Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian

Asas dan tujuan dibuat untuk menimbang kembali keutuhan sebuah rumah tangga agat tidak terjadi perceraian maupun pemisahan orang tua dalam artian kurungan penjara yang dapat menimbulkan kesengsaraan terhadap anak dan dapat menyebabkan anak depresi dan kekecewaan terhadap orangtuanya. Sedangkan bentuk perlindungan sebagai tujuan berguna untuk melindungi korban 1 x 24 jam sejak pihak kepolisian menerima pengaduan dari korban maupun saksi lainnya, perlindungan ini bisa berlangsung hingga 7 hari lamanya hingga korban merasa aman terkhusus anak sebagai korban.

1.3 Perumusan Masalah

Kekerasan pada anak yang dapat terjadi kapan pun dan dimana pun tanpa memandang tempat perlu mendapatkan perhatian dari keluarga, masyarakat, dan pemerintah. Berdasarkan banyaknya kasus kekerasan yang terjadi pada anak berdirilah lembaga perlindungan anak untuk memberikan kemudahan bagi anak korban kekerasan dalam rumah tangga untuk diberi perindungan. Latar belakang yang telah diuraikan maka masalah dalam penelitian ini adalah “Apa yang dilakukan PKPA dalam melindungi kekerasan dalam rumah tangga terhadap anak?” Dari rumusan masalah tersebut peneliti memecahkan dalam beberapa pertanyaan penelitian.  Bagaimana penyelesaian kasus kekerasan dalam rumah tangga terhadap anak yang dilakukan oleh PUSPA PKPA?  Apa bentuk perlindungan kepada anak korban kekerasan dalam rumah tangga yang dilakukan oleh PUSPA PKPA? Universitas Sumatera Utara

1.4. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana PKPA menyelesaikan kasus kekerasan dalam rumah tangga terhadap anak serta untuk mengetahui bentuk dari perlidungan anak yang dilakukan PKPA kepada anak korban kekerasan dalam rumah tangga. Manfaat penelitian ini selain untuk memenuhi syarat kelulusan S1 Antropologi Sosial FISIP USU juga menambah wawasan peneliti. Penelitian ini juga bermanfaat kepada keluarga, masyarakat dan pemerintah. Untuk keluarga pertama dan terutama agar mengetahui bahwa kekerasan yang dilakukan kepada anak dapat menimbulkan goncangan jiwa, kesakitan, bahkan kematian pada anak dan agar setiap orang tua dapat memperhatikan anak-anaknya lebih baik lagi dalam pemberian kasih sayang tentunya. Untuk pemerintah agar dapat memperhatikan nasib anak Indonesia dan melindugi hak anak Indonesia sesuai yang telah tertera dalam UUD 1945 dan UU perlindungan anak. Menggunakan setiap kebijakan yang telah diberlakukan dengan sebaik mungkin agar angka kekerasan yang terjadi pada anak setiap tahunnya baik di Kota Medan, dan kota- kota lainnya di Indonesia mengecil. Selain itu penelitian ini bermanfaat untuk menambah bahan bacaan dan referensi bagi akademisi tentang sebuah lembaga swadaya masyarakat dalam melindungi kekerasan dalam rumah tangga terhadap anak karena kasus kekerasan ini selalu terjadi dan menjadi perhatian publik dan berita di media massa.

1.5 Sistematika Penulisan

Dokumen yang terkait

Pengalaman Remaja Putri Korban Kekerasan Seksual di Pusat Kajian dan Perlindungan Anak (PKPA) Medan

1 71 125

Preferensi Penghuni dalam Memilih Rumah Tinggal (Studi Kasus: Komplek Perumahan Cemara Asri)

12 84 100

Pengaruh Iklan Televisi Terhadap Perilaku Rumah Tangga Dalam Penggunaan Monosodium Glutamat di Kelurahan Sei Agul Kecamatan Medan Barat Kotamadya Medan Tahun 2002

1 39 72

Partisipasi Ibu Rumah Tangga dalam Mewujudkan Program Medan Green and Clean (MdGC) Melalui Pengelolaan Bank Sampah di Lingkungan II Kelurahan Tanjung Gusta Kecamatan Medan Helvetia Kota Medan Tahun 2012

4 108 164

Tinjauan Hukum Terhadap Anak Korban Kekerasan Dalam Rumah Tangga (Putusan Pengadilan Negeri Medan No.1345/Pid. B/2010/PN/Medan)

0 66 146

Faktor-faktor Penyebab Tindak Kekerasan Dalam Rumah Tangga dan Dampaknya Terhadap Korban” (Studi Kasus Pada 3 Orang Korban KDRT yang Ditangani oleh Yayasan Pusaka Indonesia dan PKPA).

6 93 106

Pengaruh Sosial Ekonomi Terhadap Tindakan Kekerasan Dalam Rumah Tangga Di Kelurahan Durian Kecamatan Medan Timur Kota Medan

10 114 91

Persepsi Masyarakat tentang Kekerasan dalam Rumah Tangga Selama Kehamilan di Lingkungan 03 Kelurahan 2 Kecamatan Medan Belawan

0 35 85

Penelantaran Istri Oleh Suami Sebagai Bentuk Kekerasan Dalam Rumah Tangga Dan Penerapan Hukumnya (Studi Kasus No: 378/Pid.B/2007/PN-Medan) dan (STUDI KASUS No: 1921/Pid.B/2005/PN-Medan)

1 44 93

Pengalaman Remaja Putri Korban Kekerasan Seksual di Pusat Kajian dan Perlindungan Anak (PKPA) Medan

0 0 23