Penelitian Yang Relevan DESKRIPTIF TEORETIK, KERANGKA PIKIR DAN

3 Menilai. Melibatkan penentuan nilai, keyakinan atau sikap yang menunjukkan derajat internalisasi dan komitmen. Hasil belajar pada peringakat ini berhubungan dengan perilaku yang konsisten dan stabil agar nilai dikenal dengan jelas. 4 Organisasi. Antara nilai yang satu dengan nilai yang lain dikaitkan dan konflik antar nilai diselesaikan serta mulai membangun sistem internal yang konsisten. Hasil belajar pada peringkat ini yaitu berupa konseptualisasi nilai atau organisasi sistem nilai. 5 Karakterisasi. Pada peringakat ini peserta didik memiliki sistem nilai yang mengandalikan perilaku sampai pada suatu waktu tertentu hingga terbentuk pola hidup. Hasil belajar pada tingkat ini adalah berkaitan dengan pribadi, emosi dan rasa sosialis. Karakteristik ranah afektif yang penting antara lain: 90 1 Sikap menurut Fishbein dan Ajzen yaitu suatu predisposisi yang dipelajari untuk merespon secara positif atau negatif terhadap suatu objek, situasi, konsep dan orang. 2 Minat adalah suatu disposisi yang terorganisasikan melalui pengalaman yang mendorong seseorang untuk memperoleh objek khusus, aktivitas, pemahaman, dan keterampilan untuk tujuan perhatian atau pencapaian. 3 Konsep diri adalah evaluasi yang dilakukan individu bersangkutan terhadap kemampuan dan kelemahan yang dimilikinya. 4 Nilai menurut Tyler adalah suatu objek, aktivitas, atau ide yang dinyatakan individu dalam mengarahkan minat, sikap dan kepuasan. 5 Moral secara bahasa berasal dari bahasa latin mores yang artinya tata cara, adaptasi kebiasaan sosial yang dianggap pernanen sifatnya bagi ketertiban dan kesejahteraan masyarakat.

B. Penelitian Yang Relevan

90 Haryati, Model..., h.38-39. Berikut ini beberapa hasil penelitian yang relevan dengan penelitian yang akan peneliti lakukan, diantaranya yaitu: Berdasarkan penelitian Damriani 2006 bahwa berdasarkan hasil penelitian dan observasi, diperoleh bahwa pembelajaran dengan menggunakan contextual teaching dan learning dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Rata-rata pada aktivitas siswa yang sesuai dengan kegiatan pembelajaran pada siklus 1 sebesar 83,67, pada siklus 2 sebesar 90,14 dan pada siklus 3 sebesar 94,2. Sedangkan rata-rata hasil belajar siswa untuk setiap aspek yang dinilai pada siklus 1 sebsar 74,2, pada siklus 2 sebesar 83,67 dan 87,4 pada siklus 3. 91 Penelitian lain yang dilakukan oleh Ramlawati dan Nurmadinah dalam jurnalnya “Penerapan Pendekatan Kontekstual dengan Setting Kooperatif untuk meningkatkan Hasil Belajar Kimia Siswa Kelas XI IPA 3 SMA Negeri Takalar”, dapat disimpulkan bahwa hasil tes prestasi belajar pada siklus 1 skor rata-rata prestasi belajar kimia siswa sebesar 68,85 dengan jumlah siswa yang tuntas belajar sebanyak 24 siswa dan pada siklus 2 skor rata-rata sebsar 75,51 dengan siswa yang tuntas belajar sebanyak 37 orang. Berdasarkan hasil observasi, disimpulkan bahwa keaktifan siswa dalam proses belajar mengajar kimia semakin meningkat, perhatian siswa terhadap proses belajar mengajar kimia semakin meningkat yaitu ditandai dengan perubahan sikap siswa terlihat semakin berkurangnya aktivitas lain pada proses pembelajaran serta keberanian dan motivasi siswa semakin meningkat yaitu ditandai dengan banyak siswa yang angkat tangan untuk mengerjakan soal di depan kelas. 92 Beberapa kesimpulan di atas memperlihatkan hasil penelitian yang kaitannya seputar pengaruh pendekatan kontekstual terhadap hasil belajar. Selanjutnya hasil penelitian tersebut memberikan inspirasi bagi peneliti untuk melaksanakan penelitian ini. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Sunardiayanto ”Kefektifan Penggunaan Pendekatan Kontekstual Melalui 91 Damriani, “Meningkatkan …h.22. 92 Ramlawati dan Nurmadinah, ”Penerapan... Pembelajaran Kooperatif Terhadap Keterampilan Berkomunikasi pada mata Pelajaran Biologi Kelas II SLTP Negeri 4 Palu”. Hasil dari penelitian tersebut adalah Penggunaan pendekatan kontekstual melalui pembelajaran kooperatif yang dalam pengelolaannya menggunakan daur belajar model 4E lebih efektif secara sangat signifikan dibandingkan dengan pendekatan konvensional terhadap kemampuan membuat tabel data dan kemampuan persentasi pada mata pelajaran biologi siswa SLTP Negeri 4 Palu. R. Rudiyanto dalam penelitiannya yang berjudul” Kurikulum Berbasis Kompetnsi KBK Berpendekatan Kontekstual dan Kecakapan Hidup” menyimpulkan bahwa implementasi kurukulum berbasis kompetensi dengan contextual teaching and learning CTL mengarah pada upaya meningkatkan mutu pengajaran dan pembelajaran di tingkat pendidikan dasar dan menengah untuk mempersiapkan para peserta didik menghadapi tantangan masa depan. 93 Penelitian yang dilakukan oleh Rini Prisma Gusti, “Upaya Peningkatan Pemahaman Konsep Biologi Melalui Pendekatan Kontekstual dengan Model Pembelajaran Berbasis gambar Picture and Picture Pada Siswa Kelas XI IPA SMA Muhammadiyah Kota Padang Panjang”, dapat disimpulkan bahwa penggunaan konsep kontekstual dengan model pembelajaran berbasis gambar dapat memperbaiki pemahaman siswa pada konsep biologi dan dapat meningkatkan keterampilan sains siswa khususnya keterampilan mengidentifikasi, pemahaman dan analisis gambar. Selain itu diperoleh nilai rata-rata ulangan akhkir siklus yaitu 7,04. 94 Dari aspek nilai, penelitian yang dilakukan oleh Sodiq Mahfuz yang berjudul Pembelajaran Kimia Pada Sub Bahan Kajian Pencemaran Lingkungan Yang Terintegrasi dengan Nilai-nilai Agama studi eksperimen kelas II caturwulan 3 di Madrasah Aliyah Negeri Magelang. Hasil dari penelitian tersebut adalah menunjukkan bahwa peningkatan prestasi belajar siswa konsep, sikap pada kelas eksperimen lebih tinggi jika dibandingkan 93 R. Rudiyanto,” Kurikulum.... 94 Rini Prisma Gusti, “Upaya Peningkatan Pemahaman Konsep Biologi Melalui Pendekatan Kontekstual dengan Model Pembelajaran Berbasis gambar Picture and Picture Pada Siswa Klas XI IPA SMA Muhammadiyah Kota Padang Panjang”, Jurnal Guru, No.1 Vol 3, Juli 2006. dengan kelas kontrol, dan pengembangan sikap antara sebelum dengan sesudah pembelajaran kimia pada sub pokok bahasan pencemaran lingkungan yang terintegrasikan nilai agama pada kelas eksperimen mengalami peningkatan pengembangan sikap yang signifikan. Selain itu juga ditemukan bahwa melalui pembelajaran kimia yang terintegrasi nilai agama, siswa lebih kreatif, berani mengemukakan pendapat dan peduli terhadap isu-isu pencemaran lingkungan yang ada di masyarakat. Selain itu, Intan Nuridian dalam Skripsinya yang berjudul Pengaruh Integrasi Nilai-Nilai Akhlak Dalam Pembelajaran Kimia Terhadap Sikap Siswa Dari penelitian ini diperoleh temuan integrasi nilai-nilai akhlak pada membelajaran kimia berpengaruh positif meningkatkan tiga aspek yang terlibat di dalam sikap seperti kognitif, afektif, dan konatif. Pada aspek kogintif menyadari pentingnya belajar kimia peningkatan rata-rata sebanyak 7,51. Pada aspek afektif menyenangi kegiatan pembelajaran kimia peningkatan rata-rata sebanyak 11,34. Pada aspek behaviorkonatif terdorong untuk mempelajari kimia lebih lanjut peningkatan rata-rata sebanyak 12,92, mensyukuri nikmat dan karunia Allah SWT peningkatan rata-rata sebanyak 12,35, terdorong untuk berbuat baik kepada diri sendiri dan orang lain peningkatan rata-rata sebanyak 11,43, terdorong untuk menjaga dan melestarikan alam semestalingkungan hidup peningkatan sebanyak rata-rata 4,75.

C. Kerangka Pikir

Dokumen yang terkait

Perbedaan hasil belajar kimia siswa pada pembelajaran kontkstual dan pembelajaran quantum: studi kasus pada konsep kelarutan dan hasil kali kelarutan di SMAN I Ciputat

1 3 88

Pengaruh Penggunaan Multimedia Interaktif Berbasis Kontekstual Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XI Pada Konsep Fluida Dinamis

14 174 262

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TAI DENGAN SEM BERFASILITASI LKS TERHADAP HASIL BELAJAR KIMIA SISWA KELAS XI SMAN 1 PEKALONGAN

0 86 266

Upaya meningkatkan hasil belajar siswa melalui pendekatan kontekstual pada pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas IV di SDN Neglasari 02

1 13 149

PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN QUIZ TEAM TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR Pengaruh Strategi Pembelajaran Quiz Team Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau Dari Gaya Belajar Kinestetik Kelas XI Semester Genap Di SMAN 1 Ngemp

0 4 17

PENGARUH PEMBELAJARAN MIND MAP TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS X DI SMAN KEBAKKRAMAT Pengaruh Pembelajaran Mind Map Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas X Di SMAN Kebakkramat Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016.

0 2 15

PENGARUH PENDEKATAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK FLUIDA DINAMIS SEMESTER GENAP KELAS XI SMA NEGERI 9 MEDAN TAHUN PELAJARAN 2012/2013.

0 1 16

PENGEMBANGAN SHINING CHEMISTRY BOOK DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MATERI KIMIA SMA/MA KELAS X SEMESTER GENAP.

0 0 2

PENGEMBANGAN SHINING CHEMISTRY BOOK BERBASIS PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MATERI KIMIA SMA/MA KELAS XI SEMESTER GENAP.

0 0 2

Soal UTS Kimia Kelas X XI Semester 2 (Genap) - Kumpulin Soal uts 2 kimia xi

2 15 3