Saran KESIMPULAN DAN SARAN

66 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Nama Sekolah : SMP Negeri 3 Parungpanjang Mata Pelajaran : Matematika Kelas : VII Tujuh Semester : 1 Satu Standar Kompetensi : 3. Menggunakan bentuk aljabar, persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel, dan perbandingan dalam pemecahan masalah Kompetensi Dasar : 3.1 Membuat model matematika dari masalah yang berkaitan dengan persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel 3.2 Menyelesaikan model matematika dari masalah yang berkaitan dengan persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel Indikator : 1. Mendefinisikan persamaan linier satu variabel 2. Mendefinisikan kalimat terbuka 3. Mendefinisikan pernyataan 4. Membuat suatu kalimat terbuka 5. Membuat suatu kalimat pernyataan 6. Mengidentifikasi kalimat terbuka atau pernyataan 7. Mendefinisikan metode subtitusi 8. Menerapkan metode subtitusi untuk menentukan penyelesaian dari suatu persamaan. 9. Mendefinisikan metode persamaan setara 10. Menerapkan metode persamaan setara +- untuk menentukan penyelesaian dari suatu persamaan. 11. Mendefinisikan KPK 12. Menerapkan konsep KPK untuk menentukan penyelesaian dari suatu persamaan. 13. Mendefinisikan variabel 14. Menggunakan variabel untuk menyatakan suatu objek 15. Mendefinisikan dengan model matematika. 16. Membuat model matematika dari suatu permasalahan terkait persamaan linier satu variabel. 17. Menyelesaikan permasalahan terkait persamaan linier satu variabel. Alokasi Waktu :1 Pertemuan 2x40 menit 67

A. Tujuan Pembelajaran

Setelah proses pembelajaran dengan metode Write-Pair-Switch maka siswa dapat : 1. Mendefinisikan apa yang di maksud dengan persamaan linier satu variabel menggunakan bahasanya sendiri 2. Mendefinisikan apa yang di maksud dengan kalimat terbuka menggunakan bahasanya sendiri. 3. Mendefinisikan apa yang di maksud dengan pernyataan menggunakan bahasanya sendiri. 4. Membuat sedikitnya 3 kalimat terbuka dengan bahasanya sendiri. 5. Membuat sedikitnya 3 kalimat pernyataan dengan bahasanya sendiri 6. Mengidentifikasi suatu kalimat yang diberikan guru apakah termasuk kalimat terbuka atau pernyataan. 7. Mendefinisikan metode subtitusi dengan kalimat sendiri. 8. Menerapkan metode subtitusi untuk menyelesaikan suatu persamaan yang diberikan guru. 9. Mendefinisikan metode persamaan setara dengan kalimat sendiri. 10. Menerapkan metode persamaan setara +- untuk menyelesaikan suatu persamaan yang diberikan guru. 11. Mendefinisikan KPK dengan kalimat sendiri. 12. Menerapkan konsep KPK untuk menyelesaikan suatu persamaan yang diberikan guru. 13. Mendefinisikan variabel dengan kalimat sendiri. 14. Menggunakan variabel untuk menyatakan suatu objek dari contoh permasalahan yang diberikan guru. 15. Mendefinisikan model matematika dengan kalimat sendiri. 16. Membuat suatu model matematika dari suatu permasalah terkait persamaan linier satu variabel yang diberikan guru. 17. Menyelesaikan permasalahan terkait persamaan linier satu variabel yang diberikan guru.  Karakter siswa yang diharapkan : 1. Kerja Sama 2. Disiplin 3. Percaya Diri

B. Materi Ajar

Persamaan Linier Satu Variabel

C. Metode Pembelajaran

: Write-Pair-Switch

D. Langkah-langkah kegiatan

A. Pendahuluan : - Guru masuk ke ruang kelas dengan senyum dan semangat untuk menciptakan suasana kelas yang nyaman dan menyenangkan. - Siswa membalas senyum guru dan mengucapkan salam dengan semangat 68 - Guru menjawab sala da e gajak siswa e a a do’a se elu elajar - “iswa e a a do’a di dala hati de ga khid at. - Guru mengabsen siswa dan memberikan hukuman kepada siswa yang terlambat. - Guru bertanya kepada siswa mengenai materi yang telah dipelajari pada pertemuan sebelumnya dengan tujuan untuk mengingatkan kembali apabila ada siswa yang lupa. - Guru memberi tahu siswa materi yang akan dipelajari hari ini berserta manfaat yang mungkin diperoleh siswa jika memahami materi dengan baik. - Siswa mendengarkan dengan seksama dan antusias. - Guru meminta siswa untuk duduk berpasang-pasangan. - Siswa duduk berpasangan dengan tertib. B. Kegiatan Inti :  Eksplorasi - Guru bertanya kepada siswa apa yang mereka ketahui tentang persamaan linier satu variabel, kalimat terbuka, dan pernyataan lalu meminta setiap siswa menuliskan jawabannya pada lembar kerja yang telah disediakan. Write - Siswa menuliskan apa yang mereka ketahui tentang hal yang di tanyakan guru pada lembar kerja yang telah disediakan. - Guru kemudian meminta siswa untuk bertukar jawaban dengan pasangannya dan saling melengkapi jawabannya. Pair - Siswa berdiskusi dengan pasangannya untuk mengkonstruk jawaban yang lebih baik. - Guru kemudian meminta siswa bertukar pasangan dengan teman satu kelompoknya dan kemudian mendiskusikan hasil jawabannya serta hasil diskusinya dengan pasangan sebelumnya. Switch - Siswa bertukar pasangan dan mulai berdiskusi kembali. - Kelompok siswa yang telah yakin dengan jawabannya diijinkan mengangkat tangan dan menyampaikannya pada teman sekelas. - Guru memberi respon positif kepada siswa yang berani menjawab dan memberikan koreksi yang apabila ada jawaban siswa yang kurang tepat. Write - Siswa kemudian diminta membuat sebuah kalimat terbuka dan pernyataan serta menuliskannya dalam lembar kerja yang disediakan. - Siswa berfikir dan menuliskan jawaban atas tugas yang diberikan guru. Pair - Siswa kemudian kembali berdiskusi dengan pasangannya untuk saling mengoreksi jawaban masing-masing. - Guru membimbing dan memberikan koreksi apabila ada siswa yang kesulitan mengerjakan tugasnya. 69 - Guru kemudian meminta siswa bertukar pasangan dengan teman satu kelompoknya dan kemudian mendiskusikan hasil jawabannya serta hasil diskusinya dengan pasangan sebelumnya. Switch - Siswa bertukar pasangan dan mulai berdiskusi kembali. - Kelompok siswa yang telah yakin dengan jawabannya diijinkan mengangkat tangan dan menyampaikannya pada teman sekelas. - Guru memberi respon positif kepada siswa yang berani menjawab dan memberikan koreksi yang apabila ada jawaban siswa yang kurang tepat. - Guru kemudian memberikan beberapa buah kalimat dan meminta setiap siswa mengidentifikasi apakah kalimat tersebut termasuk ke dalam kalimat terbuka atau pernyataan. Write - Siswa berlomba-lomba menyelesaikan tugas yang diberikan guru. Pair - Siswa berdiskusi dengan pasangannya untuk mengkonstruk jawaban yang lebih baik. - Guru kemudian meminta siswa bertukar pasangan dengan teman satu kelompoknya dan kemudian mendiskusikan hasil jawabannya serta hasil diskusinya dengan pasangan sebelumnya. Switch - Siswa bertukar pasangan dan mulai berdiskusi kembali. - Kelompok siswa yang telah yakin dengan jawabannya diijinkan mengangkat tangan dan menyampaikannya pada teman sekelas. - Guru memberi respon positif kepada siswa yang berani menjawab dan memberikan koreksi yang apabila ada jawaban siswa yang kurang tepat.  Elaborasi - Guru memberikan beberapa latihan soal untuk memberikan pengalaman belajar lebih bagi siswa dalam menyusun dan mengidentifikasi suatu kalimat. - Siswa berlomba-lomba mengerjakan soal yang diberikan guru. - Guru meminta setiap siswa untuk mengoreksi jawaban pasangannya. - Pasangan siswa yang telah yakin dengan jawabannya dipersilahkan menuliskan jawabannya di papan tulis. - Guru memberi respon positif kepada siswa yang berani menjawab dan memberikan koreksi yang apabila ada jawaban siswa yang kurang tepat. C. Kegiatan Akhir Penutup  Konfirmasi - Guru bertanya pada siswa apa yang mereka pelajari hari ini secara acak, dengan syarat setiap siswa harus menyampaikan hal yang berbeda. - Siswa menyebutkan hal-hal yang mereka ingat dan pahami dengan semangat dan antusias. - Guru memberikan respon positif untuk setiap tanggapan siswa. - Guru memberikan tugas PR bagi siswa. 70 - Guru kemudian menutup pelajaran dengan membaca hamdallah dan mengucapkan salam. - Guru keluar dengan tetap tersenyum untuk mengakhiri pembelajaran dengan suasana menyenangkan.

E. Alat dan Sumber Belajar

Sumber : Buku Paket SMP Kelas VII Buku Sumber Lain

F. Instrumen Soal

Kompetensi Dasar : 3.1 Membuat model matematika dari masalah yang berkaitan dengan persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel Indikator : 1. Membuat suatu kalimat terbuka 2. Membuat suatu pernytaan 3. Mengidentifikasi apakah suatu kalimat termasuk dalam kalimat terbuka atau pernyataan 1. Buatlah masing-masing 5 kalimat terbuka dan kalimat pernyataan 2. Dari kalimat-kalimat di bawah ini manakah yang termasuk kedalam kalimat terbuka, dan manakah yang termasuk kedalam kalimat pernytaan? a. Sebuah bilangan ditambah lima hasilnya 8. b. 7x = 28 c. Sebuah bilangan dibagi 3 hasilnya 8. d. d – 5 = 24 e. 2 + 3 = 5 f. Jakarta adalah ibu kota negara Republik Indonesia. g. Ular bisa terbang. h. 5 × 7 = 45 3. Dari soal-soal berikut, tentukan yang merupakan kalimat benar atau kalimat salah. a. Jumlah dua bilangan ganjil adalah bilangan ganjil. b. Hasil kali dua bilangan genap adalah bilangan prima. c. Hasil kali dua bilangan ganjil selalu ganjil. d. Jumlah 8 dan 6 adalah 13. e. Jumlah dua bilangan prima yang lebih dari lima selalu ganjil.