Muatan Pembelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam IPA Muatan Pembelajaran : Bahasa Indonesia

Materi Ajar Sekolah : SD Negeri Nogotirto Kelas semester : IV 1 Tema subtema : 2 Selalu Berhemat Energi Pemanfaatan Energi Pembelajaran ke : 1 Alokasi waktu : 6 x 35 menit Kita dapat menemukan energi di sekitar kita. Energi sangat berguna untuk makhluk hidup saat melakukan kegiatan. Seperti yang telah kita ketahui, energi merupakan kemampuan suatu benda untuk melakukan usaha atau kerja. Energi pun dapat berubah bentuk menjadi energi yang lainnya. Manusia membutuhkan berbagai macam energi. Manusia banyak menggunakan energi listrik dan bahan bakar. Gas diambil dari alam, minyak diambil dari alam. Gas dan minyak bisa habis. Listrik dan baterai semakin berkurang. Energi harus di hemat. Gas dan minyak harus di hemat. Berbagai cara dapat dilakukan untuk menghemat energi, yaitu: 1. Belilah peralatan masak yang tidak banyak menghabiskan energi atau yang irit minyak maupun listrik. 2. Bersihkan secara rutin kompor minyak agar api membaik dan tidak boros minyak. 3. Berjalanlah bila pergi jarak dekat. Jalan kaki adalah olahraga dan menyehatkan. 4. Pada siang hari gunakan cahaya matahari. Matikan lampu dan bukalah jendela, karena cahaya matahari sangat terang. 5. Matikan alat listrik bila tidak digunakan. 6. Gunakan lampu listrik menyesuaikan kepentingan dan luas ruang. Laporan Kegiatan Percobaan Nama Percobaan : Tujuan Percobaan : Alat dan Bahan : Langkah Kerja : Hasil Percobaan : Kesimpulan : Kelompok : Kelas : Evaluasi Sub Tema 2 Pembelajaran 1 I. Berilah tanda silang x huruf a, b, c, dan d pada salah satu jawaban yang benar 1. Energi adalah kemampuan untuk melakukan … a. perkembangan b. pertumbuhan c. usaha d. pemanasan 2. Kipas angin dapat bergerak karena menggunakan energi … a. angin b. udara c. matahari d. listrik 3. Cahaya matahari digunakan oleh tumbuhan hijau untuk membuat makanan pada proses .... a. pembakaran b. fotosintesis c. pengangkutan d. pernapasan 4. Contoh tindakan menghemat sumber energi antara lain … a. Menyalakan lampu teras pada siang hari b. Menggunakan kompor yang boros minyak c. Menggunakan lampu listrik dengan menyesuaikan kepentingan dan luas ruangan d. Menghidupkan TV sepanjang hari Nama : Kelas :