commit to user
27
Ketuntasan Minimal KKM. Salah satu prinsip penilaian pada kurikulum berbasis  kompetensi  adalah  menggunakan  acuan  kriteria,  yakni
menggunakan kriteria tertentu dalam menentukan kelulusan peserta didik. Kriteria  paling  rendah  untuk  menyatakan  peserta  didik  mencapai
ketuntasan dinamakan Kriteria Ketuntasan Minimal KKM. KKM  harus  ditetapkan  sebelum  awal  tahun  ajaran  dimulai.
Seberapapun  besarnya  jumlah  peserta  didik  yang  melampaui  batas ketuntasan  minimal,  tidak  mengubah  keputusan  pendidik  dalam
menyatakan  lulus  dan  tidak  lulus  pembelajaran.  Acuan  kriteria  tidak diubah  secara  serta  merta  karena  hasil  empirik  penilaian.  Acuan  kriteria
mengharuskan  pendidik  untuk  melakukan  tindakan  yang  tepat  terhadap hasil  penilaian,  yaitu  memberikan  layanan  remedial  bagi  yang  belum
tuntas  dan  atau  layanan  pengayaan  bagi  yang  sudah  melampaui  kriteria ketuntasan minimal.
Kriteria  ketuntasan  minimal  ditetapkan  oleh  satuan  pendidikan berdasarkan  hasil  musyawarah  guru  mata  pelajaran  di  satuan  pendidikan
atau beberapa satuan pendidikan yang memiliki karakteristik yang hampir sama.  Angka  maksimal  100  merupakan  kriteria  ketuntasan  ideal.  Target
ketuntasan secara nasional diharapkan mencapai minimal 75. Berdasarkan  beberapa  pendapat  diatas  dapat  disimpukan  bahwa
prestasi  merupakan  suatu  hal  yang  penting  untuk  diketahui  didalam kegiatan  pembelajaran.  Pada  penelitian  ini,  indikator  pencapaian  prestasi
belajar  untuk  mata  diklat  akuntansi  dilihat  dari  ketuntasan  hasil  belajar standar nilai KKM 76,00 melalui kegiatan evaluasi berupa tes tertulis.
6. Tinjauan Mata Diklat Akuntansi
a. Pengertian Akuntansi
Menurut  Soemarso  2004:3,  dalam  bukunya  yang  berjudul Akuntansi  Suatu  Pengantar  menjelaskan  pengertian  akuntansi  menurut
AAA American
Accounting Association
yaitu  :  “…proses pengidentifikasian,  mengukur,  dan  melaporkan  informasi  ekonomi,  untuk
commit to user
28
memungkinkan adanya penilaian dan keputusan yang jelas dan tegas bagi mereka  yang  menggunakan  informasi  tersebut”.  Pendapat  lain
dikemukakan  oleh  beberapa  ahli  seperti  yang  dikutip  oleh  Akhmad
Widodo 2006:3 yaitu :
1 Akuntansi  pada  dasarnya  merupakan  suatu  proses  untuk
menghasilkan suatu
informasi yang
digunakan untuk
pengambilan  keputusan  dan  untuk  mengendalikan  organisasi. Akuntansi Keuangan PPPA, DEPDIKBUD
2 Akuntansi merupakan bahan kajian mengenai suatu sistem untuk
menghasilkan  informasi  berkenaan  dengan  transaksi  keuangan. Informasi  tersebut  dapat  digunakan  dalam  rangka  pengambilan
keputusan  dan  tanggung  jawab  di  bidang  keuangan  baik  oleh pelaku  ekonomi  swasta  Akuntansi  Perusahaan,  pemerintah
Akuntansi  Pemerintah,  ataupun  organisasi  masyarakat  lainnya Akuntansi Publik. Kurikulum Berbasis Kompetensi, 2003
3 Suatu  proses  pengidentifikasian  atau  pengkajian,  pengukuran,
dan  pengkomunikasian  informasi  dalam  membuat  pendapat- pendapat  dan  keputusan-keputusan.  terjemahan  bebas  definisi
akuntansi  “A  Statemant  basic  accounting  theory”,  American Accounting Accociation
4 Akuntansi  adalah  suatu  kegiatan  jasa.  Fungsinya  adalah
menyediakan  data  akuntatif,  terutama  yang  bersifat  keuangan dari  kesatuan  usaha  ekonomi  yang  dapat  digunakan  dalam
pengambilan  keputusan  ekonomi  dalam  pemilihan  alternatif suatu  keadaan.  terjemahan  bebas  definisi  akuntansi  dari  :
American Institute of Certified Public Accountant
Pengertian  akuntansi  dapat  disimpulkan  dari  segi  hasil, merupakan  kegiatan  yang  menghasilkan  informasi  keuangan  suatu  unit
organisasi untuk dijadikan dasar pengambilan keputusan, sedang dari segi proses  adalah  proses  pencatatan,  penggolongan,  pengikhtisaran  dengan
cara tertentu dalam ukuran moneter, transaksi dan kejadian-kejadian yang umumnya  bersifat  keuangan.  Maka  dapat  disimpulkan  bahwa  akuntansi
merupakan  keseluruhan  sistem  dan  prosedur  mengenai  cara  pencatatan, penggolongan, peringkasan dan pelaporan transaksi  keuangan dari entitas
ekonomi serta menafsirkan hasil laporan tersebut.
commit to user
29
b. Mata Diklat Akuntansi