Kelipatan Persekutuan Terkecil KPK

49 Matematika SMP KK A 5. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 5 jika dan hanya jika digit satuannya dapat dibagi oleh 5. Hal ini berarti bahwa digit satuannya adalah 0 atau 5. 6. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 10 jika dan hanya jika digit satuannya dapat dibagi oleh 10. Hal ini berarti bahwa digit satuannya adalah 0. 7. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 4 jika dan hanya jika dua digit terakhirnya menyatakan bilangan yang dapat dibagi oleh 4. 8. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 8 jika dan hanya jika tiga digit terakhirnya menyatakan bilangan yang dapat dibagi oleh 8. 9. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 3 jika dan hanya jika jumlah digit- digitnya merupakan bilangan yang dapat dibagi oleh 3. 10. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 9 jika dan hanya jika jumlah dari digit-digitnya merupakan bilangan yang dapat dibagi oleh 9. 11. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 7 jika dan hanya jika bilangan yang dinyatakan tanpa digit satuannya dikurangi dua kali unit satuan asalnya, dapat dibagi oleh 7. 12. Suatu bilangan bulat dapat dibagi oleh 11 jika dan hanya jika angka-angka bilangan tersebut diurutkan dari satuannya, jumlah digit-digit yang berada pada urutan ganjil, dikurangi jumlah digit-digit yang berada pada urutan genap melambangkan suatu bilangan yang habis dibagi oleh 11.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Selamat, Anda telah selesai mempelajari Kegiatan Pembelajaran-2 KP2. Anda juga telah sukes menyelesaikan tugas. Semoga proses belajar pada KP-2 dapat memperluas wawasan Anda. Umpan Balik 1. Untuk menjawab pertanyaan pada aktivitas pembelajaran pada LK2.1, Anda perlu membaca pada uraian materi kegiatan pembelajaran 2, sehingga dapat menentukan faktor bilangan Kegiatan Pembelajaran 2 50 2. Untuk menjawab pertanyaan pada aktivitas pembelajaran pada LK2.2, Anda perlu membaca pada uraian materi kegiatan pembelajaran 2, sehingga dapat menentukan FPB dari bilangan 3. Untuk menjawab pertanyaan pada aktivitas pembelajaran pada LK2.3, Anda perlu membaca uraian materi kegiatan pembelajaran 2, diperoleh nilai 4 Tindak Lanjut Jika Anda masih kesulitan memahami materi pada kegiatan pembelajaran ini, jangan menyerah dan teruslah memperbanyak membaca referensi. Silahkan mengidentifikasi kesulitan Anda kemudian mencari penyelesaiannya dengan membaca ulang modul ini, bertanya kepada fasilitator dan rekan teman sejawat MGMP.