51
Data primer akan dikumpulkan secara khusus oleh peneliti untuk menjawab pertanyaan penelitian. Data primer ini dapat berupa opini, subjek orang
secara individual maupun kelompok, hasil observasi terhadap suatu benda fisik, kejadian atau kegiatan, dan hasil pengujian. Data primer pada
penelitian ini meliputi jawaban responden yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner.
C. Definisi Operasional Variabel Penelitian
Dalam penelitian ini, variabel yang diklasifikasikan dibagi menjadi dua , yaitu:
1. Variabel Dependen Y
Variabel dependen pada penelitian ini adalah kinerja karyawan. Kinerja karyawan adalah proses pencapaian tugas-tugas yang sudah
diberikan kepada karyawan, yang diukur baik secara kualitas maupun kuantitas, pencapaian tersebut dalam rangka memenuhi target pekerjaan
sesuai dengan tanggungjawab yang diberikan kepada masing-masing karyawan dan menjadi tolok ukur pencapaian pekerjaan yang sudah
dilakukan dalam periode tertentu didasarkan pada ketentuan yang telah ditetapkan.
2. Variabel Independen X
Terdapat tiga variabel independen pada penelitian ini, yaitu Kepemimpinan X
1,
Budaya Organisasi X
2
, Sistem Penggajian X
3
.
52
a. Kepemimpinan, yang dinyatakan dalam bentuk X
1
Kepemimpinan adalah kemampuan seseorang untuk mempengaruhi orang lain didalam kelompoknya untuk melakukan suatu usaha
kooperatif dalam mencapai tujuan yang sudah ditentukan dan ingin dicapai.
b. Budaya Organisasi, yang dinyatakan dalam bentuk X
2
Budaya organisasi adalah pola dasar nilai-nilai, harapan, kebiasaan- kebiasaan dan keyakinan yang dimiliki bersama seluruh anggota
organisasi sebagai pedoman atau budaya yang nantinya berlaku dalam melaksanakan tugas untuk mencapai tujuan organisasi.
c. Sitem Penggajian, yang dinyatakan dalam bentuk X
3
Sistem penggajian merupakan rangkaian prosedur perhitungan dan pembayaran gaji secara menyeluruh bagi karyawan secara efisien dan
efektif dan merupakan balas jasa yang diterima karyawan atas pekerjaan yang dilakukannya.
D. Populasi Penelitian
Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti
untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono 2007: 115. Dalam penelitian ini populasinya adalah seluruh karyawan dari 4 empat
Unit Bisnis CV. Multi UNY Utama di BPPU Univeristas Negeri Yogyakarta. Ke empat Unit Bisnis tersebut adalah UNY Qua, UNY Tour and Travel,