Mengidentifikasi pekerjaan kegiatan yang perlu Mengelompokkan jenis-jenis pekerjaan

71 Tabel 11 Penuturan informan tentang menentukan waktu pengembangan Laboratorium Kimia Organik Informan Penuturan Ketua Jurusan Tetapi untuk tahun 2006 kita akan merencanakan ada bengkel gelas tetapi kesulitan untuk meletakkan tempatnya. W.07.KJ.05.09-10 Saya perkirakan dengan ketua laboratorium untuk menata struktur semacam itu kira-kira dua tahun lagi. Setelah pemberdayaannya cukup atau dosen-dosen siap untuk membantu pada masing-masing laboratorium. Kemudian nanti sifatnya karena tugasnya organisasi dari universitas yang ada hanya satu kepala laboratorium. Saya kira saya tidak bisa menentukan kapan tetapi jurusan secara intern sudah ada rencana kesana. Penanggung jawab laboratorium sifatnya masih memberi saran, masukan kepada kepala laboratorium. Tetapi suatu saat mesti tahun kedua setelah masing-masing laboratorium tertata kita akan memfungsikan penanggung jawab laboratorium itu benar-benar sebagai kepala laboratorium. Kita kan baru satu tahun ini sebagai ketua jurusan. Tugas penanggung jawab tersebut ya merencana, mengelola, mengawasi, mengelola keuangan, pengembangan kita serahkan pada masing-masing laboratorium. Sekarang ini lingkupnya masih terlalu kecil masih bisa dikelola satu kepala laboratorium W.07.KJ.04.01-15 Paparan data mengenai pengorganisasian Laboratorium Kimia Organik FMIPA UNNES Semarang dapat diperoleh gambaran yang meliputi.

1. Mengidentifikasi pekerjaan kegiatan yang perlu

Ketua Jurusan Bp. Drs. Edy Cahyono, M.Si menuturkan bahwa saat ini sedang dilaksanakan kegiatan sistem perencanaan, penyusunan program dan penganggaran SP4 yaitu inventarisasi alat dan bahan, dan pengadaan manual. Sedangkan penanggung jawab laboratorium Bp. DR. Supartono, MS menuturkan bahwa kegiatan yang lain adalah kegiatan praktikum, penelitian mahasiswa dalam menyelesaikan tugas akhir, layanan masyarakat, serta penelitian dosen. Penuturan para informan tersaji pada tabel berikut ini. Tabel 12 Penuturan informan tentang mengidentifikasi pekerjaan kegiatan yang perlu dilakukan untuk mencapai tujuan Informan Penuturan Ketua Jurusan Kebetulan pada kegiatan SP4 usulan alat dan bahan zat organik juga 72 Informan Penuturan merupakan usulan hibah inventarisasi alat dan bahan, kemudian juga pengadaan manual. W.07.KJ.01.35-37 Penanggung jawab laboratorium ...Disamping kegiatan praktikum secara rutin dan kegiatan-kegiatan penelitian mahasiswa yang melakukan tugas akhir dan layanan pada masyarakat dan kemudian dosen-dosen yang memanfaatkan laboratorium untuk kegiatan penelitian. W.02.PJL.03.02-05

2. Mengelompokkan jenis-jenis pekerjaan

Penanggung jawab Laboratorium Kimia Organik menuturkan bahwa untuk mengelompokkan jenis-jenis pekerjaan menggunakan fasilitas Kelompok Bidang Keahlian KBK Bidang Kimia Organik. Pada awal-awal semester diadakan pertemuan untuk mengidentifikasi pekerjaan yang akan dilakukan oleh dosen pengampu praktikum, asisten. Sedangkan jenis-jenis pekerjaan meliputi layanan masyarakat, kegiatan praktikum mahasiswa, penelitian mahasiswa maupun dosen. Penuturan ini tersaji pada tabel berikut ini. Tabel 13 Penuturan informan tentang mengelompokkan jenis-jenis pekerjaan Informan Penuturan Penanggung jawab laboratorium Selama ini untuk jenis-jenis pekerjaan yang menyangkut Laboratorium ya sementara ini kita menggunakan fasilitas KBK bidang kelompok keahlian untuk bidang Kimia Organik. Biasanya pada awal-awal semester kita lakukan petemuan untuk kemudian kita mengidentifikasi pekerjaan-pekerjaan yang akan dilakukan oleh Dosen terutama yang mengampu praktikum, lalu untuk kegiatan praktikum terus dibagi kemudian dilakukan asistensi atau tidak perlu pertemuan. Selanjutnya jenis-jenis pekerjaan adalah itu tadi misalnya layanan kepada mahasiswa baik untuk kegiatan praktikum maupun untuk kegiatan penelitian mahasiswa, untuk tugas akhir atau untuk pelayanan kepada masyarakat. Nah pelayanan kepada masyarakat ini dikelola oleh tim khusus yang dalam hal ini diketuai Bu Haryani. W.02.PJL.03.36-47 73

3. Menyusun Struktur Organisasi