Pimpinan Produksi Wilayah Keproduksian

Seni Teater SMPMTs Kelas IX 114

c. Keuangan ProduksiBendahara

Keuangan produksi memiliki tugas antara lain sebagai berikut. 1 Mengatur sirkulasi antara pendapatan dan pengeluaran keproduksi- an dan pemanggungan. 2 Mencatat segala pengeluaran yang berhubungan dengan keuangan.

d. Divisi Pendanaan

Bagian pendanaan cukup vital sekali dalam keproduksian teamwork teater karena tanpa pendanaan yang cukup, pementasan akan sulit men- jangkau capaian yang diinginkan, meskipun ada konsep teater minimalis pada saat ini yang bisa menekan pengeluaran, seperti pertunjukan monolog. Adapun tugas-tugas dari divisi pendanaan adalah sebagai berikut. 1 Berusaha menggalang dana dengan cara menggaet para sponsor- ship atau founding. 2 Menggalang donaturinstansiperorangan yang peduli dan mau mem- berikan suntikan dananya untuk kelestarian kelompok pekerja teater.

e. Divisi Publikasi

Publikasi bertugas mengenalkan kelompok kerja teater ke khalayak ramai. Adapun tugas devisi publikasi antara lain sebagai berikut. 1 Membuat websitee-mail kelompok kerjanya agar bisa dibaca, di- download, dan menerima masukan oleh khalayak penikmat seni teater. 2 Bersama divisi dokumentasi selalu mengisi website agar selalu me- miliki info yang terbaru dari kelompok kerja teaternya, seperti foto latihan, beberapa pertunjukan, kupasan tetang pertunjukan, dan kritik yang diberikan oleh para penikmat seni teater. 3 Menyambung kerja sama dengan media baik radio, surat kabar, atau televisi.

f. Divisi Dokumentasi

Divisi dokumentasi berfungsi membuat dokumentasi pertunjukan maupun segala kegiatan dari kelompok kerja teater tersebut. Adapun tugas-tugasnya adalah sebagai berikut. 1 Membuat dokumentasi berujud foto pertunjukan atau VCD pertun- jukan. 2 Membuat arsip-arsip pertunjukan dari awal kelompok berdiri sam- pai kegiatan-kegiatan yang pernah dikerkajan kelompok kerja teater tersebut.

g. Divisi Perlengkapan

Divisi perlengkapan bertugas menginventarisasi semua perleng- kapan yang dibutuhkan dalam pertunjukan, seperti kain backdrop, dimer, lampu, tang, kawat, alat-alat elektronik untuk tata musik, kabel, dan lain-lain.