Kurva Serum TSH Contoh pada Tiga Kelompok

Kadar hemoglobin pada akhir penelitian pada tiga kelompok relatif sama. Berdasarkan batasan anemia pada ibu nifas yaitu 12 g maka rerata hemoglobin ketiga kelompok dapat dikategorikan mengalami anemia.

2. Kurva Serum TSH Contoh pada Tiga Kelompok

Pengukuran serum TSH yang diambil dari 4 titik yaitu awal penelitian trimester 1, trimester 2, trimester 3 6 bulan intervensi dan akhir penelitian nifas kemudian disajikan dalam bentuk kurva Gambar 21. Rerata kadar serum TSH pada kelompok dosis tinggi menunjukkan penurunan sampai dengan akhir penelitian. Bila disimak lebih lanjut bahwa serum TSH menurun pada trimester 2, kemudian meningkat pada trimester 3. Setelah 6 bulan intervensi kadar serum TSH turun sampai akhir penelitian. Penurunan kadar serum TSH kelompok dosis rendah dan kelompok dosis rendah+beta karoten terus menurun seiring dengan pertambahan umur kehamilan. Setelah 6 bulan intervensi, serum TSH terus turun sampai akhir penelitian. 0,5 1 1,5 2 2,5 3 3,5 4 awal trm2 trm3 akhir DT DR DRB μUm Kadar seru m TSH Keterangan: DT= minyak iodium dosis tinggi; DR= minyak iodium dosis rendah DRB= minyak iodium dosis rendah+beta karoten Gambar 21 Rerata Serum TSH Contoh Tiga Kelompok menurut Waktu Pengukuran Pada umumnya retata serum TSH contoh semakin menurun pada trimester 2 dan trimester 3 dan penurunan berlanjut sampai akhir penelitian Penurunan ini menunjukkan perbaikan kadar serum TSH. Pada akhir penelitian rerata serum TSH contoh kelompok dosis tinggi masih diatas 2 μUml sedangkan kelompok dosis rendah dan kelompok dosis rendah+beta karoten sudah mencapai di bawah 2 μUml. Rerata serum TSH juga disajikan dalam Tabel 21. Penyajian ini dibuat agar nilai rerata dan proporsi penurunan serum TSH jelas tergambar. Pada awal penelitian, rerata serum TSH pada tiga kelompok relatif sama. Pada trimester 2, rerata serum TSH tertinggi yaitu pada kelompok dosis tinggi sebesar 2.74 μUml. Nilai rerata serum TSH kelompok dosis rendah dan kelompok dosis rendah+beta karoten menjadi 2.14 μUml dan 2.30 μUml. Bila diamati, penurunan serum TSH kelompok dosis tinggi; kelompok dosis rendah dan kelompok dosis rendah+beta karoten yaitu sebesar 25.7; 33 dan 31. Pada trimester 3, nilai rerata serum TSH kelompok dosis tinggi tetap tertinggi dan nilainya sama dengan nilai rerata serum TSH trimester 2. Sedangkan rerata serum TSH kelompok dosis rendah dan kelompok dosis rendah+beta karoten menurun bila dibandingkan trimester 2. Pada akhir penelitian, rerata serum tertinggi masih pada kelompok dosis tinggi yaitu sebesar 2.30 μUml, sedangkan kelompok dosis rendah dan kelompok dosis rendah+beta karoten menjadi 1.60 μUml dan 1.59 μUml. Dibandingkan dengan kadar serum TSH pada awal penelitian, penurunan kadar serum TSH pada akhir penelitian terbesar pada kelompok dosis rendah+beta karoten sebesar 52, diikuti kelompok dosis rendah sebanyak 49 dan terkecil kelompok dosis tinggi sebesar 38 Hasil uji statistik ANOVA antara rerata serum TSH pada tiga kelompok pada awal penelitian, trimester 2 dan trimester 3 menunjukkan bahwa tidak ditemukan ada perbedaan yang signifikan p0.05. Namun hasil uji ANOVA pada akhir penelitian nifas menemukan ada perbedaan yang bermakna nilai rerata serum TSH antara tiga kelompok perlakuan p0.05. Lebih lanjut dengan uji Multiple Comparison Least Significant Difference LSD membuktikan bahwa rerata serum TSH kelompok dosis tinggi terhadap kelompok dosis rendah dan kelompok dosis tinggi terhadap kelompok dosis rendah+beta karoten berbeda secara sikifikan p0.05. Tabel 21 Rerata Serum TSH μUml Contoh pada Tiga Kelompok menurut Waktu Pengukuran Pengukuran Kelompok DT n=45 Kelompok DR n=34 Kelompok DRB n=35 F P Awal 3.69±2.68 3.19±1.75 3.33±1.4 0.608 0.546 Trimester 2 2.74±2.03 2.14±1.18 2.30±1.13 1.552 0.217 Trimester 3 2.77±2.01 2.01±1.24 2.20±1.30 2.186 0.118 Akhir 2.30±1.50 a 1.60±0.84 b 1.59±0.92 b 4.297 0.016 Keterangan: DT= minyak iodium dosis tinggi; DR= minyak iodium dosis rendah DRB= minyak iodium dosis rendah+beta -karoten =Angka-angka yang diikuti dengan huruf yang tidak sama menunjukkan perbedaan yang nyata p0.05 dengan uji Multiple Comparison LSD

3. Gambaran Serum TSH menurut Beberapa Cut-Off Serum TSH