Sejarah Perusahaan Ruang Lingkup Bidang Usaha Lokasi Perusahaan

BAB II GAMBARAN PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Perusahaan

PT. Perkebunan Nusantara III pabrik kelapa sawit Aek Nabara Selatan dibangun pada tahun 1978 dengan kapasitas pengolahan 60 tonjam terletak di kecamatan Bila Hulu, Kabupaten Labuhan Batu dengan ketinggian 37 meter diatas permukaan laut dan berjarak 307 km dari kota Medan, dengan luas areal 7 Ha terdiri dari luas areal pabrik 4 Ha dan luas areal 3 Ha. Menghunjuk surat direksi No : III.10SKPTS5502003 tanggal 10 November 2003 terhitung mulai tanggal 1 Desember 2003, ditetapkan bahwa pengawasan pengelolaannya oleh Manajer PKS Aek Nabara Selatan dibawah struktur organisasi Distrik Labuhan Batu-III. Berdasarkan peraturan pemerintah RI No 8 tahun 1996, maka tanggal 14 Pebruari 1996, pengelolaan PKS Aek Nabara Selatan dialihkan kepada PT. Perkebunan Nusantara III Persero Medan dibawah pengawasan kebun Aek Nabara Selatan yang selanjutnya oleh manajemen PT. Perkebunan Nusantara III Persero sesuai surat keputusan direksi No : III.10SKPTSR471999 tanggan 26 maret 1999 ditetapkan bahwa pengawasan pengelolaannya dialihkan dari kebun Aek Nabara Selatan kepada Manajer PKS Rayon-B PRB. Kemudian pada tahun 2003, berdasarkan SK Direksi No.III.10SKPTSSR5502003 tanggal 10 November 2003, terhitung mulai tanggal 1 Desember 2003 ditetapkan bahwa Universitas Sumatera Utara pengawasan pengelolaannya diserahkan kepada manajer PKS Aek Nabara Selatan.

2.2. Ruang Lingkup Bidang Usaha

PT. Perkebunan Nusantara III Pabrik Kelapa Aek Nabara Selatan adalah perusahaan yang bergerak di bidang industri pengolahan pengolahan sawit. Adapun ruang lingkup bidang usaha pada perusahaan ini adalah : 1. Tandan Buah Segar menjadi Crude Palm OilCPO Minyak Sawit 2. Tandan Buah Segar menjadi Kernel Inti Sawit

2.3. Lokasi Perusahaan

PT. Perkebunan Nusantara III Pabrik kelapa sawit Aek Nabara Selatan berada di jalan lintas barat sumatera diantara Rantau parapat – Kota Pinang yang terletak di kecamatan Bila Hulu, Kabupaten Labuhan Batu Selatan dengan ketinggian 37 meter diatas permukaan laut dan berjarak 307 km dari kota Medan. Areal atau lokasi PKS ini merupakan salah satu faktor yang menentukan kelangsungan usaha dapat berjalan dengan baik.

2.4. Daerah Pemasaran