Mekanisme Bangun-bangun dalam Meningkatkan Produksi Air Susu

31 sehingga prekursor yang sebelumnya tidak terdapat dalam darah, dapat ditemukan dalam susu atau sebaliknya Larson 1985. Pembentukan susu dan kebutuhan nutrisi untuk metabolisme keseluruhan dari sel sekresi, didapat dari makanan yang dikonsumsi dan diekstrak kedalam darah Walstra 1999. Substrat utama yang diekstraksi dari darah oleh kelenjar susu ternak laktasi adalah glukosa, asam amino, asam lemak dan mineral. Air susu induk babi jauh lebih superior daripada semua makanan lain dalam hal ketersediaan dan kecernaan nutrisi yang dikandungnya. Semua kebutuhan nutrisi bagi anak babi yang baru lahir diperoleh dari air susu induk, kecuali zat besi. Umumnya PASI babi yang maksimum dicapai selama minggu ketiga dari masa laktasi, dan setelah itu berangsur turun.Sebagai akibat menurunnya PASI, induk babi tidak sanggup lagi menyediakan semua kebutuhan nutrisi bagi anak-anaknya yang terus meningkat Sihombing 2006. Peningkatan kebutuhan nutrisi anak babi tidak diiringi oleh PASI babi oleh karena itu anak babi diberi ransum khusus. Menurut Silitonga 1993, jumlah total alveoli keseluruhan pada mencit yang diberi daun bangun-bangun paling banyak dibanding kontrol, yaitu 33.80. Alveoli berfungsi sebagai tempat penghasil susu. Semakin banyak tempat penghasil susu maka akan semakin banyak produksi susu yang akan didapat. Pemberian daun bangun-bangun juga mengakibatkan tikus mencapai puncak laktasinya lebih awal, tetapi mengalami penurunan yang lebih lambat.

2.5.4. Mekanisme Bangun-bangun dalam Meningkatkan Produksi Air Susu

Banyak penelitian menyimpulkan, bahwa daun bangun-bangun mampu meningkatkan produksi air susu pada ternak. Silitonga 1993 melaporkan, bahwa penggunaan daun bangun–bangun dapat meningkatkan produksi susu induk tikus putih laktasi hingga 30. Penelitian lain yang dilakukan Santosa 2001 menemukan bahwa empat jam setelah ibu mengonsumsi daun bangun–bangun, volume air susu ibu meningkat sebesar 47.4. Hasil pengamatan pada anak tikus yang sedang menyusu dengan pemberian pada taraf 5 tepung daun bangun- bangun dalam ransum induknya akan dapat meningkatkan bobot sapih Hutajulu 2008 dan Wening 2007 juga menyatakan, bahwa pemberian 5 tepung daun bangun-bangun dalam ransum induk yang pemberiannya dimulai pada hari ke-14 32 umur kebuntingan mencit Mus musculus dapat meningkatkan produksi air susu induk mencit. Mekanisme bangun-bangun untuk meningkatkan produksi air susu sampai saat ini belum diketahui secara pasti, namun karena adanya kemiripan senyawa aktif, memungkinkan mekanismenya hampir serupa, walaupun masih bersifat pendugaan. Bila dilihat dari mekanisme daun katuk, maka mekanisme peningkatan PASI dapat terjadi secara langsung ataupun tidak Suprayogi 2000. Salah satu senyawa aktif yang ada pada katuk Sauropus Androgynus L Merr dan juga ada pada bangun-bangun adalah 3-ethyl-3- hydroxy-5-alpha andostran- 17-one. Senyawa aktif ini terlibat secara langsung sebagai perintis atau intermediate step di dalam biosintesis steroid hormon pada ternak betina, seperti progesterone, estradiol dan glukokortikoid Despopoulos Silbernagl 1991. Hormon steroid mempunyai peranan penting dalam pengaturan proses reproduksi, laktasi, pertumbuhan dan proses fisiologi lainnya. Senyawa aktif yang terkandung di dalam bangun-bangun secara langsung ataupun tidak langsung mengatur laktogenesis dan laktasi, hormon prolaktin PRL, growth hormone GH, glucocorticoids, thyroid hormone, prostaglandin dan oksitosin. Aksi langsung akan terjadi mulai dari aksi prostaglandin dan steroid hormone glucocorticoids, progesteron, dan estradiol yang masing- masing diperoleh dari biosintesis eicosanoids dan hormon steroid. Hormon ini secara langsung merangsang sintesis DNA dan RNA di dalam sel sekretori kelenjar mammae. Aksi secara tidak langsung terjadi karena konsentrasi hormon ini tinggi di dalam aliran darah sehingga secara tidak langsung merangsang sel kelenjar pituitary anterior dan posterior untuk melepaskan PRL, GH dan oksitosin yang bekerja secara langsung pada kelenjar mammae Suprayogi 2000.

2.5.5. Proses Induk Babi Beranak