Teknik pembelajaran yang digunakan guru

a. Teknik pembelajaran yang digunakan guru

Tabel 4.1 Data Kuesioner Analisis Kebutuhan Siswa Indikator 1 No Pertanyaan Jumlah Responden Presentase 1 Bagaimana guru menyampaikan materi pembelajaran di kelas? jawaban boleh lebih dari satu a. Hanya menerangkan saja b. Menggunakan media pembelajaran c. Mencatat di papan tulis d. Mendikte 2 6 18 8 5.9 17.6 52.9 23.5 2 Apakah guru pernah memberi contoh nyata kegiatan yang ada pada buku tematik kelas 5 tema 2 sub tema 1 ? a. Pernah, tetapi hanya sekali b. Selalu memberi contoh kegiatan nyata yang baik dan benar c. Memberi contoh tetapi hanya kadang- kadang d. Tidak pernah memberi contoh 2 13 19 5.9 38.23 55.9 3 Dalam pembelajaran tematik terutama dalam pembelajaran 5 sub tema 1 tema 2, apakah guru pernah meminta saya untuk mempraktikkan contoh kegiatan yang ada di dalam buku tematik di depan kelas? a. Pernah, tetapi hanya sekali 4 11.8 b. Sering meminta untuk mempraktikkan contoh kegiatan di depan kelas c. Kadang-kadang meminta untuk mempraktikkan contoh kegiatan d. Tidak pernah meminta untuk mempraktikkan contoh kegiatan 8 20 2 23.5 58.9 5.9 Berdasarkan hasil kuesioner analisis kebutuhan untuk aspek teknik pembelajaran yang digunakan oleh oleh guru di kelas, guru lebih dominan mencatat materi di papan tulis. Hal ini terbukti dari jawaban siswa, dengan rincian 5,9 guru menerangkan saja, 17,7 guru menggunakan media pembelajaran, 52,9 guru mencatat di papan tulis, dan 23,5 guru mendikte. Berkaitan dengan pernah atau tidaknya guru memberikan contoh nyata dari kegiatan yang ada pada buku tematik kelas V Tema 2 Subtema 1, sebanyak 5,9 siswa menjawab pernah, tetapi hanya sekali, 38,23 siswa menjawab selalu memberi contoh kegiatan nyata yang baik dan benar, 55,9 siswa menjawab guru memberi contoh tetapi hanya kadang-kadang, dan tidak ada siswa atau 0 siswa menjawab guru tidak pernah memberikan contoh. Berkaitan dengan dengan pernah atau tidaknya guru meminta siswa untuk mempraktikan contoh kegiatan dari buku, sebanyak 11,8 siswa menjawab guru pernah meminta siswa mempraktikan contoh kegiatan dari buku, 23,5 siswa menjawab guru sering meminta untuk mempraktikkan contoh kegiatan di depan kelas, 58,9 siswa menjawab guru kadang-kadang meminta siswa untuk mempraktikkan contoh kegiatan, dan 5,9 siswa menjawab guru tidak pernah meminta siswa untuk mempraktikkan contoh kegiatan dari buku. Berdasarkan analisis hasil jawaban siswa untuk aspek teknik pembelajaran yang dilakukan guru dalam menyampaikan materi pelajaran di kelas, guru hanya mencatat materi di papan tulis, belum menggunakan media pembelajaran yang menarik, guru juga belum sepenuhnya memberi contoh nyata atas beberapa kegiatan yang ada di buku, dan guru juga belum sepenuhnya meminta siswa untuk mempraktikkan kegiatan yang ada di buku. b. Teknik pembelajaran yang disukai siswa Tabel 4.2 Data Kuesioner Analisis Kebutuhan Indikator 2 No Pertanyaan Jumlah Responden Presentase 4 Apa aktivitas pembelajaran di kelas khususnya untuk pembelajaran tematik yang saya sukai? jawaban boleh lebih dari satu a. Tanya jawab b. Diskusi kelompok c. Presentasi d. Pemberian tugas 9 17 3 5 26.5 50 8.9 14.7 Berdasarkan hasil analisis kebutuhan siswa untuk aspek teknik pembelajaran yang disukai siswa melalui pertanyaan kuesioner, aktivitas belajar yang disukai siswa adalah diskusi kelompok. Sebanyak 26,5 siswa menyukai aktivitas tanya jawab, 50 siswa menyukai aktivitas diskusi kelompok, 8,9 siswa menyukai aktivitas presentasi, dan 14,7 siswa menyukai aktivitas belajar berupa pemberian tugas. Berdasarkan analisis hasil jawaban kuesioner yang dilkaukan siswa, aktivitas belajar berupa diskusi kelompok merupakan aktivitas belajar yang disukai mayoritas siswa. Hal tersebut karena dengan metode guru yang sering mencatat materi di papan tulis membuat siswa kurang aktif dalam pembelajaran, siswa hanya dibiasakan untuk menyalin catatan guru dan kemudian menghafalkan. Oleh karena itu, siswa memilih kegiatan belajar berupa diskusi kelompok agar siswa dapat saling berinteraksi langsung dengan siswa lain, dapat bertukar pikiran dan pendapat, serta mampu meningkatkan kreativitas siswa dalam berpendapat dan berkomunikasi.

c. Materi yang diberikan oleh guru