Tahap Seleksi Konsep Metode Analisis Data

serta spesialis dari berbagai bidang keilmuan. Apabila tidak ada kriteria keputusan yang khas seperti maksimisasi atau minimisasi, proses interaktif ini dapat menuju pada suatu kajian normatif yang bertalian dengan trade-off antar peubah-peubah sistem. Lebih jauh, dapat diterapkan pula kebijakan untuk secara efisien menilai kombinasi antar beberapa output sistem. Banyak teknik optimasi yang tersedia untuk memecahkan masalah praktis dan beberapa di antaranya dapat diterapkan langsung sebagai simulasi model. Hasil dari proses pemodelan abstrak ini adalah gugus mendetail dari spesifikasi manajemen. Informasi yang timbul setelah proses ini dapat merupakan indikasi akan kebutuhan untuk pengulangan kembali proses analisis sistem dan pemodelan sistem. Perancangan kebijakan menggunakan pendekatan model system dynamics terdiri atas empat tahap utama , yaitu: Tasrif,2006 a. Mengidentifikasi perilaku persoalan. b. Membuat suatu model komputer dari hubungan yang diyakini sebagai penyebab perilaku tersebut. c. Mengembangkan suatu pemahaman tentang hubungan antara struktur dan perilaku. d. Merancang kebijakan untuk memperbaiki perilaku yang tidak diinginkan.

2. System Dynamics

Berikut ini akan dikemukakan sejarah singkat dan definisi System Dynamics yang digunakan sebagai metodologi dalam penelitian ini Sushil, 1992:23.

a. Sejarah System Dynamics

Metodologi System Dynamics telah berkembang sejak tahun 1950, pertama kali dikembangkan oleh Jay. W. Forrester sewaktu kelompoknya melakukan riset di MIT Massachussets Institute of Technology Cambridge, dengan mencoba mengembangkan manajemen industri untuk mendesain dan mengendalikan sistem industri. Mencoba mengembangkan metode manajemen untuk perencanaan industri jangka panjang yang kemudian diterbitkan dalam bentuk buku pada tahun 1961, berjudul Industrial Dynamics. Selanjutnya dengan menggunakan metodologi yang sama Forrester berupaya menjelaskan perkembangan kota yang dipublikasikan dalam buku Urban Dynamics 1969. Pada perkembangannya, metodologi ini telah diterapkan di dalam analisis pada sejumlah persoalan ekonomi dan sosial yang menarik dan penting. Salah satu yang paling banyak dipublikasikan adalah model yang dikembangkan oleh Dennis Meadows dan Club of Rome dalam bukunya The Limits to Growth. Berbagai model telah dikembangkan dengan System Dynamics guna mempelajari berbagai permasalahan yang beragam, seperti manajemen proyek, pasukan perdamaian PBB,