Pembelajaran Menurut Yusufhadi Miarso sebagaimana dikutip oleh Martinis Yamin

2.5 Model Pembelajaran

2.5.1 Model Pembelajaran

Menurut Joyce Weil sebagaimana dikutip oleh Rusman 2012: 133 model pembelajaran adalah suatu rencana atau pola yang dapat digunakan untuk membentuk kurikulum rencana jangka panjang, merancang bahan –bahan pembelajaran, dan membimbing pembelajaran di kelas atau yang lain. Pengembangan model pembelajaran menurut Hamreus, Barson, Corrigan, Tracey, Bela Banathy, Dick and Carey dan Jerrold E. Kemp dalam Atwi Suparman dikutip oleh Martinis Yamin, 2013: 18 bahwa dalam menyusun model tidak memiliki kesamaan langkah antara satu dan yang lainnya, namun secara prinsipnya menekankan pada strategi, media dan metode. Model pembelajaran pada dasarnya merupakan bentuk pembelajaran yang tergambar dari awal sampai akhir yang disajikan secara khas oleh guru. Dengan kata lain, model pembelajaran merupakan satu kesatuan dari penerapan suatu pendekatan, metode, dan teknik pembelajaran

2.5.2 Model Pembelajaran Konvensional

Menurut KBBI 2003 : 592 Konvensional adalah tradisional. Jadi yang dimaksud model konvensional adalah model dalam proses belajar mengajar yang menerapkan cara-cara terdahulu. Guru bertindak sebagai penyampai materi dan siswa hanya sebagai obyek dalam pembelajaran. Menurut Ruseffendi 2005: 17 dalam model konvensional, guru merupakan atau dianggap sebagai gudang ilmu, guru bertindak otoriter, guru mendominasi kelas. Guru mengajarkan ilmu, guru langsung membuktikan dalil- dalil, guru membuktikan contoh-contoh soal. Di kelas murid harus duduk rapi mendengarkan, meniru pola-pola yang diberikan guru, mencontoh cara-cara si guru menyelesaikan soal. Murid bertidak pasif. Murid-murid yang kurang memahaminya terpaksa mendapat nilai kurangjelek dan karena itu mungkin sebagian dari mereka tidak naik kelas Rohimah, 2012 [ tersedia di http:www.rofayuliaazhar.com2012, diakses 1012014]. Pada model ini guru sebagai penyampai materi secara keseluruhan dan siswa sebagai objek pembelajaran. Secara keseluruhan guru menggunakan model yang dominan dari awal sampai akhir dan diakhir pembelajaran siswa mengerjakan tugas sesuai dengan yang disampaikan guru. Langkah-langkah model konvensional adalah: 1 Guru memberikan apersepsi terhadap siswa dan memberi motivasi tentang materi; 2 Guru menerangkan bahan ajar secara verbal; 3 Guru memberikan contoh-contoh tentang materi yang akan disampaikan; 4 Guru memberikan kesempatan untuk siswa bertanya dan menjawab pertanyaan; 5 Guru memberikan tugas kepada siswa yang sesuai dengan materi yang diberikan dan guru mengkonfirmasi tugas yag telah dikerjakan oleh siswa; 6 Guru menuntun siswa untuk menyimpulkan inti pelajaran Proses pelaksanaan model pembelajaran konvensional yaitu: Gambar 2.1 Proses Pelaksanaan Model Pembelajaran Konvensional Martinis Yamin, 2013: 185