Tempat Penduduk Berobat Jalan

5. Aktivitas Fisik Penduduk

SUSENAS 2004 juga menghasilkan informasi mengenai kebiasaan penduduk usia 15 tahun ke atas dalam melakukan aktivitas fisik. Dalam survei ini aktivitas fisik dikelompokkan dalam 3 tingkat, yaitu aktivitas berat, aktivitas sedang, dan aktivitas ringan. Persentase penduduk yang melakukan aktivitas berat sebesar 36,02, aktivitas sedang sebesar 77,44, dan aktivitas ringan sebesar 66,67. Rincian menurut provinsi dapat dilihat pada Lampiran 2.35.

6. Kebiasaan Mengkonsumsi Jenis Makanan Berserat

a. Sayur-sayuran Untuk konsumsi makanan berserat jenis sayur-sayuran, rata-rata penduduk Indonesia mengkonsumsi sebanyak 2 porsi per hari. Sebesar 20,22 penduduk yang mengkonsumsi 3 porsi atau lebih per hari, 71,91 mengkonsumsi 1-2 porsi perhari, dan 7,65 kurang dari 1 porsi per hari. Provinsi dengan persentase tertinggi penduduknya mengkonsumsi sayur-sayuran sebanyak 3 porsi atau lebih per hari adalah Sulawesi Utara 35,38, Bengkulu 34,00, dan Maluku Utara 32,57. Sedangkan provinsi dengan persentase tertinggi penduduknya mengkonsumsi sayur 2 porsi atau kurang per hari adalah Kalimantan Selatan 88,63, Maluku Utara 85,85, dan Sumatera Barat 84,71. Rincian per provinsi dapat dilihat pada Lampiran 2.36. b. Buah-buahan Untuk konsumsi makanan berserat jenis buah-buahan, rata-rata penduduk Indonesia mengkonsumsi sebanyak 1,60 porsi per hari. Sebesar 39,18 penduduk yang mengkonsumsi 2 porsi atau lebih per hari, 51,19 mengkonsumsi 1 porsi perhari, dan 9,44 kurang dari 1 porsi per hari. Provinsi dengan persentase tertinggi penduduknya mengkonsumsi sayur-sayuran sebanyak 2 porsi atau lebih per hari adalah Sulawesi Tengah 60,48, Papua 54,48, dan Bangka Belitung 52,55. Sedangkan provinsi dengan persentase tertinggi penduduknya mengkonsumsi buah- buahan 1 porsi atau kurang per hari adalah Kalimantan Selatan 68,64, Jawa Barat 66,62, dan Sumatera Barat 65,88. Rincian per provinsi dapat dilihat pada Lampiran 2.37. Demikian gambaran umum negara Indonesia tahun 2004 secara ringkas. Gambaran yang disajikan meliputi aspek-aspek kependudukan, perekonomian, pendidikan, kesehatan lingkungan, dan beberapa perilaku penduduk yang terkait dengan kesehatan. 12