HIPOTESIS KAJIAN TEORI, KERANGKA PEMIKIRAN,

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 68 siswa yang memiliki sikap ilmiah tinggi dan aktivitas belajar tinggi akan memiliki prestasi belajar yang lebih tinggi dari pada siswa yang memiliki sikap ilmiah rendah, jadi faktor sikap ilmiah dan aktivitas belajar mempunyai peran yang sama dalam proses belajar mengajar tersebut. Sehingga apapun model pembelajaran yang diterapkan apakah CTL menggunakan media lingkungan atau CTL menggunakan media internet, siswa yang memiliki sikap ilmiah tinggi akan memiliki prestasi belajar yang lebih baik daripada siswa yang memiliki sikap ilmiah yang rendah. Dan sebaliknya tanpa melihat sikap ilmiah yang dimiliki tinggi atau rendah jika diberi pembelajaran model CTL menggunakan media lingkungan akan mempunyai prestasi belajar yang lebih baik dari pada siswa yang diajar dengan pembelajaran model CTL menggunakan media internet. Begitu pula dengan aktivitas belajar siswa, apapun model pembelajaran yang diterapkan, baik menggunakan model CTL menggunakan media lingkungan atau model CTL menggunakan media internet siswa yang memiliki aktivitas belajar tinggi akan memiliki prestasi belajar yang lebih baik dari pada siswa yang memiliki aktivitas belajar rendah. Sebaliknya seberapapun tingkat aktivitas belajar siswa, baik tinggi atau rendah, siswa yang diajar dengan pembelajaran model CTL menggunakan media lingkungan akan memiliki prestasi belajar yang lebih baik dari pada siswa yang diajar dengan pembelajaran model CTL menggunakan media internet. Sehingga dapat diduga bahwa tidak terjadi interaksi antara model pembelajaran, sikap ilmiah, dan aktivitas belajar kimia pokok bahasan bahan-bahan kimia dalam kehidupan sehari-hari.

D. HIPOTESIS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 69 Dari uraian kajian teori dan kerangka berpikir di atas, maka dalam penelitian ini dapat dirumuskan hipotesis sebagai berikut: 1. Terdapat perbedaan prestasi belajar siswa pada pokok bahasan Bahan-bahan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari antara siswa yang diberi pembelajaran menggunakan model CTL media lingkungan dan internet. 2. Terdapat perbedaan prestasi belajar siswa pada pokok bahasan Bahan-bahan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari antara siswa yang memiliki sikap ilmiah tinggi dan rendah. 3. Terdapat perbedaan prestasi belajar siswa pada pokok bahasan Bahan-bahan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari antara siswa yang memiliki aktivitas belajar tinggi dan rendah. 4. Terdapat interaksi antara penggunaan media dalam pembelajaran model CTL dan sikap ilmiah terhadap prestasi belajar siswa pada pokok bahasan Bahan-bahan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari. 5. Terdapat interaksi antara penggunaan media dalam pembelajaran model CTL dan aktivitas belajar terhadap prestasi belajar siswa pada pokok bahasan Bahan-bahan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari. 6. Terdapat interaksi antara sikap ilmiah dan aktivitas belajar terhadap prestasi belajar siswa pada pokok bahasan Bahan-bahan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari. 7. Terdapat interaksi antara penggunaan media dalam pembelajaran model CTL, sikap ilmiah, dan aktivitas belajar terhadap prestasi belajar siswa pada pokok bahasan Bahan-bahan Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari. perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 70

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. POPULASI PENELITIAN

Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa siswi MTs Sudirman Ngadirojo Wonogiri. Jenis populasi menurut keragaman populasi dibedakan menjadi dua macam yaitu: pertama populasi heterogen, yaitu populasi yang terdiri dari anggota-anggota yang karakteristiknya bermacam-macam jika dikaitkan dengan variabel yang akan diteliti. Jenis populasi kedua adalah populasi homogen yaitu populasi yang anggota-anggotanya memiliki karakter yang cenderung sama atau homogen. Pada penelitian ini populasi yang dipilih adalah jenis populasi yang heterogen

B. SAMPEL PENELITIAN

Hal yang harus diperhatikan dalam pengambilan sampel adaalh apakah anggota sampel benar-benar telah mewakili semua anggota populasi. Peneliti menginginkan sampel yang representatif. Pada penelitian ini sampel yang dipilih secara acak yaitu cluster random sampling dari siswa siswi kelas VIII MTs Sudirman Ngadirojo Wonogiri. Sampel dibagi menjadi dua golongan yang terinci sebagai berikut: 1. Kelas VIIIA sebagai kelompok eksperimen 1 dengan perlakuan pembelajaran model CTL menggunakan media lingkungan 2. Kelas VIIIB sebagai kelompok eksperimen 2 dengan perlakuan pembelajaran model CTL menggunakan media internet

C. WAKTU DAN TEMPAT PENELITIAN

Dokumen yang terkait

PENGARUH PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP ZAT DAN WUJUDNYA TERINTEGRASI NILAI KEAGAMAAN (Eksperimen di MTs Al-Khairiyah,Citeureup-Bogor)

1 33 61

Penagruh pendekatan contextual teaching laering (CTL) terhadap hasil bejaran biologi siswa kuasi Ekperimen di SMPN 1 Cisauk

0 7 208

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DAN PROBLEM POSING DITINJAU DARI KEAKTIFAN BELAJAR SISWA

1 3 101

EKSPERIMENTASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI STRATEGI CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DAN Eksperimentasi Pembelajaran Matematika Melalui Strategi Contextual Teaching And Learning (CTL) Dan Open Ended Terhadap Hasil Belajar Ditinjau Dari Kreativ

0 2 17

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING DAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) Eksperimentasi Model Pembelajaran Problem Solving Dan Contextual Teaching And Learning (CTL)Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau Dari Kedisiplinan Siswa.

0 0 20

PENDAHULUAN Eksperimentasi Model Pembelajaran Problem Solving Dan Contextual Teaching And Learning (CTL)Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau Dari Kedisiplinan Siswa.

0 1 8

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING DAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) Eksperimentasi Model Pembelajaran Problem Solving Dan Contextual Teaching And Learning (CTL)Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau Dari Kedisiplinan Siswa.

0 0 14

PEMBELAJARAN BIOLOGI MENGGUNAKAN PENDEKATAN CTL (CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING) MELALUI MEDIA FLIPCHARTDAN VIDEO DITINJAU DARI KEMAMPUAN VERBAL DAN GAYA BELAJAR.

0 0 12

PEMBELAJARAN BIOLOGI DENGAN MODEL CTL (Contextual Teaching and Learning) MENGGUNAKAN MEDIA ANIMASI DAN MEDIA LINGKUNGAN DITINJAU DARI SIKAP ILMIAH DAN GAYA BELAJAR | Rahayuningsih | Inkuiri 3819 8446 1 SM

0 0 11

Contextual Teaching and Learning dan Pem (1)

0 2 10