Analisis Tambahan Hasil Analisis Data

65

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil uji hipotesis menggunakan teknik Spearman Rho, diperoleh hasil koefisiensi korelasi r = 0,535 dan p = 0,000. Hal ini menunjukkan adanya korelasi yang positif, kuat, dan signifikan antara penilaian pemberian kompensasi insentif material dengan semangat kerja karyawan PT. Maritim Timur Jaya Tual. Semakin positif atau semakin baik penilaian karyawan terhadap pemberian kompensasi insentif material, maka semakin tinggi semangat kerja karyawan PT. Maritim Timur Jaya Tual. Sebaliknya, semakin negatif atau semakin tidak baik penilaian karyawan terhadap pemberian kompensasi insentif material maka semakin rendah semangat kerja karyawan PT. Maritim Timur Jaya Tual.

B. Keterbatasan Penelitian

Keterbatasan peneliti dalam penelitian ini adalah pembuatan item yang terlalu banyak pada kedua skala penelitian sehingga memunculkan keluhan dari subjek. Peneliti juga terlalu banyak membuat item yang bersifat negasi.

C. Saran

1. Bagi Karyawan PT. Maritim Timur Jaya Tual

Berdasarkan hasil uji beda mean Kompensasi Insentif Material dan Semangat Kerja, ditemukan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara mean teoretis dan mean empiris dimana nilai mean empiris lebih tinggi daripada mean teoretis. Hal ini berarti karyawan PT. Maritim Timur Jaya Tual memiliki penilaian yang baik terhadap pemberian kompensasi insentif material dan memiliki semangat kerja yang tinggi. Oleh karena itu, karyawan diharapkan untuk tetap menjaga penilaian baiknya terhadap pemberian kompensasi insentif materidal dan mempertahankan semangat kerja yang selama ini dirasakan.

2. Bagi PT. Maritim Timur Jaya Tual

Berdasarkan hasil uji beda mean Kompensasi Insentif Material, ditemukan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara mean teoretis dan mean empiris dimana nilai mean empiris lebih tinggi daripada mean teoretis. Hal ini berarti karyawan PT. Maritim Timur Jaya Tual memiliki penilaian yang baik terhadap pemberian kompensasi insentif material oleh perusahaan. Oleh karena itu, diharapkan perusahaan untuk tetap memberi kompensasi insentif material secara adil, efektif, aman, memadai, dapat diterima dan memberi dorongan pada karyawan. Hal itu diharapkan dapat terus membuat karyawan memiliki penilaian yang baik terhadap