Evaluasi Kegiatan Peserta Didik

31 Sejalan dengan itu, menurut Depdiknas dalam Acep Yonny, dkk 2010: 158 prestasi adalah hasil yang telah dicapaidari suatu usaha yang telah dilakukan atau dikerjakan. Prestasi tidak akan pernah dihasilkan tanpa adanya suatu usaha baik berupa pengetahuan maupun berupa keterampilan. Prestasi juga dapat diartikan hasil yang diperoleh karena adanya aktifitas belajar yang dilakukan. Dari berbagai pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa prestasi adalah hasil yang dicapai karena adanya aktivitas dan usaha yang sungguh-sungguh dalam belajar yang dinyatakan dalam angka atau huruf.Uraian diatas juga menunjukan bahwa prestasi merupakan hasil yang telah dicapai seseorang dalam melakukan kegiatan. Prestasi merupakan kecakapan atau hasil konkrit yang dapat dicapai pada saat waktu tertentu.

2. Pengertian Prestasi Akademik

Menurut Mohammad Asrori 2009: 100 prestasi akademik merupakan perwujudan nyata dari proses belajar, latihan, pengetahuan, pengalaman, motivasi, bakat dan kemampuan yang dicapai seseorang sesuai dengan bidang keahliannya. Prestasi yang unggul dalam bidang tertentu merupakan cerminan dari bakat khusus yang dimiliki dalam bidang tersebut. Menurut Panji Seno 2009: 6 prestasi akademik merupakan pestasi yang dicapai oleh peserta didik yang terkait dengan bidang keahlian yang mendapat pengakuan dari lembaga pendidikan. Prestasi akademik merupakan istilah yang digunakan untuk menunjukan suatu pencapaian tingkat keberhasilan tentang suatu tujuan, karena suatu usaha belajar yang dilakukan seseorang secara optimal. 32 Berdasarkan uraian ditas dapat disimpulkan bahwa prestasi akademik adalah suatu tingkat keberhasilan pencapaian dari bakat dan kemampuan peserta didik terkait dengan bidang hal tertentu karena suatu usaha belajar yang hasilnya dapat diukur dan dinilai menggunakan tes berstandar. Prestasi akademik merupakan hasil pelajaran yang diperoleh dari kegiatan belajar yang ditetapkan dalam kurikulum yang bersifat kognitif dan ditentukan melalui pengukuran dan penilaian. Maka prestasi akademik yang berkaitan dengan belajar adalah penguasaan pengetahuan yang dapat diukur dengan tes, seperti tes ulangan harian, tes mid semester, tes semester, ujian sekolah, maupun ujian nasional. Rapor merupakan salah satu contoh instrumen yang dapat dijadikan tolak ukur keberhasilan peserta didik dalam menerima kegiatan akademik di sekolah.

3. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Prestasi Akademik

Slameto 1991: 56-74 mengemukakan beberapa faktor yang dapat mempengaruhi prestasi akademik peserta didik, antara lain : a. Faktor Intern Faktor intern adalah faktor yang ada dalam individu yang sedang belajar, antara lain : 1 Faktor Jasmaniah Proses belajar peserta didik akan terganggu apabila kesehatan peserta didik tersebut terganggu. Misalnya seperti lelah, letih, mengantuk, pusing dan lain-lain.