Tujuan Penelitian dan Manfaat Penelitian

1.5. Sistematika Penulisan Tugas Sarjana

Sistematika penulisan laporan bertujuan untuk mempermudah dalam menyusun dan mempelajari bagian-bagian dari seluruh rangkaian penelitian. Sistematika penulisan laporan hasil penelitian ini adalah: BAB I Pendahuluan. Pada bagian pendahuluan dijelaskan mengenai masalah kualitas pelet yang dihasilkan dimana pelet yang gagal terbentuk lebih dari 10 sehingga perlu dilakukan penelitian untuk meminimalkan masalah ini menggunakan metode eksperimen taguchi dan FMEA dengan menggunakan asumsi dan batasan tertentu. BAB II Gambaran umum perusahaan. PT. Salix Bintama Prima merupakan perusahaan berstatus PMDN Penanaman Modal Dalam Negeri. Produk yang dihasilkan adalah rubber wood pellet dan mix wood pellet. Proses produksi menggunakan sistem semi otomatis. PT. Salix Bintama Prima memiliki struktur organisasi lini fungsional dan berproduksi 2 shift setiap harinya. BAB III Landasan teori. Teori pendukung yang digunakan adalah teori mengenai rekayasa kualitas, sampling, Seven Tools, Desain Eksperimen, Taguchi dan FMEA. BAB IV Metodologi penelitian. Penelitian dilakukan menggunakan metode Seven Tools, Taguchi dan FMEA. Penyebab terjadinya masalah kualitas diidentifikasi menggunakan seven tools. Faktor-faktor yang diidentifikasi sebagai penyebab masalah kecacatan akan dilibatkan sebagai variabel dalam eksperimen taguchi. Eksperimen taguchi dilakukan untuk mendapatkan nilai variabel agar proses dapat menghasilkan produk dan mencapai nilai target kualitas. Agar nilai variabel yang baru dapat tercapai maka digunakan metode FMEA dengan mengeleminasi penyebab nilai variabel yang gagal tercapai berdasarkan resikonya. BAB V Pengumpulan dan pengolahan data berisi data primer hasil pengumpulan data menggunakan lembar Check sheet selama bulan Oktober 2014. Data primer diolah menggunakan metode seven tools untuk mengidentifikasi penyebab kecacatan. Penyebab kecacatan dipisahkan menjadi faktor noise dan faktor kontrol untuk selanjutnya dilibatkan sebagai variabel dalam eksperimen taguchi. Hasil eksperimen taguchi diolah melalui perhitungan pengaruhefek faktor berdasarkan rata-rata dan signal to noise ratio SNR untuk mengetahui kekuatan respon variabel. Perhitungan analsis varians berdasarkan rata-rata dan SNR untuk mengetahui kontribusi faktor. Melakukan strategi polling up, perhitungan interval kepercayaan dan eksperimen konfirmasi. Kegagalan yang menyebabkan tidak tercapainya nilai faktor yang berpengaruh signifikan terhadap kualitas dianalisis menggunakan FMEA. Kuisioner delphi digunakan untuk mengidentifikasi penyebab kegagalan, tindakan kontrol serta penanggulangan dan pembobotan severity, occurrence, dan detection. Tindakan perbaikan yang utama berdasarkan faktor resiko selanjutnya ditentukan sebagai langkah akhir FMEA. BAB VI Analisis dan pembahasan hasil pengolahan dilakukan dengan membandingkan kondisi di lapangan dengan hasil penelitian. Pada analisis dan pembahasan hasil juga diberikan usulan tindakan korektif yang harus dilakukan untuk mengatasi masalah yang diidentifikasi.

Dokumen yang terkait

Integrasi Overall Equipment Effectiveness dan Failure Mode and Effect Analysis untuk Meningkatkan Efektivitas Mesin Hammer Mill di PT. Salix Bintama Prima

12 167 136

Penerapan Metode Taguchi Analysis dan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dalam Perbaikan Kualitas Crumb Rubber Sir 20 di PT Asahan Crumb Rubber

3 74 112

Penerapan Metode Taguchi Analysis dan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dalam Perbaikan Kualitas Crumb Rubber Sir 20 di PT Asahan Crumb Rubber

0 0 15

Penerapan Metode Taguchi Analysis dan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dalam Perbaikan Kualitas Crumb Rubber Sir 20 di PT Asahan Crumb Rubber

0 0 1

Penerapan Metode Taguchi Analysis dan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dalam Perbaikan Kualitas Crumb Rubber Sir 20 di PT Asahan Crumb Rubber

0 0 9

Penerapan Metode Taguchi Analysis dan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dalam Perbaikan Kualitas Crumb Rubber Sir 20 di PT Asahan Crumb Rubber

0 0 17

Penerapan Metode Taguchi Analysis dan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dalam Perbaikan Kualitas Crumb Rubber Sir 20 di PT Asahan Crumb Rubber

0 0 1

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN - Peningkatan Dan Pengendalian Kualitas Rubber Wood Pellet Menggunakan Metode Taguchi Dan Failure Mode And Effect Analysis (Fmea) Di Pt. Salix Bintama Prima

0 0 12

BAB I PENDAHULUAN - Peningkatan Dan Pengendalian Kualitas Rubber Wood Pellet Menggunakan Metode Taguchi Dan Failure Mode And Effect Analysis (Fmea) Di Pt. Salix Bintama Prima

0 0 11

Peningkatan Dan Pengendalian Kualitas Rubber Wood Pellet Menggunakan Metode Taguchi Dan Failure Mode And Effect Analysis (Fmea) Di Pt. Salix Bintama Prima

0 1 19