Tujuan Promosi Teh Botol Sosro di KPW Banten

67  Menjaga dan meningkatkan eksistensi perusahaan produk terhadap target pasarnya yang dikomunikasikan dengan partisipasi perusahaan produk terhadap kegiatan ruang luar. 9. Staf Gudang Sasaran dan fungsi pokok: terlaksananya sistem dan prosedur dalam aktivitas gudang properti secara baik dan konsisten serta terwujudnya gudang properti yang tertib dan terawat dalam rangka memenuhi kepuasan pelanggan. Tugas pokok:  Menerima dan mengeluarkan alat bantu jual dan materi promosi dari gudang.  Menyimpan dan menata alat bantu jual dan materi promosi di gudang.  Melakukan kontrol kualitas alat bantu jual dan materi promosi yang diterima.  Melaksanakan proses administrasi secara baik dan benar.

5.6. Tujuan Promosi Teh Botol Sosro di KPW Banten

Strategi promosi yang dijalankan oleh KPW Banten memiliki tujuan tertentu untuk mendukung kegiatan pemasaran Teh Botol Sosro secara keseluruhan. Adapun tujuan promosi KPW Banten, antara lain: 1. Memelihara brand image Teh Botol Sosro Walaupun Teh Botol Sosro sudah sangat dikenal oleh setiap lapisan masyarakat, namun tetap perlu menjaga dan memelihara citra Teh Botol Sosro agar konsumen tetap setia dan percaya. Selain itu, mengingatkan kembali tentang keberadaan Teh Botol Sosro kepada konsumen. Sehingga, ketika konsumen ingin membeli minuman teh dalam kemasan yang teringat pertama kali adalah Teh Botol Sosro. 2. Mempertahankan dan meningkatkan pangsa pasar Teh Botol Sosro Sebagai pemimpin pasar dalam minuman teh dalam kemasan, KPW Banten perlu melakukan berbagai kegiatan yang dapat mendukung dalam mempertahankan dan meningkatkan pangsa pasar Teh Botol Sosro secara keseluruhan, mengingat semakin banyaknya produk minuman teh dalam kemasan lainnya dari pesaing, baik produk lokal maupun impor. 68 3. Mendukung dalam peningkatan penjualan selling in product dan selling out product Kegiatan promosi yang dilakukan oleh perusahaan diharapkan dapat mendukung dalam peningkatan pembelian oleh pelanggan kepada perusahaan dan peningkatan penjualan oleh pelanggan kepada konsumen. 4. Mendukung aktivitas distribusi melalui intensifikasi dan ekstensifikasi Teh Botol Sosro Kegiatan promosi KPW Banten bertujuan untuk meningkatkan intensifikasi dan ekstensifikasi Teh Botol Sosro, sehingga dapat memperkuat dan mempertahankan jaringan distribusi yang telah ada. Meningkatkan intensifikasi, yaitu meningkatkan penjualan kepada pelanggan atau channel outlet yang terus melakukan transaksi ulang tanpa melihat produk apa yang dibelinya dalam satu periode. Meningkatkan ekstensifikasi, yaitu meningkatkan penambahan pelanggan atau channel outlet baru melalui transaksi pertama. 5. Membina hubungan baik dengan channel outlet Sebagian besar produk Teh Botol Sosro dipasarkan melalui channel outlet. Oleh karena itu, kegiatan promosi yang dilakukan KPW Banten melalui materi promosi ataupun alat bantu jual, diharapkan dapat membantu kegiatan penjualan bagi outlet-outlet sehingga dapat membina hubungan baik yang berkelanjutan. 6. Menghambat aktivitas pesaing Kantor perwakilan wilayah Banten ingin melakukan kegiatan promosi dengan tepat dan efektif guna menghadapi pesaingnya di wilayah Banten. Pesaing yang kini dirasa paling terasa menurut pihak manajemen KPW Banten yakni pesaing minuman teh dalam kemasan gelas karena dirasa konsumen lebih terjangkau harganya dibandingkan Teh Botol Sosro. Pasar seperti ini paling diminati oleh konsumen lapisan bawah.

5.7. Bauran Promosi Teh Botol Sosro di KPW Banten