Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Pemecahan Masalah Manfaat Penelitian

Tindakan peneliti untuk mengatasi masalah keaktifan dan prestasi belajar PKn adalah dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw. Peneliti memilih menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw karena dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa dan telah dibuktikan oleh penelitian yang dilakukan oleh Utami 2010 dan Sari Astuti 2013. Peneliti menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw untuk meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar PKn pada siswa 6 SDN Gejayan Yogyakarta pada tahun ajaran 20142015. Model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dipilih karena di dalam pembelajaran dengan menggunakan tipe jigsaw, dapat meningkatkan hasil belajar, meningkatkan daya ingat, mendorong tumbuhnya motivasi intrinsik kesadaran individu, meningkatkan hubungan antar manusia yang heterogen, meningkatkan sikap anak yang positif terhadap guru, meningkatkan harga diri anak, meningkatkan penyesuaian sosial yang positif, dan meningkatkan keterampilan hidup bergotong royong Rusman, 2011: 219. Model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dalam pembelajaran diharapkan dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa. Peneliti melakukan penelitian tindakan kelas untuk menjawab masalah ini dengan judul “Peningkatan Keaktifan Dan Prestasi Belajar PKn Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Siswa Kelas 6 Di SDN Gejayan Yogyakarta.”

1.2 Batasan Masalah

Penelitian ini hanya akan membahas mengenai peningkatan keaktifan dan prestasi belajar siswa kelas 6 mata pelajaran PKn pada KD 2.2 Mendeskripsikan lembaga-lembaga negara sesuai hasil amandemen UUD 1945 dan 2.3 Mendeskripsikan tugas dan fungsi pemerintah pusat dan daerah menggunakan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw.

1.3 Rumusan Masalah

1.3.1 Bagaimana penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe jigsawsebagai usaha untuk meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa dalam mata pelajaran PKn kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun 20142015? 1.3.2 Apakah penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe jigsawdapat meningkatkan keaktifan belajar PKn pada siswa kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun 20142015? 1.3.3 Apakah penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe jigsawdapat meningkatkan prestasi belajar PKn pada siswa kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun 20142015?

1.4 Tujuan Penelitian

1.4.1 Mengetahui bagaimana penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa pada mata pelajaran PKn kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun 20142015. 1.4.2 Mengetahui apakah penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa pada mata pelajaran PKn kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun 20142015. 1.4.3 Mengetahui apakah penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun 20142015.

1.5 Pemecahan Masalah

Rendahnya tingkat keaktifan siswa dan prestasi belajar siswa terhadap mata pelajaran PKN kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun ajaran 20142015 akan diatasi dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw.

1.6 Manfaat Penelitian

1.6.1 Bagi Peneliti Memperoleh pengalaman dalam melakukan penelitian tindakan kelas khususnya dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dalam upaya meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa terhadap mata pelajaran PKn kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun ajaran 20142015. 1.6.2 Bagi guru Memperoleh wawasan baru bahwa melalui model pembelajaran koopertif tipe jigsaw dapat memperbaiki strategi pembelajaran yang digunakan, sehingga mampu menciptakan kegiatan belajar mengajar yang menyenangkan dan menantang. 1.6.3 Bagi siswa Memperoleh pengalaman belajar pada materi lembaga-lembaga negara baik pusat maupun daerah dengan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw pada siswa kelas 6 SDN Gejayan Yogyakarta tahun ajaran 20142015. 1.6.4 Bagi Pihak Sekolah Hasil dari penelitian ini dapat digunakan sekolah untuk menambah kualitas proses belajar mengajar. 1.6.5 Bagi Pihak Prodi Menambah bahan bacaan terkait dengan pelakasanaan penelitian tindakan kelas terutama dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw untuk meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn kelas 6.

1.7 Batasan Pengertian

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS V Peningkatan Keaktifan Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Pada Pembelajaran PKn Siswa Kelas V SD Negeri 03 Wonorejo, Gondan

0 0 15

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS V Peningkatan Keaktifan Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Pada Pembelajaran PKn Siswa Kelas V SD Negeri 03 Wonorejo, Gondan

0 1 16

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar IPS pada siswa kelas IV SDN 3 Cawas menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw.

0 0 162

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada mata pelajaran PKn untuk siswa kelas V SDN Kledokan.

0 0 253

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran IPA melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD kelas IV di SDN Srumbung 02.

0 3 354

Peningkatan minat dan prestasi belajar siswa kelas VI pelajaran PKN melalui pembelajaran kooperatif tipe JIGSAW II di SDN Gejayan Yogyakarta.

0 0 303

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar PKn melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD siswa kelas IV SDN Minomartani tahun pelajaran 2012/ 2013.

0 0 179

Peningkatan minat dan prestasi belajar PKn siswa kelas V SDN Kledokan dengan penerapan model kooperatif tipe Jigsaw II.

0 1 239

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar PKn melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD siswa kelas IV SDN Minomartani tahun pelajaran 2012 2013

0 2 177

Peningkatan minat dan prestasi belajar PKn siswa kelas V SDN Kledokan dengan penerapan model kooperatif tipe Jigsaw II

0 0 237