Faktor Fungsional Faktor Struktural

11 Sedangkan kebiasaan, minat, emosi dan keadaan biologis adalah bagian dari faktor internal yang mempengaruhi jalannya persepsi seseorang.

3. Proses Terjadinya Persepsi

Proses terjadinya persepsi tidak terjadi dengan sendirinya banyak tahap- tahap yang harus dilalui dan dilewati. Persepsi sama halnya dengan anggapan sementara. Persepsi setiap orang itu berbeda-beda tidak ada yang sama, karena pada hakekatnya tidak manusia yang sama,pasti mempunya berbeda satu dengan yang lainnya. Tak terkecuali pemikiran Menurut Bimo Walgito,terjadinya persepsi melalui suatu proses, yaitu sebagai berikut: a. Suatu objek atau sasaran menimbulkan stimulus, selanjutnya stimulus tersebut ditangkap oleh alat indra. Proses ini berlangsung secara alami dan berkaitan dengan segi fisik. Proses tersebut dinamakan proses kealaman. b. Stimulus suatu objek yang diterima oleh alat indra, kemudian disalurkan ke otak melalui syaraf sensoris. Proses pentransferan stimulus ke otak disebut proses psikologis, yaitu berfungsinya alat indra secara normal. c. Otak selanjutnya memproses stimulus hingga individu menyadari objek yang diterima oleh alat indranya. Proses ini juga disebut proses psikologis. Dalam hal ini proses persepsi terjadi yaitu suatu proses di mana individu mengetahui dan menyadari suatu objek berdasarkan stimulus yang mengenai alat indranya. Dalam proses persepsi terdapat tiga komponen utama berikut. 7 a. Seleksi, adalah proses penyaringan oleh indera terhadap rangsangan dari luar, intensitas dan jenisnya dapat banyak atau sedikit. b. Interpretasi, adalah proses mengorganisasikan informasi sehingga mempunyai arti bagi seseorang. 7 Alex Sobur, Psikologi Umum, Bandung: Pustaka Setia,2009, Cet. 2, h. 447 12 c. Interpretasi dan persepsi kemudian diterjemahkan dalam bentuk tingkah laku sebagai reaksi. Proses persepsi adalah melakukan seleksi, interpretasi, dan pembulatan terhadap informasi yang sampai. Jadi banyak proses yang harus dilalui oleh seseorang dalam pembentukan persepsi. Persepsi tidak datang dengan sendirinya. Faktor dalam diri manusia adalah penyebab pertama dari munculnya dorongan persepsi. Menurut David Krech dan Richard S. Crutchfield dalam buku Jalaludin Rakhmat yang berjudul Psikologi Komunikasi, faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi diantaranya: a. Perhatian attention Perhatian adalah proses mental ketika stimuli atau rangkaian stimulus menjadi menonjol dalam kesadaran pada saat stimulus lainnya melemah. b. Faktor fungsional Faktor fungsional berasal dari kebutuhan, pengalaman masa lalu dan hal-hal lain yang termasuk faktor-faktor personal. Yang menentukan persepsi bukan jenis atau bentuk stimulus,tetapi karakteristik orang yang memberikan respon pada stimulus itu. c. Faktor struktural Faktor-faktor struktural semata-mata dari sifat stimuli fisik dan efek- efek syaraf yang ditimbulkannya pada sistem syaraf individu. 8 Jadi ada perhatian, kebutuhan, efek-efek syaraf merupakan faktor- faktor yang mempengaruhi persepsi seseorang. Faktor fungsional merupakan kebutuhan yang dimiliki oleh seseorang. Setiap orang pasti mempunyai kebutuhan yang berbeda-beda begitu juga dengan persepsi pasti berbeda satu dengan yang lainnya. Jadi ada 3 faktor yang mempengaruhi persepsi siswa diantaranya adalah perhatian attention, faktor fungsional dan faktor stuktural. 8 Jalaluddin Rakhmat, Psikologi Komunikasi, Bandung: Rosda Karya, 2008, Cet, h 51- 58.