Penelitian yang Relevan Kerangka Berpikir

72 2. Pembelajaran matematika melalui pembelajaran langsung efektif ditinjau dari pencapaian peningkatan pemahaman konsep pada siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Sleman. 3. Pembelajaran matematika melalui pendekatan Pendidikan Matematika Realistik lebih efektif dibandingkan pembelajaran matematika melalui pembelajaran langsung ditinjau dari pencapaian peningkatan pemahaman konsep pada siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Sleman. 73

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian dan Desain Penelitian

1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimen semu quasi experiment. Penelitian eksperimen semu dilakukan untuk menguji hipotesis tentang ada tidaknya pengaruh suatu tindakan bila dibanding dengan tindakan lain dengan pengontrolan variabelnya sesuai dengan kondisi yang ada. Pengontrolan variabel hanya dilakukan terhadap satu variabel saja, yaitu variabel yang dipandang paling dominan. Penelitian yang dilaksanakan adalah membandingkan pemahaman konsep siswa antara kelompok eksperimen yang menerapkan metode pembelajaran melalui pendekatan Pendidikan Matematika Realistik dan kelompok kontrol yang menerapkan pembelajaran langsung.

2. Desain Penelitian

Menurut Arifin 2011: 76, desain eksperimen atau desain penelitian adalah suatu rancangan yang berisi langkah dan tindakan yang akan dilakukan dalam kegiatan penelitian eksperimen, sehingga informasi yang diperlukan tentang masalah yang diteliti dapat dikumpulkan secara faktual. Arifin menjelaskan lebih lanjut bahwa desain eksperimen menggambarkan langkah-langkah lengkap yang perlu diambil sebelum penelitian dilakukan agar data dapat diperoleh dengan 74 baik, dapat dianalisis secara objektif, dan dapat ditarik kesimpulan yang tepat, sesuai dengan masalah yang diteliti. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen semu dalam pretest-posttest control group design. Struktur desainnya adalah sebagai berikut Arifin, 2011: 78. Tabel 4. Pretest-Posttest Control Group Design Kelas Pretest Perlakuan Posttest Kelas eksperimen Kelas kontrol Keterangan: = Pretest kelas eksperimen dan kelas kontrol sebelum diberikan perlakuan = Posttest kelas eksperimen dan kelas kontrol setelah diberikan perlakuan = Pembelajaran pendekatan Pendidikan Matematika Realistik

B. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 4 Sleman pada siswa kelas VIII A dan VIII B yang dilaksanakan pada bulan Mei tahun ajaran 20152016 pada materi pokok Luas Permukaan dan Volume Bangun Ruang Sisi Datar. Jadwal pelaksanaan penelitian dapat dilihat pada Lampiran 1 halaman 133. 75

C. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi Penelitian

Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Sleman, Yogyakarta semester genap 20152016. Di sekolah ini terdapat empat kelas VIII, yaitu VIII A, VIII B, VIII C, dan VIII D.

2. Sampel Penelitian

Dari empat kelas VIII yang ada di SMP Negeri 4 Sleman, dipilih secara acak dua kelas dengan menggunakan teknik simple random sampling pengambilan acak sederhana. Hasil pengambilan sampel secara acak sederhana, didapatkan sampel dari penelitian ini adalah siswa kelas VIII A dan siswa kelas VIII B. Selanjutnya dua kelas yang terpilih dilakukan pengacakan kembali dan menghasilkan kelas VIII A sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol.

D. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah suatu atribut penelitian atau suatu nilai dari orang, objek, atau kegiatan yang mempunyai variansi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sudaryono, 2013: 20. Menurut Widoyoko 2012, dalam suatu penelitian variabel mempunyai tiga ciri: 1 mempunyai variasi nilai; 2 membedakan satu objek dengan objek yang lain dalam satu populasi; dan 3 dapat diukur. Dalam penelitian ini terdapat 3 macam variabel, yaitu:

Dokumen yang terkait

PENGARUH PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA (Studi pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Bandar Lampung)

3 22 35

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DITINJAU DARI PEMAHAMAN KONSEP (Studi pada Siswa Kelas VIII SMP Sejahtera 1 TP 2013/2014)

1 9 45

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DITINJAU DARI PEMAHAMAN KONSEP (Studi pada Siswa Kelas VIII SMP Sejahtera I Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2013/2014)

0 18 46

EFEKTIVITAS PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK (PMR) DITINJAU DARI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA (Studi pada Siswa Kelas VIII Semester Genap SMP Negeri 20 BandarLampung Tahun Pelajaran 2012/2013)

1 58 183

EFEKTIVITAS PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK DITINJAU DARI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA (Studi pada Siswa Kelas VIII Semester Genap SMP Negeri 8 Bandarlampung Tahun Pelajaran 2014/2015)

0 4 60

EFEKTIVITAS PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI KEMAMPUAN AWAL SISWA SMK

0 15 180

PEMAHAMAN KONSEP BANGUN RUANG MELALUI PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK.

0 2 6

Efektivitas Penerapan Metode Diskusi dengan Pendekatan Matematika Realistik (PMR) Ditinjau dari Tipe Kepribadian Siswa Kelas VIII SMP Negeri di Kabupaten Lampung Timur

0 0 10

PERBANDINGAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK DENGAN PENDEKATAN KONVENSIONAL DITINJAU DARI KEMAMPUAN PENALARAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 6 SINJAI SELATAN KABUPATEN SINJAI

0 3 165

DESKRIPSI KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SMP KELAS VIII DITINJAU DARI GAYA BELAJAR

0 3 17