Perlawanan PKS terhadap KPK

Keduanya merupakan provinsi yang memiliki basis PKS yang kuat, dan saat ini di menangkan oleh PKS, hal ini senada dengan hasil wawancara penulis dengan Direktur Operasional Humas DPP PKS, yakni Dedi Supriadi: ” saya kira memang kasus tersebut bukan sesuatu yang diharapkan terjadi oleh PKS maupun Kader, apalagi sejak awal partai ini kan memang mengusung tema “bersih dan peduli” nah dengan tema seperti itu, memang serangan itu sebagian memukul kader, tetapi dengan upaya terus menerus dengan menerangkan kasus tersebut, terutama kejanggalan penanganan kasus tersebut, kedua konteks politik dimana kasus itu terjadi baik waktu maupun timelinenya, akhirnya kader menyadari bahwa hal ini, merupakan hal yang disinyalir oleh presiden partai terpilih, itu mencium adanya rekayasa dalam kasus tersebut. Memang dirasakan sekali oleh kader untuk mengerdilkan PKS untuk pemilu 2014. Sehingga kader terus bekerja, untuk mematahkan publikasi yang luar biasa memojokan PKS” 89 Dalam redaksi tersebut diatas, ada kalimat yang menyatakan bahwa kasus LHI merupakan hal yang disinyalir oleh presiden terpilih, mencium adanya rekayasa. Menurutnya, kasus tersebut sangat kuat bahwa apa yang terjadi pada kasus LHI merupakan konspirasi. Hal ini merupakan bagian sebuah pencitraan, dimana PKS menampilkan kepada media bahwa itu merupakan konspirasi, namun sampai saat ini belum terbukti adanya konspirasi. Hal ini menunjukkan PKS sedang melakukan pencitraan di depan media agar publik melihat kasus tersebut merupakan sebuah kejahatan dari lawan politik, bukan dari LHI sendiri. 89 Wawancara pribadi dengan bapak Dedy selaku direktur operasional humas DPP PKS, di Sekretariat DPP PKS jakarta Selatan, 25 April 2014, pukul 13.45 WIB. Gambar 4.5 90 Penangkapan LHI oleh KPK “ Komisi Pemberantasan Korupsi KPK memastikan anggota DPR dari PKS Luthfi Hasan Ishaaq sebagai tersangka kasus suap impor daging. “Kita temukan dua alat bukti yang cukup yang bisa dikaitkan dengan salah satu anggota DPR atas nama LHI,” kata Jubir KPK, Johan Budi SP, di Kantor KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 3012013” 91 Penangkapan mantan presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq oleh KPK, membuat partai dakwah ini, semakin geram, sangat jelas sekali terlihat, setelah terpilihnya presiden PKS yang baru Anis Matta dalam orasi politiknya pada tanggal 1 Februari 2013 di DPP PKS. “apa yang menimpa Luthfi merupakan konspirasi besar untuk menghancurkan PKS. Persekongkolan ini, menurut dia, bukan menyasar orang per orang tetapi justru eksistensi PKS.“Menurut saya peristiwa besar ini akan menjadi hentakan sejarah yang membangunkan macan tidur PKS. Saya yakin Allah mengirim isyarat besar kepada kita semua bahwa ini momentum perbaikan dan kebangkitan kita” 92 90 http:www.antaranews.comberita355832kpk-tetapkan-presiden-pks-sebagai- tersangka di akses pada tanggal 01 Juli 2014 pukul 01.14 WIB. 91 http:kabarnet.in20130131presiden-pks-luthfi-hasan-ditangkap-kpk di akses pada tanggal 09 Mei 2014, pukul 02.18 WIB. 92 http:m.news.viva.co.idnewsread387100-anis-matta--nakhoda-baru-pks-arungi- badai--sapi- di akses pada tanggal 09 Mei 2014, pukul 02.27 WIB. Namun menurut peneliti, orasi itu sebagai sebuah pencitraan yang dilakukan oleh PKS, seolah-olah posisinya sedang dalam keadaan terdzalimi, dari situ sudah terlihat bahwa PKS mulai melakukan Impression Management . Hal ini sangat jelas karena Anis Matta menuduh bahwa ada menjerumuskan partainya. Namun, sampai saat ini belum ada fakta yang membuktikan kasus yang melibatkan LHI itu, merupakan konspirasi yang dilakukan oleh pihak lain. PKS melakukan sebuah penyerangan terhadap KPK yang kinerjanya tidak sesuai dengan prosedur. Selain itu, PKS melakukan rotasi anggota legislatif di parelemen, salah satu kadernya yang vokal di DPR, yakni Fahri Hamzah menduduki komisi 3 yang mengatur mengenai hukum. Fahri Hamzah dan Nasir Jamil merupakan kader PKS yang vokal mengkritik KPK. Gambar 4.6 93 Strategi PKS dalam melakukan perlawanan terhadap KPK Sebagaimana kita ketahui, bahwa komunikator politik merupakan orang atau lembaga yang berkepentingan menyampaikan pesan politik kepada pihak 93 http:www.republika.co.idberitanasionalpolitik130522mn6w5r-nasir-djamil- dan-fahri-hamzah-kembali-ke-komisi-iii-dpr di akses pada tanggal 01 Juli 2014, pukul 01.38 WIB. lain, baik bersifat formal maupun nonformal dengan tujuan menciptakan pemahaman bersama mutual understanding dengan khalayak yang menjadi sasaran penyampaian pesannya. 94 Di dalam komunikasi politik terdapat tiga tipologi, yang terdiri dari, politisi, aktivis, dan profesional. Dalam hal ini, Fahri Hamzah dan Nasir Jamil merupakan politisi yang duduk di parlemen yang memiliki tugas untuk berperan sebagai komunikator politik sebagai representasi kepentingan kelompok partainya. PKS memiliki kekuatan untuk melawan KPK karena memiliki Politisi di DPR RI khususnya di komisi III yang memiliki wewenang dalam bidang hukum. 3. Rebranding Tageline PKS Setiap partai memiliki cita-cita yang tercantum dalam visi misi partai politik masing-masing. Landasan itu kemudian di jadikan sebagai acuan atau ideologi yang mendasar dalam melakukan aktivitas politik. Branding atau trade mark merupakan merek atau nama yang akan memberikan citra kepada khalayak. Branding akan menjadi sebuah identitas partai politik sebagai simbol, atau kesan yang dapat ditangkap oleh publik. Menurut Philip Kotler yang dikutip oleh Gun Gun Heryanto dan Shulham Rumaru dalam bukunya pengantar komunikasi politik, branding dalam konteks pemasaran politik, lebih merupakan upaya strategis mengembangkan identitas untuk menarik perhatian dan minat masyarakat agar lebih mengenal 94 Gun Gun heryanto dan Shulham Rumaru, Komunikasi Politik, Bogor: Ghalia Indonesia, 2013, hal. 15. produk politik. namun, merek tak sekedar simbol-idealnya memberikan janji kepada pendukung untuk memberikan sesuatu yang istimewa. 95 Sebelum tertangkapnya LHI oleh KPK, PKS memiliki Tageline “bersih, Peduli, Profesional”. Memang pada saat itu, PKS merupakan Partai yang bersih dari korupsi, dan konsisten dalam memberantas para koruptor. Track record partai pun sangat baik, dalam menjaga konsistensi Tageline sebagai partai yang bersih, peduli, profesional. Gambar 4.7 96 Tageline PKS pada pemili 2009, atau sebelum tertangkapnya LHI oleh KPK Namun, pasca tertangkapnya LHI oleh KPK, Tageline tersebut kini mulai diragukan oleh masyarakat, karena apa yang dilakukan oleh LHI selaku Presiden PKS yang melakukan kasus suap import daging, menciderai citra partai politik PKS yang selama ini terkenal dengan partai yang bersih dari korupsi. 95 Ibid, hal. 36. 96 http:ramalanintelijen.net?p=6530 , di akses pada selasa, 01 Juli 2014, pukul 02.31 WIB. Hal inilah yang melatar belakangi kepercayaan publik terhadap Tageline yang ditawarkan kepada masyarakat sudah tidak sesuai dengan kenyataannya. Jika Tagline tersebut dipertahankan atau pun dipakai, maka pandangan publik terhadap PKS akan semakin negatif. Karena apa yang di Branding oleh PKS tidak sesuai dengan kenyataannya. Semenjak pergantian posisi presiden PKS, Anis Matta mulai merancang strategi untuk mengembalikan cita PKS sebagai partai yang peduli terhadap masayarakat. Dalam perubahan tageline terbarunya “Cinta, Kerja, Harmoni” tak bisa dikesampingkan peranan Anis Matta sebagai presiden PKS, lewat karya- karya tuis Anis Matta mengenai “Cinta” tercermin dalam tageline PKS yang baru. Gambar 4.8 Tageline Terbaru PKS “Cinta, Kerja, Harmoni” Dalam pemaknaan dari tageline di atas, Pengertian CINTA bukan sekedar pengertian sempit sebagai memiliki ketertarikan seksual kepada seseorang. Cinta dapat diartikan dengan berbagai pengertian sehingga dapat terekspresikan cita rasanya dalam beragam konteks dan variasinya. Kata cinta menurut kamus makna denotatif dapat dimaknai sebagai menyenangi, menikmati, menyimpan harapan, ide dan lain-lain di dalam pikiran kita. Kata cinta sering pula digandengkan dengan kata melindungi to protect and love terhadap seseorang. Cinta berarti juga sangat menyenangi to enjoy greatly sesuatu. Cinta adalah cita rasa yang kuat a strong flavour. Cinta juga berarti hasrat atau menyukai secara tiba-tiba tidak diharapkan sebelumnya. Cinta adalah kekuatan pikiran dalam membayangkan sesuatu, dan cinta adalah sesuatu yang dibayangkan something imagined. 97 pengertian KERJA dalam tageline terbaru PKS adalah aktivitas tubuh, pikiran, atau mesin, atau menggunakan sebagian besar dari kekuatan alam. Kerja adalah upaya fisik atau intelektual yang dilakukan dengan penuh semangat, sungguh-sungguh, dan melelahkan. Kerja berarti melakukan apa yang memang harus kita lakukan doing what we must. Jadi kerja adalah keharusan kita dalam melakukan sesuatu aktivitas atau perbuatan. Bagi PKS melakukan kerja-kerja untuk bangsa Indonesia adalah suatu keharusan yang selalu didarmabaktikan dan diwujudkan sepenuh dan setulus hati. PKS mempunyai slogan Bekerja untuk Indonesia. 98 97 http:www.pksnongsa.org201304membedah-tagline-cinta-kerja-dan.html . Di akses pada hari Selasa, 01 Juli 2014, pukul. 03.17 WIB. 98 http:www.pksnongsa.org201304membedah-tagline-cinta-kerja-dan.html . Di akses pada hari Selasa, 01 Juli 2014, pukul. 03.19 WIB. Sedangkan Pengertian HARMONI menurut makna denotatif adalah kesatuan, keteraturan dan tidak adanya friksi yang dihasilkan oleh artikulasi dan inter relasi antar bagian-bagian yang berbeda dari keseluruhan yang kompleks. Dalam dunia musik harmoni bisa dimaknai sebagai kesatupaduan dengan alam uniformity in nature karena menghasilkan efek yang indah baik karena tercapainya keteraturan, perpaduan atau aransmen nada. Harmoni kehidupan berarti keseimbangan yang baik dari semua daya jiwa manusia. Harmoni adalah percampuran suara antara dua bunyi atau lebih yang terus menerus sehingga menghasilkan efek yang diinginkan. Harmoni berarti pula kesepakatan personal atau keinginan baik goodwill, atau tiadanya perasaan yang menyakitkan atau friksi. Harmoni bisa pula berarti kesepakatan yang menimbulkan implikasi yang lebih positif sehingga menghasilkan perdamaian 99

B. Strategi Public Relations PKS dalam Meningkatkan elektabilitas jelang

pemilu 2014. Sebagaimana kita ketahui bahwa Citra sangat penting dalam diri seseorang maupun lembaga. Citra akan melekat dengan sebuah ciri khas yang terdapat pada diri seseorang maupun instansi atau lembaga. Baik atau buruknya merupakan hal yang mesti di terima sebagai konsekuensi logis terhadap track record lembaga atau instasnsi tersebut. Citra akan mempengaruhi elektabilitas partai dalam setiap memontum pemilihan baik pusat maupun daerah. Untuk dapat merekayasa citra ataupun merekonstruksi citra partai, tentu tidak bisa instan atau dengan cepat dapat terpulihkan ataupun terbentuk, ia akan 99 http:www.pksnongsa.org201304membedah-tagline-cinta-kerja-dan.html . Di akses pada hari Selasa, 01 Juli 2014, pukul. 03.122 WIB. selalu mengalami proses, dimana proses ini yang akan menentukan citra itu terbentuk. Oleh sebab itu partai politik sangat memerlukan Public Relations sebagai upaya untuk pencitraan politik, guna menarik simpati ataupun menarik konstituen agar dapat memilih partai tersebut. Public Relations merupakan jembatan penghubung antara organisasi dengan publiknya, baik terkait dengan publik internal maupun eksternal dalam sebuah proses komunikasi agar tercipta hubungan efektif berdasarkan landasan mutual understanding pemahaman bersama guna mencapai tujuan organisasi yang ditetapkan. 100 PKS merupakan organisasi partai politik yang memiliki struktur dan mempunyai tujuan yang akan di capai dalam rentan waktu yang sangat panjang. Partai sangat memerlukan citranya dalam meraih simpati publik untuk memilih pada setiap pemilihan umum, baik legislatif maupun eksekutif. Kejadian yang menimpa LHI sebagai presiden PKS pada saat itu, membuat banyak pihak semakin pesimis akan adanya partai yang benar-benar bersih. Hampir semua kader di partai politik pernah mengalami masa-masa penurunan terutama citra di lembaganya hanya karena adanya skandal korupsi yang mengganggu citra partai. Public Relations PKS memiliki strategi khusus bagaimana mereka dapat melakukan reformulasi citranya yang sempat menjadi opini partai politik yang korup. Berbagai macam strategi itu dilakukan agar dapat mensterilkan apa yang menjadi sorotan publik yang negatif terhadap PKS. 100 Gun Gun heryanto dan Shulham Rumaru, Komunikasi Politik, Bogor: Ghalia Indonesia, 2013, hal. 114 Dalam meningkatkan elektabilitas partai pada pemilu 2014, tentu banyak hal yang harus dipersiapkan demi meraih suara dan simpati dari masyarakat. Salah satunya adalah melakukan konsolidasri di dalam maupun di luar organisasi. Budaya organisasi inilah yang akan membentuk mesin partai dalam melakukan gerakan politiknya di masyarakat. Pacanowsky dan O‟Donnell Trujillo mengatakan bahwa anggota organisasi melakukan performa komunikasi tertentu yang berakibat pada munculnya budaya organisasi yang unik. Performa performance adalah metafora yang menggambarkan proses simbolik dari pemahaman akan perilaku manusia dalam sebuah organisasi. Performa sering kali memiliki unsur teatrikal, di mana baik supervisor maupun karyawan memilih untuk mengambil peranan atau bagian tertentu dalam organisasi mereka. 101 Dalam PKS pun demikian sering sekali memahami bagaimana performa kader PKS dalam berorganisasi baik hubungannya di internal maupun eksternal, ada beberapa performa yang dilakukan oleh kader PKS:

1. Performa Ritual PKS

Sebagaimana kita ketahui bahwa performa ritual terdiri atas empat jenis, personal, tugas, sosial, dan organisasi. Ritual biasanya dilakukan secara rutin dan berkelanjutan. Salah satu Performa Ritual PKS adalah Halaqoh atau pengajian kelompok kecil dihadiri oleh 5-10 orang. PKS merupakan gerakan Ikhwanul Muslimin yang berada di Indonesia. Konsep Tarbiyah dalam bentuk aplikatif 101 Richard West dan Lynn H. Turner, Pengantar Teori Komunikasi, Edisi 3: Analisis dan Aplikasi, Jakarta: PT Salemba Humanika, 2008, h. 325