Kalibrasi Instrumen Validitas dan Reliabilitas

41 Tabel 3.9 Persentase Respon Siswa. 9 Persentase Kriteria 81 - 100 Baik Sekali 61 - 80 Baik 41 - 60 Cukup 21 - 40 Kurang 0 - 20 Sangat Kurang

3. Kalibrasi Instrumen

Menghitung kalibrasi instrument dalam penelitian ini penulis menggunakan program Anates yang dikembangkan oleh Karno TO dan Wibisono. Berikut langkah-langkah penggunaan anates: telah dibuka program anates, kemudian klik jalankan anates pilihan ganda, klik buat file baru, kemudian telah ditentukan jumlah subjeksiswa, telah ditentukan jumlah butir soal, telah ditentukan jumlah pilihan jawabab 1-5, kemudian ditulis namakode subjek pada kolom yang telah disediakan, ditulis kunci jawaban soal pada kolom yang telah disediakan, ditulis kunci jawaban subjek pada kolom yang telah disediakan, kemudian kembali ke menu utama, klik penyekoran, klik olah otomatis dan simpan data Mengetahui apakah soal-soal tersebut memenuhi syarat soal yang baik, maka dilakukan pengujian validitas, reabilitas, taraf kesukaran dan daya pembeda soal. Berikut penjelasan kalibrasi instrumen.

1. Validitas dan Reliabilitas

Validasi yang digunakan adalah validitas butir soal. Menurut Sugiyono, valid berarti instrumen tersebut dapat digunakan untuk mengukur apa yang seharusnya diukur. Untuk mengetahui validitas butir soal digunakan rumus korelasi product moment, yaitu: 10 { }{ } 2 2 2 Y Y N X X N Y X XY N r xy ∑ − ∑ ∑ − ∑ ∑ ∑ − ∑ = 9 Suharsimi Arikunto, Manajemen Penelitian, Jakarta: PT. Rineka Cipta, 2007, cet-9., h. 44 10 Suharsimi Arikunto, Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan, Jakarta: Bumi Aksara,2007, h.72 42 Keterangan: r xy = koefisien korelasi antara variabel X dan variabel Y N = jumlah siswa uji coba X = nilai-nilai item Y = nilai-nilai item ∑ XY = jumlah perkalian nilai-nilai X dan Y ∑ X = jumlah nilai-nilai X ∑Y = jumlah nilai-nilai Y Adapaun kriteria penafsiaran indeks validitas dapat dilihat pada Tabel 3.10 Tabel 3.10 Interpretasi Koefisien Korelasi Nilai r. 11 Interval Koefisien Tingkat Hubungan 0.800 – 1.00 Sangat tinggi 0.600 – 0.800 Tinggi 0.400 – 0.600 Cukup 0.200 – 0.400 Rendah 0.00 – 0.200 Sangat rendah Berdasarkan hasil ujicoba instrumen yang dilakukan dikelas XI IPA, dari 50 butir soal diperoleh 30 butir soal yang valid dan 20 butir soal yang tidak valid. Soal yang valid tersebut akan digunakan sebagai instumen tes untuk ranah kognitif. Hasil perhitungan menggunakan program ANATES dapat dilihat pada lampiran 2B. Menentukan reliabilitas tes bentuk uraian dalam penelitian ini dengan menggunakan rumus Alpha, yaitu : 12 � 11 = � � �−1 � �1 − ∑ � � � � �� 2 � 11 Ibid., h. 75 12 Sofyan, Feronika, Milama, Evaluasi Pembelajaran IPA Berbasis Kompetensi, Jakarta: Lembaga Penelitian UIN Jakarta, 2006. h. 113 43 Keterangan: r 11 = reliabilitas instrumen � � � � = jumlah varians butir � � = proposi jawaban benar untuk butir nomor i � � = proposi jawaban salah untuk butir nomor i �� 2 = varians total k = banyaknya butir pertanyaan atau banyaknya soal Hasil perhitungan diperoleh bahwa nilai reabilitas tes ini adalah 0.87. Nilai ini termasuk kategori sangat tinggi. Karena itu, dapat disimpulkan instrumen ini layak untuk digunakan dalam penelelitian ini. Perhitungan dilakukan dengan menggunakan program ANATES dapat dilihat pada lampiran 2B.

2. Uji Taraf Kesukaran