Mengumpulkan Informasi Mengasosiasi Mengkomunikasikan

Buku Guru PPKn | 57

1.3. Penilaian

Penilaian terhadap peserta didik dilakukan dengan penilaian autentik yaitu: a. Penilaian sikap Penilaian sikap spiritual dan sosial dilakukan melalui pengamatan observasi selama proses pembelajaran berlangsung Format penilaian lihat model penilaian pembelajaran PPKn di bagian satu Buku Guru b. Penilai pengetahuan Guru mengajukan beberapa pertanyaan secara lisan yang terkait dengan materi yang baru saja dikaji 1 Apa yang dimaksud dengan pelanggaran hak asasi manusia? 2 Jelaskan bentuk-bentuk pelanggaran hak asasi manusia? 3 Apakah yang dimaksud dengan pelanggaran hak asasi manusia berat ? 4 Apa yang kamu ketahui dengan kejahatan genosida? 5 Apa yang dimaksud dengan kejahatan terhadap kemanusian ? c. Keterampilan Penilaian keterampilan dilakukan dengan melihat kemampuan peserta didik mempresentasikan hasil diskusi.

2. Pertemuan Kedua 2 X 45 menit

Pertemuan kedua akan menganalisis contoh kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia yang meliputi penyebab pelanggaran hak asasi manusia dan kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia.

2.1 Tujuan Pembelajaran

Melalui kegiatan Mengamati, Menanya, Mengumpulkan Informasi, mengasosiasi dan mengkomunikasikan peserta didik dapat: 1. Menganalisis penyebab timbulnya pelanggaran hak asasi manusia. 2. Menganalisis contoh kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia. 3. Menyaji hasil analisis penyebab timbulnya pelanggaran hak asasi manusia. 4. Menyaji hasil contoh kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia. 58 | Kelas XI SMAMASMKMAK

2.2 Materi dan Proses Pembelajaran

Materi yang disampaikan pada minggu kedua ini adalah Bab 1, Sub- Bab B. Contoh kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia yang terdiri dari dua bagian yaitu Penyebab timbulnya pelanggaran hak asasi manusia dan Kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia. Pendekatan pembelajaran menggunakan dicovery learning, metode penugasan, model pembelajaran bekerja dalam kelompok. Pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga tahapan yaitu kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga tahapan yaitu kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup.

2.2.1. Kegiatan Pendahuluan 10 menit

1. Guru mempersiapkan kelas agar lebih kondusif untuk proses belajar mengajar; kerapian dan kebersihan ruang kelas, presensi kehadiran siswa, agenda kegiatan, kebersihan kelas, menyiapkan media dan alat serta buku yang diperlukan. 2. Guru memberikan motivasi dan menanyakan materi pelajaran pada pertemuan sebelumnya. Salah satu kelompok diminta untuk mempresentaasikan hasil wawancara dengan kepolisian berkaitan dengan bentuk pelanggaran HAM yang pernah terjadi dan ditangani oleh anggota kepolisian tersebut, kemudian masing-masing kelompok diminta untuk mengumpulkan hasil tugasnya untuk diberikan penilaian. 3. Guru memberikan klariikasi secara umum penyajian hasil wawancara kelompok dan mengaitkan dengan materi yang akan dibahas pada pertemuan kedua. 4. Guru menyampaikan topik yang akan dipelajari yaitu tentang “Contoh kasus pelanggaran hak asasi manusia di Indonesia” dan menyampaikan kompetensi yang akan dicapai.

2.2.2 Kegiatan Inti 70 menit a. Mengamati

Peserta didik diminta untuk membaca buku teks Pelajaran PPKn Bab 1 Sub bab B materi Penyebab timbulnya Hak asasi manusia.