Tujuan Pengembangan SINKUAL-SP Spesifikasi Pemakai SINKUAL-SP Kebutuhan Pemakai Spesifikasi Fungsi dari Sistem

BAB 6 RANCANG BANGUN SISTEM

6.1 Definisi Kebutuhan Sistem

Pada tahap ini akan ditentukan tujuan pengembangan SINKUAL-SP, spesifikasi pemakai, kebutuhan pemakai serta spesifikasi fungsi dari sistem.

6.1.1 Tujuan Pengembangan SINKUAL-SP

Pengembangan sistem ini bertujuan untuk membantu dan mempermudah para pengambil keputusan di bidang kualitas susu pasteurisasi dalam melakukan penilaian dan prediksi kualitas susu pasteurisasi. Sistem dibangun dan dikembangkan berdasarkan prinsip kecerdasan buatan, sistem ini tidak dapat menggantikan peran manusia akan tetapi memberikan kelebihan ekonomis kepada penggunanya karena menghemat waktu para ahli yang umumnya terbatas.

6.1.2 Spesifikasi Pemakai SINKUAL-SP

Spesifikasi pemakai adalah sebagai berikut : 1. Memiliki data hasil pengujian lab untuk masing-masing syarat mutu yang telah ditetapkan. 2. Memiliki data suhu dan lama pasteurisasi yang akan diprediksi selama satu bulan. 3. Memiliki kemampuan untuk melakukan penilaian kualitas program sanitasi yang sedang diterapkan berdasarkan penilaian kualitatif.

6.1.3 Kebutuhan Pemakai

Kebutuhan pemakai adalah sebagai berikut : 1. Memerlukan input yang mudah dilakukan. 2. Memerlukan sistem yang dapat melakukan pengendalian kualitas mulai dari bahan baku sampai dengan penyimpanan dengan cara yang lebih mudah. 3. Memerlukan sistem yang dapat melakukan proses penilaian dan prediksi secara tepat baik dalam bentuk data kuantitatif maupun kualitatif dalam waktu yang relatif singkat. 4. Memerlukan antar muka yang dapat memberikan kemudahan pada user dalam melakukan proses input, penilaian, prediksi dan membaca output sistem. Kecepatan dan ketepatan informasi yang dihasilkan dari sistem ini, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektifitas pelaksanaan kegiatan pengendalian kualitas dan juga dapat mempercepat proses pengambilan keputusan bagi pengguna sistem.

6.1.4 Spesifikasi Fungsi dari Sistem

Spesifikasi fungsi dari sistem adalah sebagai berikut : 1. Berfungsi untuk memasukkan dan mengedit data hasil pengujian lab dan penilaian pemeriksa. 2. Berfungsi untuk melakukan penilaian dan prediksi terhadap hasil pengujian lab dan syarat mutu kualitas susu pasteurisasi. 3. Berfungsi untuk menampilkan, menyimpan dan mencetak hasil penilaian dan prediksi kualitas susu pasteurisasi. Beberapa hal yang penting dari spesifikasi fungsi sistem yang dibangun adalah sebagai berikut : 1. Syarat mutu yang digunakan dalam sistem ini adalah syarat mutu minimal, sehingga jika nilai salah satu syarat mutu tidak dimasukkan ke dalam sistem maka sistem penilaian tidak dapat berjalan. 2. Input data yang digunakan dalam penilaian kualitas sanitasi bersifat subjektif berdasarkan penilaian dari pemeriksa. 3. Setiap melakukan pemeriksaan, user diwajibkan untuk mengisi nama pemeriksa pada fasilitas identitas, jika hal ini tidak terpenuhi maka proses prediksi dan penilaian tidak dapat dilakukan. 4. Penilaian yang dilakukan oleh sistem ini hanya untuk pengujian rutin sedangkan pengujian yang dilakukan selama 2 atau 3 bulan sekali tidak termasuk dalam sistem ini.

6.2 Desain Sistem