Pertemuan IV Paparan Implementasi Media Bead Frame Montessori

Guru meminta siswa melanjutkan mengerjakan soal evaluasi. Guru memberikan kesempatan kepada siswa yang belum jelas untuk bertanya dan meluruskan bahasan terkait materi pembelajaran yang kurang sesuai. Kegiatan akhir, guru beserta siswa membuat kesimpulan tentang materi yang sudah dipelajari pada hari ini. Guru meminta siswa untuk menuliskan refleksi pada lembar LKS halaman terakhir. Guru mengucapkan salam dan mempersilahkan siswa untuk meninggalkan kelas dengan tertib.

d. Pertemuan IV

Pertemuan keempat dilaksanakan pada tanggal 24 Maret 2016. Pertemuan ini berlangsung selama dua jam pelajaran yang dimulai pada pukul 09.40- 10.55 WIB. Materi pada hari ini yaitu perkalian dua angka dengan dua angka. Pembelajarn hari ini diawali dengan guru mengucapkan salam pembuka kepada siswa. Pada kegiatan awal tidak ada doa karena pembelajaran dilakukan pada jam kelima dan keenam. Guru melakukan presensi dengan menyakan jumlah siswa yang hadir pada hari ini. guru menyiapkan kondisi siswa dan meminta siswa menyiapkan buku dan alat tulis yang diperlukan untuk pembelajaran. Guru menyerukan jargon kepada siswa dan bersama- sama menyanyikan lagu “Kalau Kau Suka Hati”. Setelah bernyanyi, guru menanyakan kepada siswa tentang materi pembelajaran pada pertemuan sebelumnya. Guru menyampaikan tujuan dan materi pembelajaran yang akan dipelejari pada pertemuan hari ini. Kegiatan inti diawali dengan guru membawa siswa untuk mengamati halaman kelas. Guru memberikan instruksi kepada siswa apabila ada yang PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI melihat sampah harap mengambil dan membuangnya ke tempat sampah. Guru menjelaskan kepada siswa bahwa lingkungan yang bersih adalah lingkungan yang sehat. Setelah mebersihkan halaman sekolah, guru meminta siswa untuk masuk kelas. Guru memberikan instruksi kepada siswa untuk duduk di dalam kelompok masing-masing seperti kelompok pada pertemuan sebelumnya. Guru membagikan media kepada masing-masing kelompok dan LKS pada masing-masing siswa. Gambar 4.20 Guru Membagikan LKS kepada Siswa Guru memberikan contoh soal dan cara mengerjakannya karena materi hari ini cukup sulit bagi siswa. Gambar 4.21 Guru Memberikan Contoh Soal Kepada Siswa PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Guru memberikan dua sampai tiga contoh soal. Guru memberikan contoh perkalian 15 x 23. Angka pertama yang harus dikalikan adalah 3 x 5, hasilnya adalah 15. 15 berasal dari 1 puluhan dan 5 satuan maka geser manik-manik warna biru ke kiri sebanyak satu buah dan manik-manik warna hijau ke kiri sebayak lima buah. Perkalian selanjutnya adalah 3 x 1, 1 bernilai puluhan maka 3 x 10 hasilnya 30. Geser manik-manik puluhan berwarna biru ke kiri sebanyak 3 buah. Pengerjaan selanjutnya yaitu 2 x 5 dengan 2 bernilai puluhan jadi 20 x 5 hasilnya 100. Geser manik-manik ratusan yang berwarna merah sebanyak 1 buah. Terakhir yaitu perkalian 2 x 1 dengan dua bernilai puluhan dan 1 puluhan jadi 20 x 10 hasilnya 200. Geser manik-manik ratusan berwarna merah sebanyak dua. Maka terlihat pada bead frame 3 manik-manik ratusan, 4 manik-manik puluhan dan 5 manik-manik satuan. Jadi hasil perkalian dari 15 x 23 adalah 345. Setelah guru memberikan contoh, siswa bekerja dalam kelompok. Guru mengingatkan siswa untuk saling bekerjasama dalam kelompok ketika mengerjakan soal latihan. Ada beberapa siswa yang awalnya terlihat kesulitan, tetapi dengan bantuan guru dan teman satu kelompok mereka akhirnya bisa mengerjakan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Gambar 4.22 Guru Mengajari Siswa yang Terlihat Kesulitan dalam Mengerjakan Soal Seperti pada pertemuan sebelumnya, masing-masing kelompok mempresentasikan hasil pekerjaannya di depan kelas. Terlihat siswa saling bekerjasama dalam mempresentasikan hasil pekerjaannya. Kelompok yang lain menanggapi dan mencocokan pekerjaan mereka sendiri. Selanjutnya, siswa mengerjakan soal evaluasi secara individu. Siswa yang belum jelas diberikan kesempatan untuk bertanya kepada guru. Kegiatan akhir pada pertemuan hari ini, guru dan siswa merangkum dan membuat kesimpulan mengenai pembelajaran. Siswa menuliskan refleksi dan perasaan mereka ketika mengikuti pelajaran. Guru membagikan angket kepada siswa dan meminta siswa untuk mengisi sesuai dengan pendapat diri mereka masing-masing. Siswa yang telah selesai mengisi angket, diminta untuk mengumpulkan kepada guru. Guru menutup pembelajaran dengan meminta salah satu siswa untuk memimpin doa. Guru memberikan salam penutup dan mempersilahkan siswa untuk meninggal kelas dengan tertib dan tidak meninggalkan sampah di kelas.

e. Pertemuan V