Pengeluaran Pangan Perubahan Pengeluaran Rumah Tangga

menjadi Rp 3.386.667,00. Pada kelompok non perikanan penurunannya sebesar 6 atau senilai Rp 145.000,00, dengan nilai rata-rata Rp 2.675.000,00 turun menjadi Rp 2.530.000,00. Tabel 4.17. Rata-rata Perubahan Pengeluaran Total Responden Sebelum dan Sesudah Pembangunan Pelabuhan Muara Angke Tahun 2014 No Jenis Matapencaharian Rata-rata Perubahan Pengeluaran Rp 1 Nelayan 6.380.000 53 2 Pedagang dan Pengolah Ikan 1.716.667 32 3 Pedagang dan Pengolah Kerang -201.667 -6 4 Non Perikanan -145.000 -6 Jumlah 7.750.000 73 Rata-rata 1.937.500 18 Sumber : Data Primer diolah 2014

d. Ketimpangan Pendapatan dan Pengeluaran

Sesudah pembangunan pelabuhan Muara Angke terjadi ketimpangan antara pendapatan dan pengeluaran. Pendapatan yang diperoleh rumah tangga lebih rendah daripada pengeluaran yang dikeluarkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sebelum pembangunan pelabuhan, rata-rata pendapatan rumah tangga responden adalah Rp 12.545.833,00 dengan pengeluaran rumah tangga sebesar Rp 5.905.000,00. Sesudah pembangunan pelabuhan, rata-rata pendapatan rumah tangga responden adalah Rp 5.970.833 dengan pengeluaran rumah tangga sebesar Rp 7.842.500. Sumber : Data Primer diolah 2014 Tampak bahwa sesudah pembangunan pelabuhan muara angke, pendapatan rumah tangga responden berada di bawah pengeluaran rumah tangga. Diantara responden mengakui akan ketimpangan ini dan menyatakan bahwa untuk mengatasi hal tersebut, sebagian responden seperti kelompok nelayan, pengolah dan pedagang ikan dan non perikanan terpaksa berhutang pada warung, tetangga, dan bahkan juragan mereka. Pembayaran hutang diakui responden akan dilakukan setelah mereka memiliki rezeki atau bahkan terkadang melalui potongan imbalan juragan mereka. Realitas ini merupakan salah satu karakteristik utama masyarakat pesisir yang dikenal dengan istilah patron klien, yaitu hubungan antara dua orang yang sebagian besar melibatkan persahabatan instrumental, dimana seseorang yang kedudukan sosialnya patron lebih tinggi menggunakan pengaruh dan sumber daya yang dimilikinya untuk memberikan perlindungan atau keuntungan, atau keduanya kepada orang yang