Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Pelanggan

Hasil kajian empiris tetang pengaruh citra terhadap kepuasan dan loyalitas pelanggan dilakukan oleh Falla Ilham Saputra 2013 yang menemukan bahwa citra perusahaan yang baik dapat meningkatkan loyalitas melalui kepuasan pelanggan, hal ini dapat dilihat dari hasil uji signifikan menunjukkan mediasi sempurna terhadap loyalias. Selain citra dan relationship marketing , dalam mempertahankan pengguna jasapelanggan agar memperoleh kepuasan dan loyalitas yang tinggi, dibutuhkan strategi yang dapat diimplementasikan oleh pihak manajemen. Salah satu strategi yang penting dalam memenangkan hati pelanggan adalah memberikan kualitas pelayanan prima. Kualitas Pelayanan service quality merupakan upaya pemenuhan kebutuhan dan keinginan konsumen serta ketepatan penyampainnya dalam mengimbangi harapan konsumen Tjiptono,2004. Hasil penelitian ini mendukung penelitian sebelumnya yang dilakukan Rachmad Hidayat 2009, Mesay Sata Shanka 2011 dan Falla Ilham Saputra 2013 yang mengatakan adanya pengaruh positif dan signifikan antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan dan kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas. Begitu juga penelitian yang dilakukan oleh Albert Caruana 2000 yang menunjukkan bahwa kepuasan pelanggan itu yang berperan melakukan mediasi antara pengaruh antara kualitas pelayanan pada loyalitas pelanggan. 116

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut. 1. Citra perusahaan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan Pelanggan pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dapat dibuktikan dari t hitung sebesar 1,989 dengan nilai signifikansi 0,048 lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,106. 2. Relationship Marketing berpengaruh signifikan terhadap kepuasan Pelanggan pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dapat dibuktikan dari t hitung sebesar 2,520 dengan nilai signifikansi 0,013 lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,134. 3. Kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dapat dibuktikan dari t hitung sebesar 5,006 dengan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,069. 4. Kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dapat dibuktikan dari t hitung sebesar 8,181 dengan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,484. 5. Citra perusahaan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dapat dibuktikan dari t hitung sebesar 7,495 dengan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,280. 6. Relationship Marketing berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dapat dibuktikan dari t hitung sebesar 5,221 dengan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,195. 7. Kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dapat dibuktikan dari t hitung sebesar 6,981 dengan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,067. 8. Citra perusahaan, relationship marketing dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas melalui kepuasan konsumen pada Bank Rakyat Indonesia kantor cabang Wonosari. Hal ini dibuktikan dengan koefisien mediasi untuk variabel citra perusahaan bernilai positif sebesar 0,0759 dengan nilai signifikansi sebesar 0,0003 lebih kecil dari 0,05; koefisien mediasi untuk variabel relationship marketing bernilai positif sebesar 0,0849 dengan nilai signifikansi sebesar 0,0001 lebih kecil dari 0,05; dan koefisien mediasi untuk variabel kualitas pelayanan bernilai positif sebesar 0,0294 dengan nilai signifikansi sebesar 0,0000 lebih kecil dari 0,05.

Dokumen yang terkait

Peranan Relationship Marketing Terhadap Kepuasan Pelanggan Mawar Bakery Cabang Setia Budi Medan

8 196 84

Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Dan Loyalitas Nasabah Pada Bank Internasional Indonesia Cabang Medan

3 49 143

Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Pemasaran Relasionalterhadap Kepuasan Pelanggan Serta Dampaknya Pada Loyalitas Pelanggan Di PT Wahana Trans Lestari Cabang Adam Malik Medan

20 187 143

Analisis Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Kepuasan Dan Loyalitas Nasabah Kredit Umum Pedesaan (KUPEDES)(Studi Kasus pada BRI Unit Berastagi Kantor Cabang Kabanjahe)

5 85 158

Analisis Pengaruh Nilai Pelanggan (Customer Value) Terhadap Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction) Dan Loyalitas Pelanggan (Customer Loyalty) pada Nasabah PT. Bank Tabungan Negara Kantor Cabang Pembantu (Kacapem) Medan Mall

2 105 100

Pengaruh kualitas pelayanan, citra merek dan relationship marketing terhadap kepuasan konsumen serta dampaknya terhadap loyalitas konsumen : Studi kasus pada pengguna kereta api di Statiun Gambir

2 15 173

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH BANK BRI DI SURAKARTA Pengaruh Kualitas Pelayanan Kepuasan Pelanggan Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Kasus Di Bank Bri Surakarta ).

0 5 12

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Kepuasan Pelanggan Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Kasus Di Bank Bri Surakarta ).

0 2 14

PENGARUH KUALITAS LAYANAN DAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN PADA Pengaruh Kualitas Layanan Dan Kepuasan Pelanggan Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Pt. Bank Muamalat Indonesia Cabang Surakarta.

0 1 14

KUALITAS PRODUK, SUKU BUNGA DAN KUALITAS PELAYANAN PENGARUHNYA TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN KPR BANK BTN CABANG MANADO ipi109039

0 0 8