Diskusikan, rumuskan dan tetapkan Tujuan dan Sasaran pembangunan sanitasi Lakukan analisis SWOT untuk penyusunan strategi. Sepakati dan tetapkan strategi beserta program dan kegiatan

Bagian 1 Proses 23

4. Diskusikan, rumuskan dan tetapkan Tujuan dan Sasaran pembangunan sanitasi

1 Diskusikan Tujuan dan Sasaran pembangunan sanitasi yang ingin dicapai dalam jangka menengah. Tetapkan tujuan pengembangan sanitasi dengan mempertimbangkan hasil tahapan pengembangan sanitasi lihat langkah 2 2 Gunakan sasaran nasional mengenai Akses Universal terkait sanitasi sebagaimana yang terdapat di dalam RPJMN 2015 – 2019. 3 Selain itu, gunakan acuan yang terdapat di dalam Standar Pelayanan Minimal SPM terkait sanitasi sebagaimana diatur di dalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 1PRTM2014 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang. 4 Tuangkan rumusan Tujuan dan Sasaran dalam tabel Kerangka Kerja Logis lihat langkah 11.

5. Lakukan analisis SWOT untuk penyusunan strategi.

1 Lakukan analisis SWOT untuk menyusun strategi dalam rangka pencapaian. 2 Gunakan Petunjuk Teknis 02 yang ada di dalam Bagian 3 Pedoman ini sebagai pedoman pelaksanaannya.

6. Sepakati dan tetapkan strategi beserta program dan kegiatan

1 Sepakati di antara anggota Pokja, strategi yang berhasil disusun berdasarkan analisis SWOT. 2 Lakukan verifikasi dan sinkronisasi strategi dengan kebijakan program dan pendanaan sanitasi di tingkat pusat dan provinsi dengan memperhatikan arah kebijakan yang tertuang dalam Roadmap Sanitasi Provinsi bila sudah ada. Lakukan perubahan dan penyesuaian apabila diperlukan. 3 Tetapkan strategi yang telah melalui proses sinkronisasi. 4 Berdasarkan strategi tersebut, rumuskan dan sepakati program dan kegiatan. 5 Sinkronkan program dan kegiatan dengan hasil penentuan sistem dan zona menggunakan Instrumen SSK. 6 Tuangkan rumusan strategi dalam tabel Kerangka Kerja Logis lihat langkah 11. Output: Tersusunnya hasil analisis SWOT untuk mendapatkan draf strategi, yang hasilnya meliputi: i Isu strategis, ii Posisi pengelolaan sanitasi, dan iii Strategi. Output: Disepakatinya strategi yang dipilih untuk melakukan percepatan pembangunan sanitasi di KabupatenKota. Output: Tersusunnya draft pernyataan Tujuan dan Sasaran Pembangunan Sanitasi. 24 Bagian 1 Proses

7. Simulasikan kebutuhan pendanaan investasi infrastruktur menggunakan Instrumen SSK