Visi dan Misi PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta

95 Secara khusus, keinginan untuk mengelola lembaga pendidikan anak ini karena terinspirasi oleh tokoh nasional yang sangat peduli terhadap dunia pendidikan, yakni Prof. Dr. HM. Amien Rais. Rumahnya yang asri menjadi tempat belajar yang menyenangkan bagi anak. setiap hari, pagi siang dan sore, selalu dipenuhi oleh anak-anak yang antusias belajar dan bermain dengan penuh keceriaan. Dari sanalah muncul inspirasi, keinginan untuk suatu saat dapat menyediakan lahan dan memberi kesempatan kepada anak-anak untuk bermain, belajar dan mengembangkan diri dengan penuh keceriaan. Berdasarkan ide dan pemikiran di atas, kemudian dibentuklah tim kecil untuk menggodok dan meyiapkan segala sesuatunya. Maka akhirnya berdirilah PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta, tepatnya pada tanggal lima bulan Mei tahun 2005 05-05-2005 di Manggisan Baturetno Banguntapan Bantul. Mutiara, adalah sebuah permata. Mutiara menjadi simbol keindahan dan sesuatu yang bernilai tinggi. Sebagaimana anak, adalah amanah Allah, kebanggaan orang tua, dan kekayaan yang tak ternilai harganya. Dengan filosoi itulah maka lembaga pendidikan anak ini diberi nama “Mutiara”, Secara lengkap lembaga pendidikan prasekolah ini diberi nama “Taman Pengasuhan Anak, Play Group dan TK Islam Plus Mutiara”, yang selanjutnya pada Tahun Ajaran 20132014 menjadi satu kesatuan Lembaga “PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta”.

b. Visi dan Misi PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta

Visi dari PAUD Terpadu Mutiara terbagi menjadi dua yaitu visi lembaga dan visi pendidikan. Visi lembaga PAUD Terpadu Mutiara yaitu: “menjadikan 96 PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta sebagai lembaga pendidikan anak yang unggul dan terke muka di Daerah Istimewa Yogyakarta”. Visi pendidikan PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta yaitu: “mengantarkan siswa menjadi anak yang sholeh, cakap, mandiri, dan percaya diri” CD.1. Misi yang ingin diwujudkan oleh PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta yaitu: 1 menyelenggarakan program Pendidikan Anak Usia Dini yang professional dan islami, 2 menyelenggarakan layanan dan pencerahan bagi komunitas lingkungan anak usia dini, dan 3 sebagai Laboratorium Pendidikan Anak Usia Dini CD.1. Berdasarkan wawancara diperoleh hasil tentang implementasi misi PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta di lapangan. Implementasi misi PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta sebagai berikut: 1 Menyelenggarakan program Pendidikan Anak Usia Dini yang professional dan islami. PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta Berusaha memberikan pelayanan secara professional dalam arti PAUD Terpadu Mutiara memiliki Standar Operasional Prosedur SOP, terdapat ketentuanaturan pembelajaran yang harus dilaksanakan CW.1. Dari hasil wawancara tersebut menggambarkan bahwa PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta berupaya menyelenggarakan program pendidikan anak usia dini yang professional dan islami yang terwujud melalui adanya Standar Operasional Prosedur SOP yang harus dipatuhi dan dilaksanakan. 2 Menyelenggarakan layanan dan pencerahan bagi komunitas lingkungan anak usia dini. Dari misi ini harapannya bukan hanya anak yang bertambah wawasan tetapi orang tua juga bertambah wawasan dengan memasukkan anak di PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta melalui program-program yang telah 97 dirancang seperti parenting, bulletin, serta komunikasi media sosial untuk berbagi ilmu. Selain itu, PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta juga memberikan pelayanan untuk masyarakat umum seperti program amal usaha koperasi, sanggar al- qur‟an, mutiara nada, serta senam lansia masyarakat CW.1. Dari wawancara tersebut menggambarkan bahwa PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta menyelenggarakan program-program yang bertujuan untuk memberikan layanan dan menambah wawasan bagi lingkungan sekitar anak usia dini, baik orang tua anak maupun masyarakat sekitar. 3 Sebagai Laboratorium Pendidikan Anak Usia Dini. PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta membuka layanan kerjasama secara umum. Selama ini kita sudah bekerja sama dengan UIN, STPI, UNY, UAD melalui observasi, maupun penelitian. Selain itu juga ada program observasi ke lembaga lain bagi guru yang dilaksanakan satu kali dalam setahun. Sebelumnya observasi sudah dilaksanakan dibeberapa tempat yaitu Bandung, Semarang, Surakarta, dan Jakarta CW.1. Dari wawancara tersebut diperoleh gambaran bahwa PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta membuka layanan kerjasama dengan Perguruan Tinggi dalam bentuk observasi maupun penelitian. PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta juga melaksanakan observasi ke lembaga lain untuk menambah wawasan tentang pendidikan anak usia dini. Selain misi yang telah dijelaskan di atas, PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta juga memiliki misi ke dalam yaitu lulusan PAUD Terpadu Mutiara diharapkan dapat menjadi anak yang sholeh, cakap, mandiri, dan percaya diri yang diimplementasikan ke dalam kebiasaan sehari-hari, yaitu sebagai berikut: 1 Sholeh Dengan harapan lulusan Mutiara memiliki bekal keagamaan melalui materi unggulan atau plus seperti terkait dengan pembiasaan keagamaan 98 meliputi pembiasaan sholat, hafalan surat, hafalan hadist, doa sehari-hari, asmaul husna, asmaussuar CW.1. Berdasarkan wawancara menggambarkan bahwa PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta mengimplementasikan misi “sholeh” melalui pembiasaan keagamaan, doa sehari-hari, dan lain-lain. 2 Cakap Memiliki bekal untuk masuk SD melalui stimulasi di sentra persiapan seperti stimulasi baca tulis huruf hijaiyah dan huruf abjad, dan juga privat baca cepat untuk menumbuhkan budaya cinta baca pada anak baik disekolah maupun dirumah. Selain itu melalui pos perpustakaan agar anak terbiasa membaca. CW.1 Dari wawancara menggambarkan bahwa PAUD Terpadu Mutiara memberikan stimulasi baca tulis huruf hujaiyah dan abjad dengan tujuan untuk menumbuhkan budaya cinta baca pada anak. 3 Mandiri Melalui program membawa baju ganti dan makan, targetnya anak memiliki kemandirian dalam memenuhi kebutuhan sendiri, membentuk karakter anak, seperti melepas baju, berganti baju, makan CW.1. Dari wawancara dapat diperoleh gambaran bahwa PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta menerapkan program membawa baju ganti dan makan di sekolah dengan tujuan untuk menumbuhkan kemandirian anak dalam memenuhi kebutuhan diri sendiri. 4 Percaya Diri Dua bulan sekali dilaksanakan pentaspanggung gembira dengan harapan anak memiliki rasa percaya diri. Anak dilatih pidato, hafalan,bernyanyi karena orang sukses bukan karena mereka pintar tetapi karena mereka percaya diri CW.1 99 Dari wawancara menggambarkan bahwa PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta memiliki program panggung gembira yang dilaksanakan dua bulan sekali untuk menstimulasi rasa percaya diri pada anak-anak.

c. Tujuan PAUD Terpadu Mutiara Yogyakarta

Dokumen yang terkait

PENTINGNYA NILAI AGAMA DAN MORAL BAGI ANAK USIA DINI.

0 1 27

STRATEGI TUTOR DALAM MENGEMBANGKAN NILAI-NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK USIA 4-6 TAHUN DI PAUD HARAPAN BANGSA. 2013.

1 3 25

HUBUNGAN PERHATIAN ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN NILAI-NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK Hubungan Perhatian Orang Tua Dengan Perkembangan Nilai-Nilai Agama Dan Moral Anak Kelompok B Di 5 Paud Di Wilayah Desa Wonorejo - Gondangrejo - Karanganyar Tahun 2013.

1 2 15

HUBUNGAN PERHATIAN ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN NILAI-NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK Hubungan Perhatian Orang Tua Dengan Perkembangan Nilai-Nilai Agama Dan Moral Anak Kelompok B Di 5 Paud Di Wilayah Desa Wonorejo - Gondangrejo - Karanganyar Tahun 2013.

0 1 11

PENGELOLAAN PEMBELAJARAN NILAI-NILAI AGAMA ISLAM PADA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) PENGELOLAAN PEMBELAJARAN NILAI-NILAI AGAMA ISLAM PADA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) „AISYIYAH KREATIF DI KOTA MAGELANG.

0 0 13

IMPLEMENTASI NILAI-NILAI MORAL DAN AGAMA PADA ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA DONGENG ANAK DI PG SURI Implementasi Nilai-Nilai Moral Dan Agama Pada Anak Usia Dini Melalui Media Dongeng Anak Di PG Suri Tauladan Banjaran, Taman, Pemalang.

1 3 15

IMPLEMENTASI NILAI-NILAI MORAL DAN AGAMA PADA ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA DONGENG ANAK DI PG SURI Implementasi Nilai-Nilai Moral Dan Agama Pada Anak Usia Dini Melalui Media Dongeng Anak Di PG Suri Tauladan Banjaran, Taman, Pemalang.

1 4 10

TK PAUD JATENG TERPADU RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MINGGUAN (RPPM) KURIKULUM 2013 PENDIDIKAN ANAK USIA DINI TK-B (USIA 5 – 6 TAHUN)

1 6 19

IDENTIFIKASI PERKEMBANGAN NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PAUD KECAMATAN AMPENAN TAHUN PELAJARAN 20132014 NAMA : JAMILATUN HASBIANI NIM : E1F 111 027 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang - IDENTIFIKASI PERKEMBANGAN NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK U

0 0 12

BAB I PENDAHULUAN - IDENTIFIKASI PERKEMBANGAN NILAI-NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK USIA 4–5 TAHUN DI PAUD GUGUS IV KECAMATAN AMPENAN TAHUN PELAJARAN 2013-2014 - Repository UNRAM

0 0 14