Definisi Pendidikan Konsep Pendidikan Karakter

6. Konsep Pendidikan Karakter

a. Definisi Pendidikan

Dalam Bahasa Indonesia, pendidikan, berasal dar i kata „didik‟, diartikan sebagai proses perubahan pikiran dan perasaan, perilaku secara keseluruhan baik terhadap individu maupun kelompok. Dalam pengertian luas pendidikan juga melibatkan lingkungan sosial, struktur sosial, institusi sosial. Pada tujuan terakhirlah, sebagai cita-cita yang berkaitan dengan dimensi masyarakat secara keseluruhan, masyarakat damai dan sejahtera, di dalam individu, kelompok, bangsa, dan negara, atas dasar keberhasilannya dalam meningkatkan pendidikan, terjadi sikap saling menghargai, saling menghormati, bahkan saling mengkritik dalam arti positif. 77 Sementara itu, Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2003 mendefinisikan pendidikan sebagai usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran sehingga peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan, masyarakat, bangsa dan negara. 78 Pendidikan sejatinya merupakan hak dasar bagi setiap individu. Pendidikan adalah sarana penumbuhan dan pengembangan dimensi-dimensi kemanusiaan menuju terwujudnya kehidupan yang memposisikan pada derajat kemanusiaan yang hakiki. Pendidikan bukanlah tempat membentuk manusia yang 77 Nyoman Kutha Ratna, Peranan Karya Sastra, Seni, dan Budaya dalam Pendidikan Karakter Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2014 hlm. 74 78 Made Pidarta, Landasan Kependidikan: Stimulus Ilmu Pendidikan Bercorak Indonesia Jakarta: Rhineka Cipta, 2013 hlm. 11 hanya mementingkan aspek kecerdasan kognitif, seperti yang selama ini tampak dalam kebanyakan realitas pendidikan di Indonesia ataupun sebagai sarana melestarikan hegemoni atau penindasan terhadap kaum lemah oleh individu ataupun kelompok yang dominan dan hegemonik. Pendidikan adalah upaya mencapai kemerdekaan, pembebasan, dan kesetaraan bagi setiap individu maupun kelompok yang terlibat dalam pendidikan, terutama bagi peserta didik. 79

b. Definisi Karakter