Kegiatan Pembelajaran Deskripsi Data

54 c. Kegiatan akhir penutup Pada kegiatan penutup, guru bersama-sama dengan siswa danatau sendiri membuat rangkumansimpulan pelajaran, melakukan penilaian danatau refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan secara konsisten dan terprogram, memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran, merencanakan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pembelajaran remedi, program pengayaan, layanan konseling danatau memberikan tugas baik tugas individual maupun kelompok sesuai dengan hasil belajar peserta didik, dan menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya

4. Sumber Belajar

Setiap manusia memerlukan belajar untuk mengembangkan pengetahuan, bakat dan minatnya. Dalam pengembangan kemampuan tersebut, seseorang membutuhkan guru, bahan dan peralatan sebagai penunjang proses pembelajarannya yang dikenal sebagai sumber belajar. Sumber belajar adalah segala sesuatu yang memungkinkan seseorang belajar atau segala sesuatu yang dapat dimanfaatkan oleh siswa untuk mempelajari bahan dan pengalaman belajar sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai. 13 Beberapa sumber belajar yang dapat dimanfaatkan dalam proses pembelajaran, diantaranya adalah manusia, alat dan bahan pengajaran, berbagai aktivitas dan kegiatan serta lingkungan sekitar. Tujuan dari sumber belajar ini adalah: a. Meningkatkan produktivitas pembelajaran b. Memberikan dasar yang lebih ilmiah terhadap pembelajaran c. Lebih memantapkan pembelajaran d. Memungkinkan penyajian pembelajaran dan informasi yang lebih luas 13 Wina Sanjaya. Strategi Pembelajaran. Jakarta: Kencana Media Prenada Group, 2008, hal. 173 55

5. Materi Pembelajaran

Salah satu faktor penting yang sangat berpengaruh terhadap keberhasilan pendidikan eluruhan adalah kemampuan dan keberhasilan guru merancang materi pembelajaran. Materi Pembelajaran pada hakekatnya merupakan bagian tidak terpisahkan dari Silabus, yakni perencanaan, prediksi dan proyeksi tentang apa yang akan dilakukan pada saat kegiatan pembelajaran. Materi pembelajaran merupakan salah satu unsur atau komponen yang penting, artinya untuk mencapai tujuan – tujuan pengajaran materi pelajaran yang terdiri dari fakta – fakta, generalisasi, konsep, hukum atau aturan dan sebagainya yang terkandung dalam mata pelajaran. 14 Dalam pemilihan materi terdapat langkah – langkah yang harus diperhatikan, yaitu: a. Kemanfaatan, apakah bahan yang dipilih memang bermanfaat bagi pencapaian tujuan pengajaran siswa. b. Kesesuaian, apakah bahan yang dipilih sesuai dengan kepentingan dan taraf kemampuan psikis dan fisik siswa. c. Ketepatan, apakah bahan yang dipilih sudah sesuai dengan alokasi waktu dan runut dalam penyampaiannya. d. Situasi dan kondisi lingkungan masyarakat, apakah bahan pelajaran yang hendak dipilih tidak bertentangan dengan situasi, kondisi dan kepentingan masyarakat sekitar. e. Kemampuan guru, apakah bahan pelajaran sudah dikuasai dan dipahami guru. 15 Setelah memilih materi, maka langkah selanjutnya adalah mengorganisasikan dan menyusunnya. Dalam mengorganisasikan, guru perlu diperhatikan beberapa prinsip sebagai berikut: 14 R. Ibrahim dan Nana Syaodih. Perencanaan Pengajaran. Jakarta: Rineke Cipta, 2003, hal. 102 15 Slameto. Proses Belajar Mengajar dalam Sistem Kredit Semester. Jakarta: Bumi Aksara, 1991, hal. 147 56 a. Keseimbangan, seyogyanya bahan pengajaran disusun secara seimbang, baik mengenai sumber, struktur dan segi – segi kemampuan siswa. b. Keterpaduan, baik secara horizontal yang menyangkut kaitan antara satuan bahasan, mata pelajaran dan keterpaduan vertical yang menyangkut kaitan antara susunan bidang studi antar semester. c. Kemudahan, merupakan tujuan pokok pengorganisasian bahan pengajaran agar siswa dapat menangkat, memahami, dan mencernakan bahan tersebut untuk mencapai tujuan instruksional d. Kesederhanaan, materi harus disusun dengan sederhana, diberi contoh – contoh, diilustrasikan dengan bahasa yang mudah untuk membantu siswa dalam mempelajarinya. 16

6. Metode Pembelajaran

Metode pembelajaran adalah cara-cara atau teknik penyajian bahan pelajaran yang akan digunakan oleh guru pada saat menyajikan bahan pelajaran, baik secara individual atau secara kelompok. Agar tercapainya tujuan pembelajaran yang telah dirumuskan, seseorang guru harus mengetahui berbagai metode. Dengan memiliki pengetahuan mengenai sifat berbagai metode, maka seorang guru akan lebih mudah menetapkan metode yang paling sesuai dengan situasi dan kondisi. Penggunaan metode mengajar sangat bergantung pada tujuan pembelajaran. 17 Syarat-syarat yang harus diperhatikan oleh seorang guru dalam penggunaan metode pembelajaran adalah sebagai berikut : a. Metode yang dipergunakan harus dapat membangkitkan motivasi, minat, atau gairah belajar siswa. b. Metode yang digunakan dapat merangsang keinginan siswa untuk belajar lebih lanjut. 16 Slameto. Proses Belajar Mengajar dalam Sistem Kredit Semester. Jakarta: Bumi Aksara, 1991, hal. 148 17 Ahmad Sabri, Strategi Belajar Mengajar Micro Teaching. Jakarta : Quantum teaching, 2005, hal. 52-53 57 c. Metode yang digunakan harus dapat memberikan kesempatan bagi siswa untuk mewujudkan hasil karya. d. Metode yang digunakan harus dapat menjamin perkembangan kegiatan kepribadian siswa. e. Metode yang digunakan harus dapat mendidik murid dalam teknik belajar sendiri dan cara memperoleh pengetahuan melalui usaha pribadi. f. Metode yang digunakan harus dapat menanamkan dan mengembangkan nilai dan sikap siswa dalam kehidupan sehari-hari.

7. Media Pembelajaran

Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan, dapat merangsang pikiran, perasaan, dan kemauan peserta didik sehingga dapat mendorong terciptanya proses belajar pada diri peserta didik. Jenis media pembelajaran dapat berbentuk teks, audio, visual, proyeksi gerak, miniatur dan sebagainya. Media pembelajaran dapat membawa dan membangkitkan rasa senang bagi siswa dan dapat membangkitkan semangat mereka, serta membantu memantapkan pengetahuan siswa dalam pembelajaran. Media bermanfaat untuk : a. Membangkitkan perhatian siswa. b. Memperjelas informasi yang di sampaikan. c. Memotivasi siswa mengikuti materi pembelajaran. d. Mendorong ingatan, mentransfer pengetahuan, keterampilan dan sikap yang sedang di pelajari. Agar media pembelajaran benar-benar digunakan untuk pembelajaran siswa, maka ada sejumlah prinsip yang harus diperhatikan, di antaranya: a. Media yang akan digunakan oleh guru harus sesuai dan diarahkan untuk mencapai tujuan pembelajaran.