Bahwa pasal 71 UU. No. 39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia,

“Pemerintah wajib dan bertanggung jawab menghormati, melindungi, menegakkan dan memajukan hak asasi manusia yang diatur dalam Undang-undang ini, peraturan perundang-undangan lain, dan hukum internasional tentang hak asasi manusia yang diterima oleh negara Republik Indonesia” Pasal 72 UU. No. 39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia, berbunyi : “Kewajiban dan tanggung jawab Pemerintah sebagaimana dimaksud dalam Pasal 71, meliputi langkah implementasi yang efektif dalam bidang hukum, politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan kemanan negara, dan bidang lain”

41. Bahwa TERGUGAT I, TERGUGAT II, TERGUGAT III dan TERGUGAT IV

tidak beritikad baik untuk melaksanakan pasal 72 UU. No. 39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia ke dalam bidang hukum, politik, ekonomi, sosial budaya, pertahanan keamanan negara dan bidang lain, terutama ter- hadap PARA PENGGUGAT yang mendapat stigmatuduhancap terlibat G30S dan stimatuduhancap PKI ;

42. Bahwa hal ini terbukti dari stigmatuduhancap terlibat G30S danatau

stigmatuduhancap PKI masih berlangsung sampai sekarang, hingga hak atas pekerjaan, hak atas barang milik pribadi, hak atas pendidikan dan hak atas budaya beserta turunannya belum dapat dinikmati oleh PARA PENGGUGAT baik bersumber dari kebijakan yang diskriminatif maupun perlakuan yang diskriminatif yang tetap dipertahankan oleh TERGUGAT I, TERGUGAT II, TERGUGAT III dan TERGUGAT IV ;

43. Bahwa hal ini disebabkan masih tetap berlakunya Surat Edaran Nomor :

01SE1975, Surat Edaran Nomor : 01SE1976, Keppres 28 Tahun 1975 dan aturan Golongan A dan B lainnya, serta Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor : 24 Tahun 1991, Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor : 32 Tahun 1981 yang masih berlaku dan khusus Keputusan Presiden Nomor : 16 Tahun 1990 masih berlaku pada saat TERGUGAT IV menjadi Presiden RI. Peraturan tersebut misalnya terkait dengan syarat yang harus dipenuhi PARA PENGGUGAT yang ingin mencari pekerjaan dan mengurus sesuatu izin diinstansi danatau dibawah TERGUGAT I, TERGUGAT II, TERGUGAT III dan TERGUGAT IV. Dimana untuk melamar pekerjaan, mengikuti pendi- dikan di instansi pemerintah, mengurus pensiun dan mengambil uang veteran harus dengan surat keterangan tidak terlibat organisasi terlarang atau bukan eks. PKI ;

44. Bahwa dengan demikian TERGUGAT I, TERGUGAT II, TERGUGAT III dan

TERGUGAT IV telah melalaikan kewajiban hukumnya dengan tidak memenuhi ketentuan sebagaimana disebutkan dalam UU. No. 39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia yang berbunyi : Pasal 38 1. Setiap warga negara, sesuai dengan bakat, kecakapan dan kemam- puan, berhak atas pekerjaan yang layak. 128 2. Setiap orang berhak dengan bebas memilih pekerjaan yang disukainya dan berhak pula atas syarat-syarat ketenagakerjaan Pasal 43 ayat 3 “Setiap warga negara dapat diangkat dalam setiap jabatan pemerintah”

45. Bahwa TERGUGAT I, TERGUGAT II, TERGUGAT III dan TERGUGAT IV