Kompetensi Dasar dan Indikator Materi Pembelajaran

- Setiap kelompok wajib mengoreksi semua pekerjaan sehingga yakin hasil diskusinya siap dipresentasikan. e. Fase Presentasi Hasil - Guru menunjuk setiap kelompok untuk mempresentasikan hasil diskusi secara bergantian. - Kelompok lain diberi kesempatan untuk bertanya atau memberi tanggapan atas penjelasan yang disampaikan oleh perwakilan kelompok yang tampil. f. Fase Evaluasi - Guru memberi pengarahan dan saran tentang kekurangan yang terjadi selama kegiatan pembelajaran dengan model grup investigation berlangsung, bisa mencakup kelompok atau siswa individu.

3. Kegiatan Penutup 15 menit

a. Evaluasi

Post test secara lisan tentang materi yang telah dibahas. b. Kesimpulan Peserta didik dengan bimbingan dari guru mengambil kesimpulan. c. Peserta didik diharapkan mempelajari materi yang akan dibahas pada pertemuan selanjutnya tentang keanggotaan dan manajemen koperasi. d. Guru memberikan pesan moral kepada peserta didik seperti belajar lebih giat dan mengisi waktu luang dengan hal yang bermanfaat. e. Guru menyampaikan salam penutup. Pertemuan 2 3 x 45 menit Metode : Grup Investigation dengan permainan bendera pintar Langkah : 1. Pendahuluan 10 menit a. Guru mengucapkan salam, berdoa dan mengecek kehadiran peserta didik. b. Motivasi Guru menyampaikan motivasi kepada peserta didik tentang manfaat belajar keanggotaan dan manajemen manajemen koperasi. Guru juga memotivasi peserta didik untuk lebih giat belajar. c. Apersepsi Guru menyampaikan apersepsi mengenai pentingnya keanggotaan dan manajemen untuk sebuah koperasi. d. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran kepada peserta didik. e. Guru menyampaikan mekanisme pembelajaran - Penjelasan materi diskusi - Informasi pembagian kelompok menjadi lima 5 - Diskusi dilanjutkan presentasi kelompok - Informasi mengenai permainan bendera pintar

2. Kegiatan inti 110 menit

a. Fase Seleksi Topik - Setiap peserta didik diberi kesempatan melihat dan memahami video terkait topik yang akan dipelajari. - Guru memberi pengarahan dalam menyeleksi topik yang akan dipelajari pada pertemuan kedua Siklus I. b. Fase Perencanaan Kooperatif - Guru memberi pengarahan dalam pembentukan kelompok belajar. - Guru memberikan pengarahan tentang tugas masing-masing.