Evaluasi Pasca Pembelian Proses Pengambilan Keputusan Pembelian

b. Teman atau keluarga c. Pihak Benny’s Organic Garden 4 13

6.2.5 Evaluasi Pasca Pembelian

Evaluasi pasca pembelian menjadi tahap akhir dari proses keputusan pembelian. Evaluasi dilakukan untuk mengetahui apakah alternatif pilihannya sudah tepat dalam memenuhi kebutuhan dan memberi manfaat lebih. Pada tahap ini juga mengevaluasi tingkat kepuasan responden terhadap Benny’s Organic Garden. Pertanyaan pertama yang dikemukakan adalah sejak kapan responden melakukan pembelian pada Benny’s Organic Garden. sebagian besar responden 73 persen menyatakan bahwa pembelian pada Benny’s Organic Garden telah dilakukannya lebih dari satu tahun yang lalu, hanya sedikit responden yang membeli pada Benny’s Organic Garden kurang dari satu tahun. Tabel 26. Lama Pembelian Responden pada Benny’s Organic Garden Lama Waktu Jumlah orang Persentase a. 0 – 6 bulan lalu b. 6 – 12 bulan lalu c. Lebih dari 1 tahun 6 2 22 20 7 73 Pertanyaan selanjutnya ialah mengenai faktor apa yang menjadikan sayuran yang ditawarkan Benny’s Organic Garden berkualitas. Faktor terbesar yang menandakan kualitas sayuran produksi Benny’s Organic Garden menurut responden 60 persen adalah jaminan bahwa sayuran yang ditawarkan perusahan merupakan hasil pertanian organik. Faktor lainnya antara lain atribut sayuran warna, ukuran, kebersihan sebesar 23 persen, reputasi perusahaan 13 persen, dan harganya 3 persen. Tabel 27. Indikator Kualitas Sayuran Benny’s Organic Garden Menurut Responden Indikator Jumlah orang Persentase a. Harga b. Kemasan c. Jaminan keaslian produk d. Reputasi Benny’s Organic Garden e. Atribut produk warna,ukuran,kebersihan 1 18 4 7 3 60 13 23 Berdasarkan hasil kuesioner diperoleh hasil bahwa mayoritas responden telah merasa puas setelah mengkonsumsi sayuran organik pada Benny’s Organic Garden, terhadap cara pemasaran yang diterapkan perusahaan, dan mereka juga menyatakan bahwa akan tetap melakukan pembelian pada Benny’s Organic Garden. Tabel 28. Tingkat Kepuasan Responden Pasca Pembelian pada Benny’s Organic Garden Evaluasi Jumlah org Persentase Apakah anda merasa puas setelah mengkonsumsi sayuran dari Benny’s Organic Garden ? a. Puas b. Tidak puas 30 100 Apakah anda merasa puas dengan cara pemasaran Benny’s Organic Garden selama ini ? a. Puas b. Tidak puas c. Biasa saja 20 3 7 67 10 23 Apabila Benny’s Organic Garden kembali menawarkan sayuran, apakah anda masih berminat ? a. Ya b. Tergantung situasi c. tidak 30 100

BAB VII ANALISIS RESPON KONSUMEN TERHADAP ATRIBUT SAYURAN