Epidermis Hipodermis Hipodermis, atau jaringan subkutan, tidak termasuk lapisan kulit, terbentang di

A. Epidermis

Epidermis merupakan bagian luar kulit yang tipis. Bagian ini tersusun atas epitel pipih kompleks yang terbagi menjadi beberapa lapisan. Berturut-turut dari dalam ke luar, lapisan epidermis meliputi stratum basale, stratum spinosum, stratum granulosum, stratum, lusidum, dan stratum korneum. Sel-sel stratum basale menghampar di atas dermis. Sel-sel bagian ini secara terus-menerus membelah dan menghasilkan sel-sel baru, kemudian didorong menuju permukaan epidermis selama dua sampai 4 minggu. Saat bergerak menjauhi dermis, sel-sel tersebut menjauh dari pembuluh darah di dalam dermis. Karena tidak dipasok makanan dan oksigen, sel-sel epitel ini semakin lama mati dan lepas. Warna kulit Melanosit merupakan sel-sel berbentuk tak beraturan dan memiliki tonjoloan sitoplasma. Sel-sel ini terdapat pada lapisan epidermis bagian dalam, yaitu stratum basale dan stratum spinosum. Melanosit menghasilkan melanin, yaitu pigmen yang bertanggungjawab pada warna kulit. Jumlah melanosit relatif sama pada setiap orang. Variasi terletak pada jumlah melanin yang dihasilkan dan distribusinya. Saat kulit terdedah sinar matahari, melanosit menghasilkan lebih banyak melanin untuk melindungi kulit dari kerusakan yang disebabkan radiasi sinar ultraviolet. Melanin menembus sel-sel epidermis lain, sehingga menghasilkan warna coklat, atau pada beberapa orang membentuk bercak-bercak melanin. Albinisme merupakan kelainan yang disebabkan oleh faktor keturunan, dicirikan dengan hilangnya kemampuan menghasilkan melanin.

B. Dermis

Dermis merupakan lapisan tebal, terletak di bawah epidermis. Lapisan ini mengandung jaringan ikat yang tersusun tak beraturan dan padat. Bagian atas dermis berbentuk seperti jari, sehingga disebut papila dermal. Dermis mengandung serabut kolagen dan elastik. Serabut kolagen fleksibel tetapi menahan kulit dari pemanjangan yang terlalu kuat. Serabut-serabut tersebut menahan agar kulit tidak sobek.

1. Pembuluh darah

Dermis juga mengadung pembuluh darah yang memasok makanan untuk kulit. Aliran darah yang menuju kulit menyebabkan kulit berwarna kemerahan. Gejala ini muncul misalnya saat malu, marah, udara panas, dan inflamasi. Apabila aliran darah menuju kulit berkurang, maka akan menyebabkan warna kulit menjadi pucat. Hal ini terjadi terutama saat udara dingin dan sock. Penurunan kandungan oksigen menyebabkan darah berwarna biru yang disebut sianosis. Di dalam dermis terdapat rambut beserta musculus erector pili dan kelenjar. Kelenjar di kulit meliputi kelenjar sebasea dan kelenjar keringat.

2. Kelenjar sebasea Kelenjar sebasea berhubungan dengan folikel rambut. Kelenjar ini

mengeluarkan sekret berupa substansi berminyak yang disebut sebum. Sebum mengalir ke dalam folikel, kemudian keluar menuju permukaan kulit. Sekresi ini melumasi rambut dan kulit serta memberi kondisi keduanya menjadi kedap air. MODUL PLPG 2014 | PENDALAMAN MATERI BIOLOGI 351 Kelenjar keringat mengasilkan keringat. Bagian ini dibahas tersendiri di bagian lain. Kelenjar mamae terdapat di bagian dada seorang perempuan. Satu kelenjar mamae mengandung 15 sampai 25 lobus. Masing-masing lobus tebagi menjadi beberapa lobulus. Masing-masing lobulus mengandung banyak alveoli. Saat disekresi, air susu memasuki saluran yang memanjang menuju puting susu. Sel- sel dalam alveoli menghasilkan air susu hanya saat setelah melahirkan hasil dari perubahan hormonal yang kompleks.

3. Reseptor-reseptor

Di dalam dermis juga terdapat berbagai serabut saraf yang membawa impuls ke dan dari struktur tambahan kulit. Reseptor-reseptor kulit menjadikan kulit sensitif terhadap sentuhan, tekanan, sakit dan temperatur panas dan dingin. Tiga macam reseptor kulit sensitif terhadap sentuhan halus yaitu Korpuskulus Meissner, diskus Merkel, dan pleksus akar rambut. Korpuskulus Meissner antara lain mengumpul pada ujung jari, telapak tangan, dan lidah. Diskus Merkel ditemukan di pertemuan antara epidermis dan dermis. Ujung saraf bebas disebut pleksus akar rambut melingkupi dasar rambut pada folikel dan teraktivasi jika rambut disentuh. Tiga macam reseptor kulit yang sensitif terhadap tekanan adalah korpuskulus Pacini, akhiran Ruffini, bulbus Krause dilindungi oleh selaput jaringan konektif dan mengandung jaring-jaring serabut saraf. Reseptor sakit dan temperatur merupakan ujung saraf bebas yang berada di epidermis. Beberapa ujung saraf bebas responsif terhadap dingin, beberapa yang lain responsif terhadap panas. Reseptor dingin jauh lebih banyak daripada reseptor panas, tetapi struktur keduanya tidak berbeda.

4. Penghasil vitamin D

Vitamin D dihasilkan saat kulit terdedah sinar ultraviolet. Sinar ultraviolet yang diperlukan hanya sedikit. Sistesis vitamin D dimulai saat 7-dihidrokolesterol terdedah ke sinar ultraviolet sehingga dikonversi menjadi kolekalsiferol. Kolekalsiferol dilepaskan ke darah dan dimodifiksi oleh proses hidroksilasi penambahan ion hidrogen di dalam hati dan ginjal membentuk vitamin D aktif kalsiferol. Vitamin D berfungsi sebagai hormon yang menstimulasi pemasukan kalsium dan fosfor dari usus dan menyebabkan lepasnya kedua macam substansi ini dari tulang, serta mengurangi hilangnya kalsium dan fosfor dari ginjal, sehingga meningkatkan konsentrasi kalsium dan fosfor dalam darah. Konsentrasi yang cukup dari kedua mineral ini diperlukan untuk metabolisme tulang dan mineralisasi, fungsi saraf dan otot.

5. Pengaturan keseimbangan air dan elektrolit serta suhu tubuh

Pengaturan keseimbangan elektrolit dan air serta suhu tubuh erat kaitannya dengan fungsi ekskresi. Oleh karena itu materi ini dibahas lebih dalam di bagian Fungsi Kulit sebagai Organ Ekskresi.

C. Hipodermis Hipodermis, atau jaringan subkutan, tidak termasuk lapisan kulit, terbentang di

bawah dermis. Lapisan ini tersusun atas jaringan ikat longgar, termasuk jaringan 352 MODUL PLPG 2014 | PENDALAMAN MATERI BIOLOGI lemak. Lemak adalah bentuk penyimpanan energi yang dapat digunakan saat penting untuk memasok molekul lemak untuk respirasi sel. Jaringan lemak juga berfungsi sebagai insulasi tubuh. Hipodermis yang berkembang baik akan memberikan tampilan bulat dan menyediakan lapisan pelindung terhadap lingkungan luar. Jaringan lemak yang berkembang secara berlebih di dalam lapisan hipodermis menyebabkan obesitas. MODUL PLPG 2014 | PENDALAMAN MATERI BIOLOGI 353 Kompetensi Guru Mata Pelajaran : 1.8. Memahami lingkup dan kedalaman biologi sekolah Indikator Esensial : 1.8.36. Menunjukkan kapasitas paru-paru dengan spirometer Bernapas merupakan proses mengambil dan mengeluarkan udara pernapasan. Proses ini melibatkan dua tahap utama, yaitu mengambil napas inspirasi dan mengeluarkan napas ekspirasi. Proses ini melibatkan berbagai organ yang tergabung dalam sistem pernapasan. Sistem pernapasan pada manusia ditunjukkan pada gambar berikut. Gambar 1.8.36.1. Sistem pernapasan pada manusia Selama pengambilan dan pengeluaran napas, udara pernapasan melewati saluran pernapasan dan mengalami penyaringan, pelembaban dan penghangatan, sehingga mempermudah gas-gas pernapasan oksigen dan karbondioksida untuk bertukar antara udara dalam alveoli paru-paru dan darah dalam kapiler darah yang mengelilingi paru- paru. Pengambilan dan pengeluaran napas melibatkan dua komponen pokok yang berada di rongga dada, yaitu otot antar tulang rusuk dan rusuk dan komponen yang berada di perut, yaitu diafragma. Berdasarkan keterlibatan dua komponen tersebut dikenal dua proses pernapasan, yaitu pernapasan dada dan pernapasan perut. Pernapasan dada terjadi karena kontraksi dan relaksasi otot-otot antar tulang rusuk yang menyebabkan mengembang dan mengempisnya rongga dada, sehingga udara masuk dan keluar. Sedangkan pernapasan perut disebabkan karena kontraksi dan relaksasinya otot diafragma yang menyebabkan rogga dada meluas ke bawah dan menyempit ke atas, 354 MODUL PLPG 2014 | PENDALAMAN MATERI BIOLOGI sehingga udara keluar dan masuk. Meskipun kedua mekanisme pernapasan ini sering dibicarakan secara terpisah, namun proses keduanya selalu terjadi pada waktu yang sama.

A. Pernapasan dada dan pernapasan perut