Identitas Responden Penyajian Data

45 rambut lainnya, begitu juga dengan perawatan lainnya dikarenakan Artline Studio Gallery Salon Spa Medan mempunyai banyak jenis perawatan.

4.3 Penyajian Data

4.3.1 Identitas Responden

Data umum identitas responden dimaksudkan untuk mengidentifikasi responden. Responden yang diambil dalam penelitian ini adalah pengunjung Artline Studio Gallery Salon Spa Medan dengan jumlah yang ditetapkan sebanyak 93 sembilan puluh tiga orang responden. Karakteristik responden ini meliputi jenis kelamin, pekerjaan, jumlah pemasukanpendapatan rata-rata dalam 1 satu Bulan dan lama waktu menjadi konsumen dari Artline Studio Gallery Salon Spa Medan kepada responden. Untuk lebih jelasnya dilihat pada tabel-tabel berikut: Tabel 4.1 Identitas Responden Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Frekuensi Persentase 1 Pria 8 8,6 2 Wanita 85 91,4 Jumlah 93 100 Sumber : Hasil Pengolahan Data 2016 Tabel diatas menunjukkan bahwa mayoritas responden Artline Studio Gallery Salon Spa Medan adalah wanita dengan responden sebanyak 85 dan persentase 91,4. Hal ini menunjukan dominasi wanita sebagai pengunjung Artline Studio Gallery Salon Spa. Hal ini pula yang menunjukan kecenderungan wanita untuk bersantai menghabiskan waktu di salon yang dilakukan oleh wanita. Dimana pria dengan responden sebanyak 8 dan persentase 8,6 menunjukkan bahwa pria tidak suka menghabiskan waktu di salon hanya sekedar untuk kebutuhan secukupnya Universitas Sumatera Utara 46 saja. Sehingga tidak heran bahwa hasil survei ini menunjukan bahwa dominasi wanita masih tetap eksis sebagai konsumen utama Artline Studio Gallery Salon Spa Medan. Tabel 4.2 Identitas Responden Berdasarkan Usia No Usia Frekuensi Persentase 1 15-20 Tahun 5 5,4 2 21-25 Tahun 44 47,3 3 26-30 Tahun 29 31,2 4 30 Tahun 15 16,1 Jumlah 93 100 Sumber : Hasil Pengolahan Data 2016 Tabel diatas menunjukkan bahwa mayoritas responden Artline Studio Gallery Salon Spa Medan dengan persentase 47,3 pada usia 21-25 tahun dan 31,2 pada usia 26-30 tahun. Sehingga dapat disimpulkan bahwa mayoritas pengunjung Artline Studio Gallery Salon Medan adalah para pemuda dengan usia yang masih produktif. Pada kelompok usia 21-25 tahun adalah mereka yang mayoritas berprofesi sebagai pelajar dan pekerja swasta maupun negeri yang memiliki jadwal rutinitas harian yang tetap sehingga dapat dimungkinkan mereka dapat menetapkan waktu khusus untuk sekedar bersantai dan melakukan perawatan bersama teman dan lingkungan kerja mereka diselah-selah rutinitas harian mereka. Kemudian dari data ini juga menunjukan bahwa kecenderungan untuk bersantai ke salon saat ini berada pada para pemuda. Tabel 4.3 Identitas Responden Berdasarkan Pekerjaan Universitas Sumatera Utara 47 No Pekerjaan Frekuensi Persentase 1 PelajarMahasiswa 38 40,9 2 Pegawai Swasta 20 21,5 3 PNS 8 8,6 4 WiraswastaWirausaha 15 16,1 5 Lainnya 12 12,9 Jumlah 93 100 Sumber : Hasil Pengolahan Data 2016 Tabel diatas menunjukkan bahwa mayoritas responden adalah pelajarmahasiswa dengan jumlah responden 38 dan persentase sebesar 40,9 yang kemudian disusul oleh pegawai swasta dengan jumlah responden 20 dan persentase sebesar 21,5. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa mayoritas pengunjung Artline Studio Gallery Salon Spa Medan tidak tergantung pada pasti atau tidaknya angka pendapatan yang mereka peroleh setiap bulannya, hal ini dibuktikan dengan angka yang menunjukkan bahwa pengunjung terbesar adalah pelajarmahasiswa yang tidak memiliki penghasilan tetap setiap bulannya dan pegawai swasta yang memiliki penghasilan setiap bulannya. Tabel 4.4 Identitas Responden Berdasarkan Penghasilan dalam 1 satu Bulan Universitas Sumatera Utara 48 No Penghasilan Frekuensi Persentase 1 1.000.000 3 3,2 2 Rp 1.000.001 – Rp 1.500.000 7 7,5 3 Rp 1.500.001 – Rp 2.000.000 9 9,7 4 Rp 2.000.001 – Rp 2.500.000 19 20,4 5 Rp 2.500.001 – Rp 3.000.000 25 26,9 6 3.000.001 30 32,3 Jumlah 93 100 Sumber : Hasil Pengolahan Data 2016 Hasil penelitian menunjukkan 30 orang responden 32,3 memiliki pendapatan diatas Rp. 3.000.001 bulan, dapat disimpulkan bahwa mayoritas pengunjung Artline Studio Gallery Salon Spa Medan adalah mereka yang memiliki standar penghasilan yang cukup dan bahkan dapat dikatakan sejahtera yang menyukai untuk perawatan di Artline Studio Gallery Salon Spa Medan. Tabel 4.5 Universitas Sumatera Utara 49 Identitas Responden Berdasarkan Yang Merekomendasikan ke Artline Studio Gallery Salon Spa Medan No Pihak yang Merekomendasikan Frekuensi Persentase 1 Teman 50 53,8 2 Keluarga 10 10,8 3 Rekan Kerja 33 35,5 Jumlah 93 100 Sumber : Hasil Pengolahan Data 2016 Tabel diatas menunjukkan bahwa banyak yang merekomendasikan untuk datang ke Artline Studio Gallery Salon Spa Medan adalah 50 responden dengan persentase 53,8. Dapat disimpulkan banyaknya yang merekomendasikan untuk datang ke Artline Studio Gallery Salon Spa Medan menjadi bukti Word of Mouth Communication memiliki peranan dalam keputusan pembelian.

4.3.2 Word of Mouth pada Artline Studio Gallery Salon Spa Medan