Masalah Penelitian Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian

terdapat faktor lain yang dapat mempengaruhi peningkatan karier wanita. Kenyataan ini menimbulkan berbagai permasalahan yang perlu dicari jawabannya untuk mengkaji kondisi kehidupan dalam keluarga dimana wanita disamping berperan sebagai ibu rumahtangga dengan tugas-tugas mengurus rumahtangga, merawat para anggota keluarga juga berperan sebagai penghasil ekonomi. Permasalahan yang dibahas dalam tulisan ini ialah sejauh mana pengaruh peran ganda terutama konflik peran ganda dan beban ganda yang terjadi dalam suatu keluarga, apakah ketidak seimbangan pembagian kerja mengakibatkan beban ganda dan hubungan beban ganda tersebut terhadap peningkatan karier wanita.

1.2 Masalah Penelitian

Walaupun kesempatan memperoleh pendidikan dan meraih lapangan pekerjaan semakin terbuka luas namun wanita tetap dituntut untuk melakukan peran domestik. Hal ini mengakibatkan terjadinya beban ganda pada wanita, yang dapat berakibat pada kinerja wanita. Atas dasar fenomena tersebut maka perlu dilakukan telaah secara empiris dan ilmiah dalam rangka untuk memecahkan masalah tersebut. Penelitian tersebut akan memberikan wacana berguna untuk mengkaji lebih dalam pengaruh beban ganda terhadap pengembangan karier wanita sehingga diharapkan menjadi kontribusi positif bagi terwujudnya kesetaraan gender di Indonesia. Berdasarkan identifikasi masalah di atas, dirumuskan pertanyaan- pertanyaan kajian sebagai berikut: 1. Bagaimana hubungan ideologi gender dengan pengembangan karier wanita? 2. Apakah terdapat hubungan antara konflik peran ganda dengan pengembangan karier wanita? 3. Apakah dukungan dari suami dan orang-orang yang membantu dalam pekerjaan domestik dapat meringankan beban ganda serta meningkatkan karier seorang wanita?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini adalah: 1. Mengetahui hubungan ideologi gender dengan pengembangan karier wanita. 2. Mengetahui hubungan konflik peran ganda dengan pengembangan karier wanita. 3. Mengetahui hubungan dukungan dari suami dan orang-orang yang membantu dalam pekerjaan domestik dengan beban ganda serta peningkatan karier seorang wanita.

1.4 Kegunaan Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah: 1. Bagi peneliti, penelitian ini diharapkan dapat menambah wacana tentang peran ganda dan pengembangan karier wanita. 2. Bagi akademisi, penelitian ini diharapkan memiliki kegunaan dan manfaat untuk perkembangan ilmu pengetahuan terutama ilmu pengetahuan sosial, khususnya yang berkaitan dengan studi gender. 3. Bagi masyarakat umum khususnya bagi wanita, hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan masukan untuk dapat meningkatkan partisipasi wanita di dunia kerja. 4. Dapat menghasilkan temuan-temuan yang berguna bagi tempat kerja karena dapat berpengaruh pada kinerja organisasi. Hal ini menjadi salah satu pertimbangan dalam mengambil keputusan menyangkut pekerja.

BAB II PENDEKATAN TEORITIS