Teori The Expectancy Disconfirmation Model Uji Chi-Square Uji Mann-Whitney

k = Banyaknya atribut yang dapat mempengaruhi kepuasan Tingkat kepentingan Prioritas Utama Pertahankan Prestasi A B Prioritas Rendah Berlebihan C D Tingkat Kinerja Gambar 6. Diagram tingkat kepentingan dan tingkat kinerja Supranto, 2001 Keterangan: A = Menunjukan atribut-atribut yang dianggap penting, namun manajemen belum mampu untuk melaksanakannya. B = Menunjukan atribut-atribut yang dianggap sangat penting dan manajemen telah berhasil melaksanakannya, hal itu wajib dipertahankan. Pelanggan menjadi sangat puas. C = Menunjukan beberapa atribut yang kurang penting pengaruhnya bagi pelanggan, dalam pelaksanaannya oleh perusahaan dianggap biasa-biasa saja, dianggap kurang penting, dan kurang memuaskan. D = Menunjukan beberapa atribut yang kurang penting pengaruhnya bagi pelanggan, tetapi pelaksanaanya berlebihan. Dianggap kurang penting tetapi memuaskan.

3.5.5 Teori The Expectancy Disconfirmation Model

Teori the expectation disconfirmation model yaitu membandingkan harapan contoh performance expectation dan kinerja dari atribut actual performance. Apabila kinerja Xi terhadap atribut tertentu sama dengan atau melebihi harapan Yi contoh dinyatakan puas Xi ≥Yi dan apabila kinerja Xi lebih rendah dari harapan Yi maka dinyatakan tidak puas XiYi Sumarwan 2003.

3.5.6 Uji Chi-Square

Khi kuadrat ini digunakan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara karakteristik responden dengan kepuasan keseluruhan. Dalam hal ini, kepuasan seluruh didapat dari penilaian masing-masing responden terhadap keseluruhan atribut-atribut pengujian. Pada uji ini, data-data yang digunakan masing-masing diberi kode dan keterangan. Pada uji khi kuadrat, ditentukan hipotesis berikut: H : Kepuasan keseluruhan tidak dipengaruhi karakteristik responden H 1 : Kepuasan keseluruhan dipengaruhi karakteristik responden. Pengambilan keputusan dilakukan dengan membandingkan nilai khi kuadrat hitung dengan khi kuadrat tabel. Jika nilai khi kuadrat hitung lebih besar dari nilai khi kuadrat tabel maka Ho ditolak. Artinya ada hubungan antara karakteristik responden dengan kepuasan keseluruhan. Untuk mencari khi kuadrat hitung digunakan rumus berikut Santoso, 2001: Keterangan Oij = Koefisien korelasi Eij = selisih peringkat Xi dan Yi Eij = Pr + Pc x n Pr = proporsi baris Pc = Proporsi kolom n = Jumlah data responden Untuk mencari derajat kebebasan, Df = [Jml baris-1] x [Jml Kolom-1]

3.5.7 Uji Mann-Whitney

Uji mann-whitney digunakan dalam menganalisis perbandingan tingkat kepuasan mahasiswa tahun akademik 2007 dan 2009. Dari uji mann-whitney tersebut akan didapat nilai signifikansi yang akan menunjukkan apakah ada perbedaan yang nyata dari dua sampel tersebut. Ho: Kepuasan mahasiswa 2007 dan mahasiswa 2009 terhadap penyelenggaraan akademik di IPB tidak berbeda nyata H 1 : Kepuasan mahasiswa 2007 dan mahasiswa 2009 terhadap penyelenggaraan akademik di IPB berbeda nyata.

3.6 Definisi Operasional