Pembahasan HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

86

B. Pembahasan

Produk akhir yang dihasilkan berdasarkan perbaikan yang dilakukan peneliti adalah dari komentar serta saran yang diberikan dua dosen ahli dan satu guru kelas V SD. Revisi dilakukan untuk menghasilkan media kartu domino modifikasi yang lebih baik dari produk awal dan layak digunakan sebagai pegangan guru dalam pembelajaran. Produk akhir berupa media media kartu domino modifikasi untuk siswa kelas V SD. Kajian Produk Akhir Kajian produk akhir media kartu domino modifikasi mengacu pada kurikulum 2006 KTSP sebagai berikut. a. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Produk akhir Rencana Pelaksanaan Pembelajaran disesuaikan dengan hasil validasi serta komentar dan saran dari ahli media dan guru sekolah dasar. Komponen serta isi yang terdapat dalam RPP sama dengan produk awal, yaitu; satuan pendidikan, kelas, semester, materi pokok, alokasi waktu, standar isi, kompetensi dasar, indikator, tujuan pembelajaran, materi pembelajaran, pendekatan dan metode pembelajaran, media, alat, dan sumber pembelajaran, langkah-langkah pembelajaran, penilaian, dan lampiran-lampiran. Saran dan komentar datang dari dosen ahli yaitu pada aspek perumusan dan tujuan pembelajaran pada condition lebih dibuat variatif. Aspek LKS mengenai kelengkapan unsur-unsur petunjuk, rumusan petunjuk belum terlihat jelas, tidak ada pertanyaan refleksi, dan rumusan kegiatan 87 pembelajaran pada LKS singkat. Serta pada aspek bahasa, masih terdapat EYD yang belum sesuai. Revisi dilakukan pada aspek-aspek seperti di atas yaitu aspek perumusan pembelajaran pada condition dibuat lebih variatif. Aspek LKS memasukkan unsur-unsur kelengkapan LKS, rumusan petunjuk LKS dibuat singkat, dan memasukkan pertanyaan refleksi. Aspek bahasa memperbaiki kata sesuai EYD. Berikut adalah hasil rekapitulasi validasi perangkat pembelajaran dari dosen ahli dan guru SD kelas V adalah sebagai berikut; Tabel 4.11 Rekapitulasi Hasil Validasi Perangkat Pembelajaran dari Dosen Ahli dan Guru SD No Validator Hasil Validasi Perangkat Pembelajaran Skor Kategori 1. Dosen Ahli A 3,44 Sangat baik 2. Dosen AhliB 2,77 Baik 3. Guru SD Kanisius Kenteng 3,11 Baik 4. Guru SD Kanisius Minggir 3,05 Baik Jumlah 12,36 Rerata 3,09 Kategori Baik Tabel tersebut menunjukkan rekapitulasi skor keseluruhan hasil validasi perangkat pembelajaran. Hasil dari rekapitulasi tersebut dapat dilihat dosen ahli A memberi skor 3,4 4 dengan kategori “sangat baik”. Dosen ahli B memberi skor 2,77 dengan kategori “baik”. Validator guru SD Kanisius Kenteng memberi skor 3,11 dengan kategori “baik”. Validator guru SD Kanisius Minggir memberi skor 3,05. Hasil rerata dari keempat validator mendapatkan skor 3,09 dengan kategori baik. 88 Sehingga perangkat pembelajaran yang digunakan untuk penelitian layak digunakan dalam proses pembelajaran. b. Media Kartu Domino Modifikasi Media kartu domino modifikasi setelah direvisi mengalami perubahan berdasarkan komentar yang diberikan oleh dosen ahli dan guru sekolah dasar. Komponen yang berubah terdapat pada beberapa aspek tampilan, aspek bahasa, dan aspek penggunaan dan penyajian. Pada aspek tampilan yang direvisi adalah ukuran huruf dibuat tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil disesuaikan dengan ukuran kartu, teks dibuat rata tengah semua dan mengganti bingkai tepi dengan yang lebih sederhana dan kecil sehingga tidak menutupi teks, dan gambar yang sudah ada diperbesar dan menambah beberapa gambar yang mendukung. Aspek bahasa yang direvisi adalah kalimat dibuat lebih sederhana dan kalimat pada aturan permainan di buat lebih sederhana. Terakhir yaitu aspek penggunaan dan penyajian revisi dilakukan pada bahan media dibuat lebih tebal. Media kartu domino dikembangkan berdasarkan langkah-langkah pengembangan Borg and Gall yang terdiri dari sembilan langkah diambil dari sepuluh langkah pengembangan yang ada. Langkah- langkah yang digunakan tersebut meliputi potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk, revisi produk, uji coba pemakaian, dan revisi produk. 89 Media kartu domino modifikasi disesuaikan dengan hasil validasi dari dua dosen ahli dan dua guru sekolah dasar. Penilaian yang digunakan meliputi empat aspek yaitu aspek konten dan isi, aspek tampilan, aspek bahasa, dan aspek penggunaan dan penyajian. Rekapitulasi hasil validasi oleh validator adalah sebagai berikut. Tabel 4.12 Rekapitulasi Hasil Validasi Media Kartu Domino Modifikasi dari Dosen Ahli dan Guru SD No Validator Hasil Validasi Media kartu Domino Modifikasi Skor Kategori 1. Dosen Ahli A 3,54 Sangat baik 2. Dosen Ahli B 2,83 Baik 3. Guru SD Kanisius Kenteng 3 Baik 4. Guru SD Kanisius Minggir 3,03 Baik Jumlah 12,4 Rerata 3,1 Kategori Baik Tabel tersebut menunjukkan rekapitulasi skor keseluruhan hasil validasi kualitas media kartu domino modifikasi. Hasil dari rekapitulasi tersebut dapat dilihat dosenahli A memberi skor 3,54 dengan kategori “sangat baik”. Dosen ahli B memberi skor 2,83 dengan kategori “baik”. Validator guru SD Kanisius Kenteng memberi skor 3 dengan kategori “baik”. Validator guru SD Kanisius Minggir memberi skor 3,03. Hasil rerata dari keempat validator mendapatkan skor 3,1 dengan kategori baik. Sehingga produk berupa media kartu domino sebagai media pembelajaran layak digunakan sebagai media pembelajaran. Produk akhir penelitian ini berpedoman pada spesifikasi produk yang dikembangkan. Spesifikasi produk yang dikembangkan meliputi; 90 1. Aspek Tampilan a. Kartu domino modifikasi dibuat dengan kertas Certificate Paper 200 gram , ketebalan kertas 1 mm, panjang kartu 10 cm, dan lebar kartu 5 cm. b. Media kartu domino modifikasi didesain dengan tampilan yang menarik c. Media kartu domino modifikasi dibuat untuk memancing antusias siswa dalam proses pembelajaran dengan tampilan kartu yang menarik d. Background media kartu domino modifikasi dibuat sederhana dengan tetap memperhatikan tampilan warna yang menarik. e. Gambar yang terdapat pada beberapa kartu disesuaikan dengan materi pembelajaran yaitu pencernaan manusia. f. Huruf yang digunakan dalam media kartu domino adalah Corbel, ukuran huruf 12-14 disesuaikan dengan banyaknya kata. 2. Aspek Isi a. Media kartu domino modifikasi berisi materi pembelajaran tentang pencernaan manusia yang mengacu pada - Standar Kompetensi: 1. Mengidentifikasi fungsi organ tubuh manusia dan hewan - Kompetensi Dasar: 1.3 Mengidentifikasi fungsi organ pencernaan manusia dan 91 hubungannya dengan makanan dan kesehatan - Indikator: 1. Kognitif 1.3.1 Mengidentifikasikan organ pencernaan beserta fungsinya 1.3.2 Menjelaskan fungsi organ pencernaan manusia 1.3.3 Menjelaskan proses pencernaan manusia 1.3.8 Menyebutkan penyakit dan gangguan pada sistem pencernaan manusia 1.3.9 Menjelaskan kandungan gizi dalam makanan sehat 1.3.10 Menggolongkan jenis penyakitnya berdasarkan organ pencernaannya 1.3.11 Mengidentifikasikan makanan sehat b. Kartu domino modifikasi terdiri dari 21 kartu dan pada setiap kartu terdiri atas dua bagian sisi kanan dan sisi kiri. c. Sisi kartu sebelah kanan berisi soal dan sisi sebelah kiri berisi jawaban dari setiap soal yang ada di sisi sebelah kanan. d. Kartu domino modifikasi dimulai dari start disertai materi pokok dan diakhiri dengan finish. 3. Aspek Bahasa a. Media kartu domino modifikasi menggunakan bahasa yang mudah dipahami anak-anak 92 b. Media kartu domino modifikasi dibuat dengan sederhana, memperhatikan jenis huruf, penggunaan bahasa, dan memperhatikan EYD 4. Aspek Penggunaan Cara bermain dalam penggunaan media kartu domino modifikasi yaitu; - Permainan kartu domino modifikasi ini dimainkan oleh 4-5 orang siswa. - Setiap kelompok diberikan 21 kartu, dengan 21 kartu yang dibagikan secara merata kepada setiap anggota kelompok dan 1 kartu digunakan sebagai kartu pembuka yang terdapat kata “ start ” untuk memulai permainan. - Sambil mengisi LKS, siswa menentukan orang pertama yang memainkan permainan terlebih dahulu. - Konsep pada sisi kanan hanya dapat dijodohkan dengan konsep pada sisi kiri pada kartu yang lain. - Setelah kartu pertama dikeluarkan, pemain pertama harus mencari jawaban dengan menjodohkan konsep pada kartu pertama sebelah kanan dengan kartu konsep yang sebelah kiri pada kartu lain. - Setelah itu pemain kedua juga bermain dengan mencari jawaban dengan menjodohkan konsep pada kartu kedua sebelah kanan dengan konsep pada kartu sebelah kiri pada kartu yang lain 93 - Begitu seterusnya dimainkan oleh pemain selanjutnya hingga semua anggota melakukan permainan dan mengisi LKS secara berkelompok. - Jika semua pemain telah melakukan permainan dan kartu belum habis maka diulang lagi dari orang pertama dan seterusnya sampai kartu habis dengan kartu terakhir terdapat kata “ finish ”. Berikut adalah salah satu desain media kartu domino yang dikembangkan oleh peneliti. Tabel 4.13 Desain Media 1, Pertemuan Pertama Saluran untuk masuknya makaan sampai ke lambung Sistem Pencernaan Manusia erlynadwi18.wordpress.com Fungsi hati beritakotabontang.blogspot Kerongkongan Zat yang dihasilkan oleh lambung Menawarkan racun Fungsi usus halus Asam Klorida HCI 94 Urutan sistem pencernaan manusia anggitaaryani.blogspot Lambung Gerakan meremas-remas pada dinding kerongkongan Mulut— kerongkongan— lambung—usus halus—usus besar Air yang berfungsi membasahi makanan agar mudah ditelan nursingcare1.blogspot Peristaltik Kandungan enzim dalam air liur Liur Pencernaan makanan di dalam mulut Ptialin dan amilase Membusukkan sisa-sisa makanan dalam usus besar Pencernaan mekanis Proses pengeluaran feses melalui anus kesehatantubuh-tips.blogspot Bakteri Escherichia coli Mengubah protein menjadi asam amino Defekasi Enzim yang mengubah zat tepung menjadi zat gula Enzim tripsin Organ pencernaan yang ditunjukkan oleh hurufx http:www.google.co.id Menyerap sari makanan 95 Penghasil getah empedu Enzim lipase http:zahirahhafizan.com Hati Bakteri pembusuk terdapat pada Fungsi getah empedu arimartha.wordpress.com Usus besar Pencernaan makanan dilakukan oleh enzim Menghancurkan lemak Sisa makanan yang dikeluarkan oleh anus Pencernaan kimiawi Enzim yang mengubah lemak menjadi asam lemak Enzim amilase erlynadwi18.wordpress.com Tinja feses 96

BAB V PENUTUP

Bab V ini berisi tentang kesimpulan, keterbatasan penelitian, dan saran yang terdapat dan sesuai dengan penelitian ini.

A. Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diambil dari hasil penelitian dan pembahasan tentang pengembangan media kartu domino modifikasi adalah sebagai berikut. 1. Pengembangan media kartu domino modifikasi dikembangkan dengan menggunakan langkah-langkah penelitian pengembangan menurut Borg Gall. Langkah-langkah penelitian pengembangan menurut Borg Gall memiliki 10 langkah pengembangan. Penelitian ini dilakukan dalam sembilan langkah pengembangan yaitu 1 potensi dan masalah, 2 pengumpulan data, 3 desain produk, 4 validasi desain, 5 revisi desain, 6 uji coba produk, 7 revisi produk, 8 uji coba pemakaian, 9 revisi produk. Kesembilan langkah pengembangan tersebut digunakan hingga menghasilkan produk akhir berupa media kartu domino modifikasi pada mata pelajaran IPA materi pencernaan untuk siswa kelas V SD Kanisius Kenteng. 2. Hasil validasi yang dilakukan peneliti oleh dua dosen ahli dan dua guru sekolah dasar menunjukkan sebagai berikut. Hasil validasi dari 1 dosen ahli “A” menunjukkan media kartu domino modifikasi termasuk dalam

Dokumen yang terkait

Pengaruh penggunaan media modifikasi kartu domino terhadap hasil belajar siswa pada konsep sistem sirkulasi darah: kuasi eksperimen di MTS Nurul Huda Jakarta

5 19 227

Pengembangan media kartu domino modifikasi pada pembelajaran IPA materi indra pendengar dan peraba untuk siswa kelas IV SD Kanisius Kenteng.

0 5 288

Pengembangan media pembelajaran kartu domino modifikasi pada mata pelajaran IPA materi struktur akar dan batang tumbuhan untuk siswa kelas IVA SDN Caturtunggal 4.

0 6 264

Pengembangan media kartu domino modifikasi pada mata pelajaran IPA materi Pencernaan Manusia untuk siswa kelas V SD Kanisius Kenteng.

1 4 255

Pengembangan media kartu domino modifikasi mata pelajaran IPA materi organ pernapasan pada manusia untuk siswa kelas V SD Kanisius Ganjuran.

0 1 319

Pengembangan media kartu domino modifikasi mata pelajaran IPA materi alat peredaran darah pada manusia kelas V SD Negeri Condongcatur.

0 0 2

Pengembangan media pembelajaran kartu domino modifikasi pada mata pelajaran IPA materi struktur akar dan batang tumbuhan untuk siswa kelas IVA SDN Caturtunggal 4

1 8 262

Pengembangan media kartu domino modifikasi pada pembelajaran IPA materi indra pendengar dan peraba untuk siswa kelas IV SD Kanisius Kenteng

0 1 286

Pengembangan media kartu domino modifikasi IPA materi cara tumbuhan hijau membuat makanan untuk siswa kelas V sekolah dasar

2 19 271

Pengembangan media kartu domino modifikasi mata pelajaran IPA materi organ pernapasan pada manusia untuk siswa kelas V SD Kanisius Ganjuran

7 33 317