Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian

dapat diketahui optimasi dari usaha penangkapan. Berdasarkan hal tersebut, maka perlu dilakukan penelitian mengenai tingkat pemanfaatan SDI unit perikanan gillnet dan hubungan antara faktor produksi yang digunakan dengan hasil tangkapan yang didapatkan. Selain itu penelitian ini juga akan diarahkan untuk mempelajari performa usaha perikanan gillnet secara finansial, serta analisis pengembangannya, sehingga dari hasil penelitian ini diharapkan diperoleh kondisi optimum pemanfaatan SDI oleh alat tangkap gillnet secara berkelanjutan.

1.2 Perumusan Masalah

Kinerja suatu unit penangkapan ikan dapat diukur berdasarkan kuantitas ikan yang diperoleh, nilai produksi, keramahan lingkungan, kemampuan dalam penyerapan tenaga kerja, dan sebagainya. Oleh karena itu, pertanyaan pertama yang berkaitan dengan kinerja ini adalah sejauh mana unit penangkapan ikan tersebut efektif menangkap ikan. Pertanyaan kedua adalah sejauh mana unit pengkapan ikan tersebut efisien dalam memanfaatkan sumberdaya produksi. Sumberdaya produksi adalah komponen input yang diperlukan dalam suatu operasi penangkapan ikan. Sumberdaya produksi tersebut selama ini selalu menjadi variabel yang berubah-ubah, permasalahan yang timbul di lapangan adalah penurunan sumberdaya ikan akibat tingginya effort, armada kapal yang belum baik, harga bahan bakar yang sangat tinggi, teknologi alat tangkap gillnet yang masih bersifat tradisional, dan biaya operasional per trip yang tinggi. Permasalahan pada variabel faktor produksi tersebut akan menentukan jumlah hasil tangkapan dan keuntungan yang didapatkan. Berdasarkan latar belakang tersebut maka dapat dirumuskan pertanyaan penelitian ini, antara lain : 1 Bagaimana tingkat pemanfaatan sumber daya ikan SDI yang menjadi target penangkapan gillnet dapat diketahui. 2 Faktor-faktor produksi apa saja yang berpengaruh terhadap produktivitas hasil tangkapan gillnet. 3 Bagaimana kondisi unit perikanan gillnet tersebut agar memberikan manfaat secara finansial bagi nelayan. 4 Apakah dapat diberikan suatu strategi pengembangan terhadap permasalahan pengembangan perikanan gillnet di lokasi penelitian.

1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan sebagai berikut : 1 Menganalisis tingkat pemanfaatan SDI target alat tangkap gillnet. 2 Menganalisis keragaan faktor-faktor produksi unit perikanan gillnet terhadap produktivitas hasil tangkapan. 3 Menganalisis kelayakan finansial suatu usaha perikanan gillnet. 4 Merumuskan strategi pengembangan perikanan gillnet di Kabupaten Pontianak. Penelitian juga ini diharapkan memberi manfaat bagi : 1 Pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya tentang penelitian alat tangkap gillnet. 2 Pelaku usaha perikanan gillnet, khususnya nelayan dan pengusaha ikan skala kecil dalam pengembangan usahanya, serta memberi gambaran tentang peluang usaha di bidang perikanan gillnet. 3 Pengambil kebijakan dalam hal ini pemerintah daerah setempat dalam pengambilan keputusan tentang perikanan tangkap khususnya armada gillnet.

1.4 Ruang Lingkup Penelitian