Pembinaan terhadap Disiplin Kerja

D. Temuan Penelitian

Berdasarkan hasil deskripsi data, analisis data, dan pembahasan terdapat beberapa poin yang ditemukan terkait pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik di SMAN 10 Kota Tangerang Selatan, antara lain: 1. Dalam penelitian yang dilakukan mengenai efektivitas pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik, diperoleh hasil rata-rata persentase sebesar 77. Jika perolehan tersebut ditafsirkan dalam tabel skala rasional, maka data tersebut menunjukkan bahwa tingkat efektivitas pembinaan yang berlangsung terkait pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik telah sampai pada levelklasifikasi efektif. 2. Dalam program pembinaan yang dilakukan untuk meningkatkan kompetensi profesional tenaga pendidik, kepala sekolah mengadakan kegiatan supervisi, observasi kelas, workshop, pelatihan, dan mengikutsertakan tenaga pendidik dalam pendidikan dan pelatihan, MGMP, dan kegiatan pembinaan lainnya. Terkait dengan hal itu, penulis telah menyebarkan angket pembinaan yang dirangkum dalam tiap dimensi pada tenaga pendidik, antara lain: pembinaan yang dilakukan oleh kepala sekolah dan pengawas sebesar 71, pembinaan terhadap keterampilan mengajar tenaga pendidik sebesar 72, pembinaan terhadap kemampuan mengajar tenaga pendidik sebesar 80, pembinaan terhadap disiplin kerja sebesar 80, dan pembinaan terhadap kepuasan kerja tenaga pendidik dengan perolehan sebesar 80. 101

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang diangkat penulis mengenai efektivitas program pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik di SMAN 10 Kota Tangerang Selatan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa tingkat efektivitas pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik di SMAN 10 Kota Tangerang Selatan dinilai sudah efektif. Hal ini terlihat dari hasil penelitian yang dimuat dalam tabel rekapitulasi persentase efektivitas pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik, diperoleh hasil rata-rata persentase sebesar 77. Jika perolehan tersebut ditafsirkan dalam tabel skala rasional, maka data tersebut menunjukkan bahwa tingkat efektivitas pembinaan yang berlangsung terkait pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik telah sampai pada levelklasifikasi efektif.

B. Saran

Adapun saran penulis terkait efektivitas pembinaan kompetensi profesional tenaga pendidik di SMAN 10 Kota Tangerang Selatan adalah: 1. Bagi kepala sekolah, meningkatkan ketersedian sumber bahan ajarbuku literatur serta sarana dan prasarana yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran. 2. Pihak sekolah harus meningkatkan pembinaan pada tenaga pendidik terutama pada aspek keterampilan dan kemampuan mengajarnya dengan mengirimmengikutsertakan mereka dalam kegiatan pembinaan baik di instansi lain ataupun internal di sekolah. 3. Bagi tenaga pendidik perlu meningkatkan profesionalitas keguruannya dengan mengikuti berbagai kegiatan ilmiah seperti workshop, seminar, pelatihan, MGMP, penataran, dan lain-lain.