Ikan layang Decapterus spp

Gunarso 1988, mengatakan bahwa sebagian dari perairan Indonesia merupakan lintasan ikan cakalang yang bergerak menuju ke kepelauan Philipina dan Jepang. Di perairan Indonesia bagian timur meliputi Laut Banda, Laut Flores, Laut Arafura, Laut Halmahera, Laut Maluku, Laut Sulawesi, Laut Aru dan sebelah utara Irian Jaya.

2.3.3 Ikan tembang Sardinella fimbriata

Ikan tembang Sardinella fimbriata adalah ikan yang hidup dipermukaan perairan lepas pantai dan suka bergerombol pada daerah yang luas sehingga sering tertangkap dengan ikan lemuru. Ikan tembang tersebar di perairan Indonesia hingga ke utara sampai ke Taiwan, ke selatan sampai ujung Australia dan barat sampai ke Laut Merah. Ikan tembang juga terkosentrasi pada kedalaman kurang dari 100 meter. Pergerakan vertikal terjadi karena perubahan siang dan malam, dan pada malam hari ikan tembang cenderung berenang ke permukaan dan berada di permukaan sampai matahari terbit. Waktu malam terang, nampaknya gerombolan ikan tembang akan berpencar atau tetap berada di bawah permukaan. Panjang tubuh berkisar antara 15 – 25 cm, warna biru kehijauan pada bagian atas, putih perak pada bagian bawah. Sirip-sirip pucat kehijauan, tembus cahaya. Dasar sirip dubur perak dan jauh di belakang dasar sirip dorsal serta berjari-jari lemah 16 – 19, pemakan plankton Fischer dan Whitehead, 1974.

2.3.4 Ikan teri Stolephorus sp

Di Indonesia ikan teri Stolephorus spp merupakan jenis ikan pelagis kecil. Ikan teri mempunyai sembilan jenis yaitu : Stolephorus heterolobus, Stolephorus devisi, Stolephorus baganensis, Stolephorus tri, Stolephorus dubiousus, Stolephorus indicus, Stolephorus commersonii, Stolephorus insularis dan Stolephorus buccaneezi. Ciri-ciri teri adalah bentuk tubuh agak bulat memanjang fusiform hampir silindris, perut bulat dengan tiga atau empat sisik duri seperti jarum sisik abdominal yang terdapat diantara sirip dada pectoral dan sirip perut ventral, sirip ekor caudal bercagak dan tidak bergabung dengan sirip dubur anal. Teri termasuk ikan pelagis yang menghuni pesisir dan estuari, tetapi beberapa jenis dapat hidup antara 10 – 15 ppt. Pada umumnya ikan bergerombol,