Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kesiapan Kerja

Berdasarkan pendapat diatas maka dapat disimpulkan bahwa Prestasi Belajar Akuntansi adalah hasil penilaian yang dicapai oleh siswa ketika mengikuti dan mengerjakan tugas dan kegiatan pembelajaran di sekolah dengan tujuan untuk mengetahui kecakapan, kemampuan, dan sikap siswa dalam proses belajar yang dinyatakan dalam nilai atau angka yang diperoleh dari hasil tes mata pelajaran akuntansi.

b. Materi

1 Akuntansi Syariah Menurut Siti Nurhayati dan Wasilah 2009: 1, menyebutkan bahwa, “Akuntansi Syariah adalah proses akuntansi atas transaksi-transaksi yang sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan Allah SWT ”. Struktur kurikulum SMK Muhamamadiyah Karangmojo untuk kompetensi keahlian Akuntansi Tahun Ajaran 20142015 kelompok muatan lokal terdapat mata pelajaran memahami Bank Umum berdasarkan prinsip syariah. Alasan digunakannya mata pelajaran ini yaitu adanya kebutuhan akibat pesatnya perkembangan transaksi syariah. Mata pelajaran ini membahas mengenai sejarah dan pemikiran akuntansi syariah, sistem keuangan syariah, kerangka dasar penyusunan dan penyajian laporan keuangan, akad Mudharabah, Musyarakah, Murabahah, Salam, Istishna, Ijarah, dan akad-akad lainnya. 2 Mengoperasikan Aplikasi Komputer Akuntansi Struktur kurikulum SMK Muhamamadiyah Karangmojo untuk kompetensi keahlian Akuntansi Tahun Ajaran 20142015 kelompok muatan produktif terdapat mata pelajaran mengoperasikan aplikasi komputer akuntansi. Alasan digunakannya mata pelajaran ini yaitu adanya kebutuhan untuk menyelesaikan pekerjaan dalam bidang akuntansi secara cepat dan tepat. SMK Muhammadiyah Karangmojo untuk mata pelajaran mengoperasikan aplikasi komputer akuntansi menggunakan software akuntansi M.Y.O.B. Menurut Johar Arifin dan M. Fakhrudin 2000: 1, “M.Y.O.B accounting merupakan paket program komputer untuk bidang akuntansi yang dibuat secara terpadu”. Mata pelajaran ini membahas mengenai gambaran umum M.Y.O.B accounting, bekerja dengan M.Y.O.B accounting, general ledger, chequebook, sales, purchases, inventory, card file, menu file, menu edit, command centre, menu setup, dan reports. 3 Menyajikan Laporan Harga Pokok Produk Struktur kurikulum SMK Muhamamadiyah Karangmojo untuk kompetensi keahlian Akuntansi Tahun Ajaran 20142015 kelompok muatan produktif terdapat mata pelajaran menyajikan laporan harga pokok produk. Menurut Abdul Halim 2010: 3,”Akuntani biaya adalah akuntansi yang membicarakan tentang penentuan harga pokok dari sesuatu produk yang diproduksi baik untuk memenuhi pesanan dari pemesan maupun untuk menjadi persediaan barang dagangan yang akan dijual”. Mata pelajaran ini membahas mengenai siklus akuntansi biaya, dasar-dasar penjualan pada siklus akuntansi biaya, pembukuan pabrik dan kantor pusat, laporan harga pokok barang yang diproduksi, sistem harga pokok pesanan, sistem harga pokok proses, dan harga pokok lanjutan. 4 Mengelola Akuntansi Modal Struktur kurikulum SMK Muhamamadiyah Karangmojo untuk kompetensi keahlian Akuntansi Tahun Ajaran 20142015 kelompok muatan produktif terdapat mata pelajaran mengelola akuntansi modal. Mengelola Akuntansi Modal ini terdiri dari tiga bahan ajar yaitu Akuntansi Modal Koperasi, Akuntansi Modal Firma dan Akuntansi Modal PT.

c. Mengukur Prestasi Belajar Akuntansi

Menurut pendapat Sugihartono, dkk 2007: 130, “Dalam kegiatan belajar mengajar, pengukuran hasil belajar dimaksudkan untuk mengetahui seberapa jauh perubahan tingkah laku siswa setelah menghayati proses belajar”. Berdasarkan pendapat tersebut menunjukkan kemajuan belajar siswa. Prestasi Belajar yang diperoleh siswa perlu diketahui oleh berbagai pihak baik siswa itu sendiri maupun pihak lain.

Dokumen yang terkait

PENGARUH PROGRAM PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) DAN PRESTASI BELAJAR MATA DIKLAT PRODUKTIF AKUNTANSI TERHADAP KESIAPAN MEMASUKI DUNIA KERJA PADA SISWA KOMPETENSI KEAHLIAN AKUNTANSI

0 10 144

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PRESTASI PRAKTIK KERJA LAPANGAN INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA SMK NEGERI 1 LAGUBOTI.

0 4 30

PENGARUH KOMPETENSI AKUNTANSI DAN PENGALAMAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN Pengaruh Kompetensi Akuntansi Dan Pengalaman Praktik Kerja Industri Terhadap Kesiapan Kerja Siswa Kelas XI Program Keahlian Akuntansi SMK Batik 2 Surakarta.

0 4 11

PENGARUH KOMPETENSI AKUNTANSI DAN PENGALAMAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN Pengaruh Kompetensi Akuntansi Dan Pengalaman Praktik Kerja Industri Terhadap Kesiapan Kerja Siswa Kelas XI Program Keahlian Akuntansi SMK Batik 2 Surakarta.

1 5 16

Pengaruh praktek industri, bimbingan karir dan prestasi belajar terhadap kesiapan mental kerja siswa.

0 0 152

Pengaruh Prestasi Mata Pelajaran Paket Keahlian (C3), Motivasi Belajar dan Bimbingan Industri terhadap Capaian Prestasi Praktik Kerja Industri.

0 0 17

PENGARUH PRESTASI BELAJAR KEJURUAN DAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA JURUSAN TEKNIK PEMESINAN SMKN 3 YOGYAKARTA.

0 1 153

PENGARUH HASIL PRAKTIK KERJA INDUSTRI, PERAN BIMBINGAN KARIR, DAN INFORMASI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA SMK KELAS XI KOMPETENSI KEAHLIAN MULTIMEDIA SE-KODYA YOGYAKARTA.

0 2 222

PENGARUH PRESTASI PRAKTIK KERJA INDUSTRI

0 0 13

PENGARUH PRAKTEK INDUSTRI, BIMBINGAN KARIR DAN PRESTASI BELAJAR TERHADAP KESIAPAN MENTAL KERJA SISWA

0 1 150