Perpanjangan Keikutsertaan Ketekunan Pengamatan Triangulasi

55

G. Uji Keabsahan Data

Uji keabsahan data pada metode penelitian kualitatif meliputi perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi.

1. Perpanjangan Keikutsertaan

Lexy J. Moleong 2002: 175 menyatakan perpanjangan keikutsertaan peneliti akan memungkinkan peningkatan derajat kepercayaan data yang dikumpulkan. Pada penelitian ini peneliti akan melakukan keikutsertaan selama satu bulan. Hal ini dikarenakan, melalui perpanjangan keikutsertaannya peneliti dapat lebih mampu mempelajari kebiasaan, menguji kebenaran informasi yang telah didapat. Selain itu, perpanjangan keikutsertaan juga dimaksudkan untuk membangun kepercayaan para subyek penelitian terhadap peneliti dan kepercayaan diri peneliti.

2. Ketekunan Pengamatan

Ketekunan pengamatan bermaksud menemukan ciri-ciri dan unsur-unsur dalam situasi yang sangat relevan dengan persoalan atau isu yang sedang dicari dan kemudian memusatkan diri pada hal-hal tersebut secara rinci. Ketekunan ini didapatkan melalui membaca berbagai referensi buku ataupun hasil penelitian atau dokumentasi-dokumentasi yang berhubungan dengan temuan yang sedang diteliti.

3. Triangulasi

Triangulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data itu. Teknik triangulasi memiliki setidaknya dua strategi yaitu pengecekan derajat kepercayaan penemuan hasil penelitian beberapa 56 teknik pengumpulan data dan pengecekan derajat kepercayaan beberapa sumber data dengan metode yang sama. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan triangulasi sebagai penguji keabsahan data. Strategi triangulasi yang diterapkan adalah pengecekan derajat kepercayaan penemuan hasil penelitian dengan beberapa teknik pengumpulan data dan melalui pengecekan derajat kepercayaan penemuan hasil penelitian melalui beberapa sumber yang meliputi kepala sekolah, guru, anak dan orang tua. Pada penelitian ini, peneliti akan melakukan pengujian keabsahan data dengan melakukan pengecekan terhadap hasil wawancara, observasi dan dokumentasi serta dengan melalui berbagai sumber data seperti kepala sekolah, guru, anak dan orang tua, sehingga akan didapatkan kesesuaian atas data-data tersebut. 57

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Profil Lembaga TK AL I’DAD An-Nuur Cahaya Umat

Dalam profil lembaga ini akan dijelaskan gambaran umum mengenai TK AL I‟DAD An-Nuur Cahaya Umat berdasarkan hasil wawancara, observasi dan catatan dokumentasi yang meliputi: sejarah, visi misi, tujuan, sarana prasarana, keunggulan sekolah, program pembelajaran, dan kurikulum sekolah.

a. Sejarah TK AL I’DAD An-Nuur Cahaya Umat

Setiap lembaga pasti memiliki sebuah sejarah yang menceritakan awal mula perjalanan lembaga tersebut hingga berdirinya, tidak terkecuali TK AL I‟DAD An-Nuur Cahaya Umat. TK AL I‟DAD An-Nuur Cahaya Umat sebagai sebuah lembaga pendidikan, memiliki sejarah yang berisi latar belakang dan proses berdirinya lembaga tersebut. Sejarah tersebut oleh TK AL I‟DAD An-Nuur Cahaya Umat tidak hanya disimpan akan tetapi dituliskan pula dalam dokumen kurikulum. TK AL I‟DAD An-Nuur Cahaya Umat beralamatkan di Jl. Magelang Km 12,5 Durenan tejo RT 12 RW 17 Ngangkrik Triharjo Sleman 55514 Yogyakarta. TK ini berdiri di bawah Yayasan An-Nuur Cahaya Umat pada tahun 2006. Pada awalnya, tahun 2003 Yayasan An-Nuur Cahaya Umat hanya mendirikan Taman Penitipan Anak TPA dan Kelompok Bermain KB. Akan tetapi, kemudian beberapa orang tua yang anaknya akan melanjutkan ke TK mengalami kebingungan untuk memilihkan TK bagi anak-anaknya. Orang tua menginginkan