Mendengarkan Berbicara sma11bhsind PiawaiBerbahasa Sunardi

Piawai Berbahasa Cakap Bersastra Indonesia SMAMA Kelas XI Program Bahasa 2

A. Mendengarkan

Tujuan Pembelajaran: Anda diharapkan dapat menanggapi isi pidatosambutan. Menanggapi isi sambutan Agaknya, sambutan sudah menjadi bagian dari kehidupan kita. Resepsi, pesta ulang tahun, syukuran, perpisahan, dan pada acara lain rasanya akan hambar bila tanpa sambutan. Uji Kompetensi 1.1 Ikuti dan dengarkan salah satu sambutan yang dapat Anda akses di lingkungan Anda masing- masing Catat dan nilailah sambutan itu Untuk mempermudah pekerjaan Anda gunakan format berikut Mendengarkan dan Menilai Sambutan Hari dan Tanggal : Pukul : Tempat : Acara : Nama Pembicara : Isi Pokok Sambutan : Unsur yang Dinilai Nilai Sikap Pembicara sopan kurang sopan tidak sopan percaya diri kurang percaya diri tidak percaya diri menyenangkan kurang menyenangkan tidak menyenangkan serius kurang serius tidak serius menghormati kurang menghormati tidak menghormati pendengar pendengar pendengar Isi Sambutan menarik kurang menarik tidak menarik baru kurang agak baru basi tepat kurang tepat tidak tepat berguna kurang berguna tidak berguna singkat kurang singkat tidak singkat terurai kurang terurai tidak terurai Di unduh dari : Bukupaket.com Pasar Tradisional Tulang Punggung Perekonomian Nasional 3 Cara Menyampaikan impromtu menghafal membaca Sambutan runtut kurang runtut tidak runtut logis kurang logis tidak logis mudah diikuti agak mudah diikuti sukar diikuti suara jelas kurang jelas tidak jelas suara terdengar kurang terdengar tidak terdengar menarik kurang menarik tidak menarik tak pernah salah sesekali salah ucap sering kali salah ucap ucap Dibuat di : .......................................... Pada tanggal : .......................................... Oleh : ..........................................

B. Berbicara

Tujuan Pembelajaran: Anda diharapkan dapat menceritakan pengalaman diri sendiri atau kejadian yang disaksikan. Menceritakan pengalaman diri sendiri Pengalaman adalah guru yang terbaik. Demikian kata orang bijak. Anda pernah menceritakan pengalaman kepada orang lain, bukan? Kalau sudah, berarti Anda telah memberikan pelajaran kepada orang lain. Sebelum bercerita, apa yang mesti Anda lakukan? Tentu, pertama kali Anda menetapkan topik yang akan diceritakan, bukan? Selanjutnya Anda tentu mencari gagasan-gagasan pendukung kemudian mengorganisasikannya menjadi sebuah kerangka cerita. Ketika bercerita, tentu Anda berusaha mengembangkan kerangka cerita tadi secara sistematis dengan bahasa yang mudah dipahami. Nah, dalam hal bercerita ini, ada beberapa teknik yang dapat Anda pilih: bercerita secara mendadak, bercerita dengan sekali-sekali melihat catatan kecil, membacakan naskah yang sudah disiapkan, atau menghafalkan naskah. Uji Kompetensi 1.2 Catatlah pokok-pokok pengalaman yang menarik ketika Anda berada di pasar tradisional, supermarket, hipermarket, terminal, bandara, stasiun kereta api, pelabuhan, atau di tempat umum lainnya Usahakanlah catatan Anda memenuhi unsur 5 W + 1 H who, what, when, Di unduh dari : Bukupaket.com Piawai Berbahasa Cakap Bersastra Indonesia SMAMA Kelas XI Program Bahasa 4 why, where, dan how Kembangkan dan kemudian sampaikan secara lisan catatan tersebut dengan runtut dengan kata-kata yang mudah dipahami Ketika bercerita, usahakan Anda tidak melihat catatan.

C. Membaca