Persamaan termokimia Entalpi H dan Perubahan Entalpi H

48 M Mari Belajar Kimia SMA-MA Kelas XI IPA JILID 2 berlangsung pada tekanan tetap. Untuk dapat menghitung entalpi, maka pengukuran harus dilakukan pada suhu dan tekanan tertentu. Para ahli kimia sepakat bahwa kondisi standar untuk mengukur nilai entalpi, yaitu pada suhu 298,15 K 25 °C dan tekanan 1 atm. Suatu perubahan entalpi yang diukur pada keadaan standar disebut p perubahan entalpi standar H° yang mempunyai satuan kilo Joule kJ dalam Sistem Internasional SI. Simbol ° berarti standar. Penulisan besarnya entalpi reaksi dalam persamaan reaksi dilakukan dengan menuliskan simbol perubahan entalpi H dibelakang persamaan reaksi. Misal As + Baq o Caq H° = + x kJ Persamaan termokimia memberikan informasi tentang suatu reaksi mengenai jumlah mol reaktan dan produk serta jumlah energi yang terlibat di dalamnya. Hal yang harus diperhatikan bahwa penulisan koefisien dan fase zat dalam persamaan termokimia akan mempengaruhi perubahan entalpinya H. Misalnya Š COg + 1 2 O 2 g o CO 2 g H = –283 kJ reaksi 1 2COg + O 2 g o 2CO 2 g H = –566 kJ reaksi 2 Pada reaksi 1, merupakan pembakaran 1 mol gas CO dan reaksi 2 merupakan pembakaran 2 mol gas CO dengan H reaksi yang merupakan kelipatan dari nilai koefisiennya. Š CH 4 g+2O 2 goCO 2 g+2H 2 Ol H = –890,5 kJ reaksi 1 CH 4 g+2O 2 goCO 2 g+2H 2 Og H = –802,3 kJ reaksi 2 Reaksi pembakaran gas CH 4 menghasilkan gas CO 2 dan H 2 O cair reaksi 1 dan pada reaksi 2 menghasilkan gas CO 2 dan uap air. Fase zat yang berbeda akan menghasilkan H yang berbeda pula.

2. Jenis-jenis perubahan entalpi standar H°

Perubahan entalpi standar H° merupakan perubahan entalpi yang diukur pada keadaan standar suhu 298,15 K dan tekanan 1 atm. Ada beberapa jenis perubahan entalpi standar, yaitu a. Perubahan entalpi pembentukan standar H° f Perubahan entalpi pembentukan standar H° f atau kalor pembentukan standar adalah perubahan entalpi jika 1 mol senyawa terbentuk dari unsur-unsurnya pada kondisi standar. 49 B Bab 2 Termokimia Unsur-unsur harus dalam bentuk paling stabil pada kondisi standar. Contoh, H° f pembentukan 1 mol H 2 O cair dari gas H 2 dan O 2 adalah –285,9 kJ mol . Persamaan termokimianya adalah sebagai berikut. H 2 g + 2 1 O 2 g o H 2 Ol H° = –285,9 kJ b. Perubahan entalpi pembakaran standar H° c Perubahan entalpi pembakaran standar H° c adalah perubahan entalpi jika 1 mol suatu zat terbakar sempurna pada kondisi standar. Contoh H° c pembakaran 1 mol C 2 H 6 adalah –1559,5 kJ mol 1 . Persamaan termokimianya sebagai berikut. C 2 H 6 g + 2 7 O 2 g o 2CO 2 g + 3H 2 Og H° = 2803 kJ c. Perubahan entalpi pengatoman unsur standar H° at Perubahan entalpi pengatoman standar H° at atau atomisasi unsur adalah perubahan entalpi jika 1 mol berbentuk gas terbentuk dari unsur dalam bentuk fisik pada kondisi standar. Pada reaksi pengatoman akan memiliki ΔH° yang positif endoterm. Hal ini dikarenakan reaksi memerlukan energi untuk memisahkan atom-atom. Contoh pengatoman unsur hidrogen. Persamaan termokimianya sebagai berikut. 2 1 H 2 g Hg H° = +218 kJ d. Perubahan entalpi pengatoman senyawa standar H° at Entalpi pengatoman standar suatu senyawa adalah perubahan entalpi jika 1 mol senyawa diubah menjadi atom- atom dalam bentuk gas dalam keadaan standar. Misalnya pengatoman metana CH 4 , persamaan termokimianya sebagai berikut. CH 4 g Cg + 4Hg H° = + 1662 kJ e. Perubahan entalpi pelarutan standar H° l Perubahan entalpi pelarutan standar H° l adalah perubahan entalpi apabila 1 mol senyawa diubah menjadi larutannya pada keadaan standar. Misal H° l pelarutan NaOH NaOHs NaOHaq H° = +50 kJ f. Perubahan entalpi peleburan standar H° fus Perubahan entalpi peleburan standar H° fus adalah perubahan entalpi pada peleburan 1 mol zat padat menjadi zat cair pada titik leburnya dan tekanan standar. Misalnya peleburan es. H 2 Os H 2 Ol H° = +6,01 kJ Cari literatur yang memuat tabel data perubahan entalpi pembentukan standar H f . Salin tabel tersebut dan perhatikan harga perubahan entalpi pembentukan standar setiap senyawa. Mengapa harga perubahan entalpi pembentukan standar suatu senyawa ada yang berharga positif, nol, dan negatif? Jelaskan. Komunikasikan dengan teman kalian. Kegiatan Mandiri Kegiatan Mandiri